Green Rebel Gaet 2 Restoran Ini Bikin Menu Berbahan Nabati
17 September 2021 |
19:04 WIB
Setelah sukses dengan inovasi whole-cut plant-based steak pertama di Asia beberapa waktu lalu, food tech start-up Green Rebel berkolaborasi dengan Pepper Lunch dan Kimukatsu meluncurkan Beefless Steak dan Chicken Fillet yang semua menunya berasal dari bahan nabati atau plant-based.
Kolaborasi tersebut dibuat untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup sehat masyarakat yang saat ini mulai banyak mencari pilihan plant-based, terlebih bagi mereka yang berada dalam fase transisi ke pola makan berbasis nabati atau biasa disebut flexitarian yang terus memiliki banyak peminatnya.
Co-founder & Chief Innovation Officer Green Rebel Max Mandias mengatakan beefless steak yang ditawarkan terbuat dari jamur shitake, sedangkan untuk chicken fillet menggunakan kedelai tanpa genetically modified organism (GMO). Selain itu, mengandung 0 persen kolesterol., rendah lemak jenuh, dan tinggi serat.
“Beefless steak dan chicken fillet dari Green Rebel dibuat dengan menggabungkan food tech dan seni kuliner agar tetap memiliki cita rasa, tekstur, dan aroma dari produk daging hewani yang bisa dinikmati semua kalangan mulai dari meat lover, flexitarian, pescaterians, vegan, atau vegetarian,” katanya dalam acara launching virtual, Jumat (17/9).
Selain itu, Max juga menuturkan bahwa kolaborasi ini merupakan wujud dari gerakan #SWAPYOURMEAT yang mengajak semua orang untuk tetap bisa menikmati daging, namun dari sumber nabati yang baik untuk kesehatan konsumen sekaligus berkontribusi untuk keberlangsungan lingkungan.
Komisaris Boga Group David Susanto mengatakan bahwa kolaborasi dengan Green Rebel ini merupakan jawaban atas kebutuhan para konsumen yang mulai mencari protein nabati dalam pilihan menu di Pepper Lunch dan Kimukatsu.
“Ini pencapaian bagi kami sudah bisa menjawab kebutuhan customer dengan pilihan daging nabati. Kami juga ingin mengedukasi pasar bahwa makanan flexitarian itu bisa enak dan semoga dengan kolaborasi ini trennya semakin berkembang,” ujarnya.
Adapun, dalam kolaborasi ini, Pepper Lunch meluncurkan dua menu plant-based yaitu Beefless Steak dan Beefless Curry Rice. Sementara itu, Kimukatsu meluncurkan 6 varian menu katsu yang menggunakan plant-based meat di antaranya adalah Super Katsu & Masshupoteto, Chikara Healthy Salad & Katsu, dan Teishoku SuperKatsu Set.
Editor: Fajar Sidik
Kolaborasi tersebut dibuat untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup sehat masyarakat yang saat ini mulai banyak mencari pilihan plant-based, terlebih bagi mereka yang berada dalam fase transisi ke pola makan berbasis nabati atau biasa disebut flexitarian yang terus memiliki banyak peminatnya.
Co-founder & Chief Innovation Officer Green Rebel Max Mandias mengatakan beefless steak yang ditawarkan terbuat dari jamur shitake, sedangkan untuk chicken fillet menggunakan kedelai tanpa genetically modified organism (GMO). Selain itu, mengandung 0 persen kolesterol., rendah lemak jenuh, dan tinggi serat.
“Beefless steak dan chicken fillet dari Green Rebel dibuat dengan menggabungkan food tech dan seni kuliner agar tetap memiliki cita rasa, tekstur, dan aroma dari produk daging hewani yang bisa dinikmati semua kalangan mulai dari meat lover, flexitarian, pescaterians, vegan, atau vegetarian,” katanya dalam acara launching virtual, Jumat (17/9).
Selain itu, Max juga menuturkan bahwa kolaborasi ini merupakan wujud dari gerakan #SWAPYOURMEAT yang mengajak semua orang untuk tetap bisa menikmati daging, namun dari sumber nabati yang baik untuk kesehatan konsumen sekaligus berkontribusi untuk keberlangsungan lingkungan.
Komisaris Boga Group David Susanto mengatakan bahwa kolaborasi dengan Green Rebel ini merupakan jawaban atas kebutuhan para konsumen yang mulai mencari protein nabati dalam pilihan menu di Pepper Lunch dan Kimukatsu.
“Ini pencapaian bagi kami sudah bisa menjawab kebutuhan customer dengan pilihan daging nabati. Kami juga ingin mengedukasi pasar bahwa makanan flexitarian itu bisa enak dan semoga dengan kolaborasi ini trennya semakin berkembang,” ujarnya.
Adapun, dalam kolaborasi ini, Pepper Lunch meluncurkan dua menu plant-based yaitu Beefless Steak dan Beefless Curry Rice. Sementara itu, Kimukatsu meluncurkan 6 varian menu katsu yang menggunakan plant-based meat di antaranya adalah Super Katsu & Masshupoteto, Chikara Healthy Salad & Katsu, dan Teishoku SuperKatsu Set.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.