Apple (Unsplash/Laurenz Heymann)

Akhirnya, Apple Rilis Empat Smartphone iPhone 13 Series

15 September 2021   |   15:20 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Setelah lama dinantikan, Apple akhirnya merilis jajaran produk terbarunya ke pasaran, salah satunya ialah iPhone 13 Series. Tak tanggung-tanggung, perusahaan yang berkantor pusat di Cupertino, California itu memperkenalkan empat varian pada seri smartphone tersebut.

Keempat ponsel pintar seri teranyar itu ialah iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max. Keempatnya memiliki ukuran layar yang sama dengan seri pendahulunya, pun desain secara umum yang tak jauh berbeda.

Beberapa perbaikan yang hadir pada generasi terbaru ini mencakup masa pakai baterai yang lebih baik, perombakan sektor kamera beberapa varian, mode perekaman video, dan notch yang lebih kecil. Semua perangkat anyar ini ditenagai oleh prosesor A15 Bionic baru dan menggunakan sistem operasi iOS 15.
 
iPhone 13 Pro & iPhone 13 Pro Max (Apple)
iPhone 13 Pro & iPhone 13 Pro Max (Apple)
 
Perbedaannya, terletak pada inti GPU yang digunakan. iPhone 13 dan iPhone 13 mini mengusung A15 Bionic dengan GPU empat inti sementara iPhone 13 Pro dan iPhon 13 Pro Max menggunakan GPU terintegrasi lima inti.

Apple tidak menyebutkan berapa varian RAM yang akan digunakan pada empat model smartphone-nya. Hanya saja, perusahaan menyebutkan penyimpanan perangkat akan tersedia mulai dari 128GB hingga 1TB. iPhone 13 Pro dan Pro Max menjadi ponsel Apple pertama yang memiliki penyimpanan hingga 1TB.

Selain varian RAM, perusahaan juga tidak secara spesifik menyebutkan berapa kapasitas baterai yang tersemat pada tiap perangkat. Akan tetapi, perusahaan menjanjikan masa pakai baterai 1,5 jam lebih baik pada iPhone 13 Mini dan iPhone 13 Pro serta 2,5 jam lebih baik pada iPhone 13 dan iPhone 13 Pro Max.
 
iPhone 13 & iPhone 13 Mini (Apple)
iPhone 13 & iPhone 13 Mini (Apple)

 
Selain itu, salah satu perubahan yang cukup kentara ada pada sektor kamera. iPhone 13 dan iPhone 13 Mini memiliki kamera sudut lebar baru yang menangkap 47 persen lebih banyak cahaya untuk mengurangi noise dan menghasilkan gambar yang lebih cerah.

Sementara itu, iPhone 13 Pro memiliki kamera telefoto 77 milimeter baru dengan pembesaran optik (optical zoom) hingga tiga kali, kamera ultra lebar yang dapat digunakan untuk foto makro hingga 2 centimeter, dan kamera ultra lebar utama dengan bukaan f/1.5.

Untuk harganya, iPhone 13 Mini dijual mulai dari US$699, iPhone 13 mulai dari US$799, iPhone 13 Pro dibanderol mulai dari US$999, dan iPhone 13 Pro Max dilego dengan harga mulai dari US$1.099. Perangkat bakal tersedia mulai akhir September di pasar utama seperti India, Amerika Serikat, Inggris, Jepang, China, Australia, dan Kanada.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Jangan Sepelekan Nyeri Punggung, Lakukan 4 Cara Ini untuk Mengatasinya

BERIKUTNYA

5 Kiat Mencegah Pegal & Nyeri saat Bekerja dari Rumah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: