Spotify (Unsplash/Fixelgraphy)

Spotify Perluas Fitur Live Lyrics di Seluruh Platform

19 November 2021   |   17:00 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Platform music streaming Spotify mengumumkan perluasan ketersediaan fitur lirik langsung (live lyrics) ke lebih banyak wilayah dan pengguna, termasuk pengguna gratis dan berbayar. Dalam upayanya tersebut, mereka bermitra dengan platform penyedia lirik musik popular Musixmatch.
 
Fitur live lyrics pertama kali diperkenalkan pada Juni 2020 untuk pengguna di kawasan Asia, Karibia, dan Amerika Serikat. Sekitar setahun kemudian, akhirnya perusahaan menghadirkan fitur untuk penggunanya di seluruh dunia.
 
Ini juga termasuk pengguna aplikasi di perangkat Android dan iOS, desktop, televisi, serta konsol gim yang menunjang seperti PlayStation 4, Playstation 5, dan Xbox One. Kolaborasi dengan Musixmatch juga telah memperluas lirik dari berbagai trek lagu yang ada. 
 
Fitur tersebut menyinkronkan lirik dengan lagu yang sedang diputar. Spotify menyatakan bahwa live lyrics ini menjadi salah satu fitur yang paling banyak diminta oleh pengguna di dalam platformnya. Di aplikasi seluler, pengguna tinggal men-scroll ke atas di tampilan Now Playing untuk menikmati fitur ini.
 
Adapun bagi pengguna aplikasi Spotify televisi, pengguna harus mengaktifkan fitur lirik langsung dengan mengklik tombol Lyrics di sudut kanan bawah Now Playing View dari lagu yang diputar. Setelahnya, lirik juga akan secara otomatis terlihat.
 
Selain itu, perusahaan juga menambah fitur yang memungkinkan pengguna membagikan lirik ke media sosial. Head of Music Spotify Asia, Kossy Ng, mengatakan inovasi ini dihadirkan untuk memberi pengalaman lebih bagi para penggunanya menikmati konten musik. 
 
“Menyusul peluncuran fitur lirik pada 2020, kini kami menghadirkan pengalaman baru lainnya yang dapat membantu pendengar saling terkoneksi, baik dengan music atau komunitas mereka lewat fitur berbagi lirik,” katanya dalam keterangan resmi.
 
Berikut ini adalah langkah untuk membagikan lirik lagu dari Spotify ke platform lain :
 
- Buka aplikasi Spotify di ponsel dan putar lagu favorit (pastikan aplikasi sudah diperbarui ke versi teranyar)
- Scroll ke atas pada laman Now Playing View untuk menampilkan lirik secara real time
- Klik tombol Share pada bagian bawah laman fitur lirik (Pengguna bisa memilih hingga lima baris lirik untuk dibagikan)
- Selesai. Lirik favorit kalian sudah bisa dibagikan dengan teman di media sosial
 
Editor : Fajar Sidik

SEBELUMNYA

20 Tahun Berlalu, Gaya Pop-Punk Avril Lavigne Tidak Berubah

BERIKUTNYA

China Punya 80 Persen Pengguna 5G Dunia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: