Ilustrasi (Dok. Jadson Thomas/Pexels)

Mengenal 4 Jenis Art Therapy dan Manfaatnya Untuk Kesehatan Mental

22 November 2021   |   12:11 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Untuk menghilangkan stres, tak sedikit orang yang menjalani terapi khusus. Saat ini, berbagai jenis terapi bisa dipilih untuk menjaga kesehatan mental, salah satunya dengan art therapy atau terapi seni. Terapi seni merupakan penggunaan metode artistik untuk mengobati gangguan psikologis dan meningkatkan kesehatan mental seseorang.

Melansir dari Very Well Mind, Senin (22/11/2021), terapi seni adalah teknik yang berakar pada gagasan bahwa ekspresi kreatif dapat mendorong penyembuhan dan kesejahteraan mental.

Para dokter mencatat bahwa individu yang hidup dengan penyakit mental sering mengekspresikan diri mereka dalam gambar dan karya seni lainnya, yang pada akhirnya membuat banyak orang mengeksplorasi penggunaan seni sebagai strategi penyembuhan. 

Baca juga: 4 Kegiatan Seni untuk Self-Healing, Bisa Dilakukan di Rumah!

Sejak saat itu, seni telah menjadi bagian penting dari bidang terapi dan digunakan dalam beberapa teknik penilaian dan pengobatan.
 

Ilustrasi (Dok. Vlada Karpovich/Pexels)

Ilustrasi (Dok. Vlada Karpovich/Pexels)

Manfaat terapi seni

Menurut sebuah studi tahun 2016 yang diterbitkan dalam Journal of American Art Therapy Association, kurang dari satu jam aktivitas kreatif dapat mengurangi stres dan memiliki efek positif pada kesehatan mental, terlepas dari pengalaman atau bakat artistik seseorang.

Seorang terapis seni biasanya menggunakan berbagai metode seni seperti menggambar, melukis, memahat, dan membuat kolase dengan kliennya mulai dari anak kecil hingga orang dewasa.

Beberapa kondisi yang bisa mendapatkan terapi seni di antaranya yaitu:
  • Orang dewasa yang mengalami stres berat
  • Anak-anak yang mengalami masalah perilaku atau sosial di sekolah atau di rumah
  • Anak-anak atau orang dewasa yang pernah mengalami peristiwa traumatis
  • Anak-anak dengan ketidakmampuan belajar
  • Individu yang hidup dengan cedera otak
  • Orang yang mengalami masalah kesehatan mental


Jenis-jenis terapi seni

Tujuan terapi seni adalah memanfaatkan proses kreatif untuk membantu seseorang mengeksplorasi diri dan melakukannya, sehingga menemukan cara baru untuk mendapatkan wawasan pribadi dan mengembangkan keterampilan. Beberapa jenis terapi seni yang sering digunakan meliputi.
 

Terapi seni

Pendekatan ini melibatkan pemanfaatan seni visual seperti menggambar, melukis, dan memahat, untuk bekerja melalui emosi, pikiran atau pengalaman.
 

Terapi tari

Jenis terapi ini melibatkan pemanfaatan gerakan fisik dan tarian untuk membantu orang mengatasi gejala kesehatan mental seperti kecemasan, stres, dan depresi.
 

Terapi musik

Pendekatan ini berupa kegiatan mendengarkan atau menciptakan musik untuk membantu meningkatkan suasana hati dan mengurangi kecemasan.
 

Terapi menulis

Pendekatan ini melibatkan eksplorasi pikiran dan emosi melalui tulisan. Misalnya, membuat jurnal tentang kehidupan pribadi atau membuat karya ekspresif seperti puisi atau cerita fiksi.

Editor Fajar Sidik

SEBELUMNYA

BTS & Megan Thee Stallion Raih 3 Penghargaan American Music Awards 2021

BERIKUTNYA

Meta Tunda Pesan Enkripsi Instagram & Facebook Sampai 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: