Acara #Sauyunan bertajuk “Parenting an Athlete” PERSIB Bandung (dok: PERSIB Bandung)

Pesan Ibunda Beckham Persib, Ibu Memiliki Peran Penting Dalam Mendukung Mimpi Anak

23 December 2021   |   10:31 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

Dunia sepakbola biasanya identik dengan kaum adam atau lelaki. Namun, bukan berarti klub sepakbola tidak ikut merayakan Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember. Seperti yang dilakukan oleh klub sepakbola Persib Bandung lewat kegiatan #Sauyunan bertajuk “Parenting an Athlete”.

Kegiatan ini dilakukan untuk membahas bagaimana  peran seorang Ibu, khususnya dalam mendukung karir anak menjadi seorang atlet. 

Kegiatan yang memang diselenggarakan untuk menyambut Hari Ibu ini menghadirkan praktisi psikolog anak dan pendidikan, Trianandari dan Ibu dari salah satu pemain Persib, Beckham Permana Putra, Yuyun Zuwariyah, untuk membagikan pengalaman selama mendidik anak.

Acara ini dimulai dengan kegiatan jalan pagi bersama dari Graha Persib yang diikuti oleh sepuluh orang Ibu dan anaknya yang merupakan murid dari Akademi Persib, kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama.

Vice President Partnership dan Activation Persib, Gabriella Witdarmono mengungkapkan, menjadi seorang atlet tentunya bukanlah hal yang mudah. Butuh motivasi dan disiplin yang tinggi, termasuk untuk menjadi pemain sepakbola profesional.

"Dalam hal ini, kami yakin peran seorang Ibu sangatlah besar dalam mendukung anaknya untuk mewujudkan cita-citanya tersebut. Untuk itu melalui kegiatan #Sauyunan kali ini, kami ingin mengangkat cerita seorang Ibu dalam mendukung anaknya menjadi atlet profesional.” ungkap Gaby melalui keterangan resmi yang diterima oleh Hypeabis pada Kamis (23/12/2021).

Adapun, pada sesi diskusi bersama, Yuyun Zuwariyah membagikan sedikit pengalamannya selama mendampingi Beckham untuk mengejar impiannya menjadi seorang pesepakbola profesional. Menurutnya, dalam meniti karier sering kali anak menceritakan keinginannya kepada kedua orang tua terkait hal-hal apa saja yang ingin dicapai.

Pada momen inilah peran orang tua berpengaruh besar terhadap motivasi dan pola pikir anak dalam meraih impiannya.

Dia juga menambahkan bahwa sangat krusial bagi orang tua untuk berhati-hati dalam menyampaikan pendapat, terutama apabila hal yang ingin disampaikan bertolak dari keinginan sang anak. Di sinilah peran seorang Ibu diperlukan dalam menyeimbangkan komunikasi agar motivasi anak tetap terjaga.

Salah satu momen yang berkesan adalah ketika Beckham menyampaikan keinginannya untuk menjadi pemain sepakbola profesional kepada orangtuanya.

“Penting bagi kita para Ibu untuk selalu memastikan adanya komunikasi dua arah di dalam keluarga, dan itu yang saya terapkan dengan Beckham sehari-hari. Dengan begitu anak kita akan merasa nyaman untuk menceritakan segala hal sehingga kita bisa memberi masukan terkait apa yang sebaiknya dilakukan demi kebaikan mereka,” ungkap ibunda Beckham, Yuyun Zuwariyah.

Dengan minat dan bakat setiap anak yang berbeda-beda, Yuyun juga menyarankan agar setiap Ibu bisa jeli untuk memahami karakter masing-masing anaknya sehingga potensi anak bisa tercapai dengan maksimal.

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

The Silent Sea, Serial Baru Tentang Luar Angkasa Rilis di Netflix Sebentar Lagi

BERIKUTNYA

Film Prekuel Kingsman The King's Man Telah Tayang Perdana di Bioskop

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: