Pemandangan Ilsan Lake Park. (Dok. Ilsan Lake Park)

3 Taman Pelepas Penat saat Liburan ke Korea Selatan

23 May 2021   |   11:30 WIB

Pernah merasa jenuh karena terlalu lama berada di dalam rumah dan ingin bepergian ke satu tempat yang berbeda untuk melepas penat?

Ini saatnya bagi Genhype untuk coba bepergian ke tiga taman ini di Korea Selatan. Bisa ajak-ajak teman, pasangan, bahkan keluarga. Simak yuk!

1. The Garden of Morning Calm
 

Taman yang berlokasi di kawasan Gapyeong, Gyeonggi-do ini merupakan taman yang dipenuhi dengan berbagai pepohonan dan tanaman dengan latar belakang Gunung Chungryeongsan. Di taman ini, pengunjung bisa menikmati variasi bunga-bunga di antara pepohonan pinus.

Dibuka sejak Mei 1996, taman ini diberi nama 'Morning Calm' oleh penyair Rabindranath Tagore karena deskripsinya tentang Korea Selatan sebagai "satu daerah dengan ketenangan pagi hari."

The Garden of Morning Calm memiliki sejumlah taman dengan berbagai tema, misalnya Taman Eden dan Taman Korea yang memiliki keunikan dan ciri khasnya tersendiri. Taman ini bahkan tidak hanya menarik secara tema, tetapi juga menarik perhatian sejumlah tim produksi serial televisi dan film, salah satunya adalah acara variety Infinite Challenge dan drama School 2017.

2. Ilsan Lake Park

Taman Danau Ilsan merupakan taman yang bisa menjadi lokasi wisata alternatif yang terletak di pusat kota metropolitan Seoul dan bisa diakses melalui transportasi publik. Dengan luas lebih dari 900.000 meter persegi, taman ini menawarkan lebih dari 100 spesies bunga liar dan 200.000 pohon yang bisa dinikmati selagi berjalan-jalan di dalam area taman.

Enggak hanya bisa jalan santai di jalur sepanjang 7,5 kilometer, pengunjung juga bisa bersepeda di jalur sepanjang 4,7 kilometer. Bahkan pengguna bisa berpiknik di kawasan yang sering dijadikan lokasi untuk festival pameran bunga bernama International Holticulture Goyang Korea dan Festival Bunga Musim Gugur Goyang yang diadakan setiap tahun.

3. Taman Botani Byukchoji (BCJ)
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by ??????????????? (@gardenbcj)


Lokasi taman lainnya di kota Seoul yang bisa jadi rekomendasi kunjungan adalah Taman Botani Byukchoji yang berdiri sejak 9 September 2005 dan berlokasi di kawasan Paju, Gyeonggi-do. 

Dengan suasana taman yang menarik dari kombinasi tanaman langka, patung populer, dan air mancur yang ciamik membuat taman ini juga sering digunakan sebagai tempat lokasi pengambilan gambar untuk sejumlah drama populer seperti My Love from the Star dan Descendants of the Sun.

Taman ini memiliki sejumlah lokasi menarik bagi pengunjung, misalnya Monumen Tiga Makam Kerajaan Paju yang tercatat sebagai salah satu Warisan Dunia UNESCO serta memiliki setidaknya 27 taman dengan tema-tema tertentu. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Karya Seni Langka Yayoi Kusama Terjual US$ 15,2 Juta di Rumah Lelang Bonhams

BERIKUTNYA

Siap-siap Kereta Bandara Mulai Beroperasi Lagi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: