Sisa 20 Persen, Penjualan Tiket Timnas Indonesia vs China Dibuka Lagi 19 Mei 2025
18 May 2025 |
16:11 WIB
Laga hidup mati antara tim nasional (timnas) Indonesia vs timnas China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia mendapat sambutan yang besar dari suporter. Penjualan tiket gelombang pertama yang dibuka pada 16 Mei 2025 lalu tercatat ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari enam jam.
Antusiasme yang tinggi ini bukanlah tanpa alasan. Sebab, pertandingan antara Indonesia vs China ini akan menjadi penentuan nasib kedua tim. Siapa pun yang menang dalam pertandingan ini, dia akan punya kans lebih besar untuk menjaga asa tetap berada di 4 besar grup sehingga bisa melaju ke babak berikutnya.
Saat ini, timnas Indonesia menempati peringkat keempat dalam klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Indonesia telah mengumpulkan 9 poin dari pertandingan yang telah dijalani.
Baca juga: Daftar Harga & Cara War Tiket Kualifikasi Piala Dunia Indonesia VS China
Di grup ini, Jepang merajai dengan raihan 20 poin, disusul Australia di peringkat kedua dengan 13 poin, dan Arab Saudi di peringkat ketiga dengan 10 poin. Sementara itu, Bahrain dan China masing-masing mengoleksi 6 poin dan menempati peringkat kelima dan keenam.
Dalam putaran ketiga kualifikasi ini, turnamen menganut format dua tim teratas dari setiap grup akan lolos otomatis ke putaran final, kemudian peringkat ketiga dan keempat harus menjalani babak putaran keempat untuk kembali bersaing memperebutkan tiket lolos, dan posisi kelima serta keenam akan tersingkir.
Bagi Indonesia yang kini menempati peringkat keempat dengan 9 poin, target realistis adalah finis di zona Playoff (peringkat 3 atau 4). Laga kontra China pada 26 Mei menjadi sangat penting untuk mempertahankan keunggulan atas pesaing langsung seperti China dan Bahrain.
Jika Indonesia mampu meraih kemenangan atas China dan menghindari kekalahan di laga-laga berikutnya, peluang untuk finis di posisi tiga besar cukup terbuka. Jika keberuntungan memihak, sebenarnya Indonesia masih berpeluang mengejar dua besar dan lolos langsung. Akan tetapi, skenario itu membutuhkan keajaiban.
Hal tersebut bisa terjadi jika Australia dan Arab Saudi kehilangan poin, sementara Indonesia wajib menang atas dua lawan berikutnya. Oleh karena itu, peluang besar itu kini hanya di peringkat ketiga dan keempat.
Berkat pentingnya laga ini, banyak suporter Indonesia yang ingin hadir ke stadion dan menjadi saksi sejarah perjuangan Garuda. PSSI pun memutuskan untuk membuka gelombang kedua penjualan tiket.
Namun, war tiket diprediksi bakal lebih sengit. satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga mengatakan penjualan tiket gelombang pertama sudah menyedot 80 persen dari total penjualan.
Artinya, pada penjualan gelombang kedua nanti hanya memperebutkan 20 persen tiket sisa saja. “Nanti hari Senin tanggal 19 Mei, kami akan buka lagi penjualan di KitaGaruda.id untuk sisa 20 persen. Jadi masih ada kesempatan kepada penonton dan suporter untuk membeli tiket,” ungkapnya dalam laman resmi PSSI.
PSSI mengimbau para penonton dan suporter untuk tidak membeli melalui calo. Membeli tiket melalui calo tidak hanya beresiko mendapatkan harga yang jauh lebih mahal, tetapi juga tidak menjamin keaslian tiket yang dibeli.
Selain itu, perlu diperhatikan bahwa penjualan tiket gelombang kedua ini dilakukan di situs yang berbeda. Jika penjualan tiket pertama melalui aplikasi Livin by Mandiri, penjualan kedua ini dapat diakses melalui situs kitagaruda.id.
Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs China bervariasi sesuai dengan lokasi tempat duduk di stadion, dengan kisaran mulai dari Rp300.000 hingga Rp1.750.000. Tiket kategori tertinggi tersedia di area Mandiri Premium West dan Mandiri Premium East seharga Rp1.750.000.
Selanjutnya, tiket di area Freeport Garuda West dan Sinar Mas Garuda East dibanderol Rp1.250.000. Untuk kategori menengah, tersedia kursi di Astra Financial Garuda North dan Indosat Garuda South dengan harga Rp600.000. Sementara itu, pilihan paling terjangkau dapat ditemukan di Indomie Upper Garuda seharga Rp300.000.
Setiap pembeli tiket wajib mempunyai akun Garuda ID. Penjualan tiket dibuka mulai pukul 13.00 WIB. Berikut adalah link pembeliannya kitagaruda.id/tickets
Baca juga: Timnas Indonesia Panggil 32 Pemain Jelang 2 Laga Krusial di Kualifikasi Piala Dunia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Antusiasme yang tinggi ini bukanlah tanpa alasan. Sebab, pertandingan antara Indonesia vs China ini akan menjadi penentuan nasib kedua tim. Siapa pun yang menang dalam pertandingan ini, dia akan punya kans lebih besar untuk menjaga asa tetap berada di 4 besar grup sehingga bisa melaju ke babak berikutnya.
Saat ini, timnas Indonesia menempati peringkat keempat dalam klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Indonesia telah mengumpulkan 9 poin dari pertandingan yang telah dijalani.
Baca juga: Daftar Harga & Cara War Tiket Kualifikasi Piala Dunia Indonesia VS China
Di grup ini, Jepang merajai dengan raihan 20 poin, disusul Australia di peringkat kedua dengan 13 poin, dan Arab Saudi di peringkat ketiga dengan 10 poin. Sementara itu, Bahrain dan China masing-masing mengoleksi 6 poin dan menempati peringkat kelima dan keenam.
Dalam putaran ketiga kualifikasi ini, turnamen menganut format dua tim teratas dari setiap grup akan lolos otomatis ke putaran final, kemudian peringkat ketiga dan keempat harus menjalani babak putaran keempat untuk kembali bersaing memperebutkan tiket lolos, dan posisi kelima serta keenam akan tersingkir.
Bagi Indonesia yang kini menempati peringkat keempat dengan 9 poin, target realistis adalah finis di zona Playoff (peringkat 3 atau 4). Laga kontra China pada 26 Mei menjadi sangat penting untuk mempertahankan keunggulan atas pesaing langsung seperti China dan Bahrain.
Jika Indonesia mampu meraih kemenangan atas China dan menghindari kekalahan di laga-laga berikutnya, peluang untuk finis di posisi tiga besar cukup terbuka. Jika keberuntungan memihak, sebenarnya Indonesia masih berpeluang mengejar dua besar dan lolos langsung. Akan tetapi, skenario itu membutuhkan keajaiban.
Hal tersebut bisa terjadi jika Australia dan Arab Saudi kehilangan poin, sementara Indonesia wajib menang atas dua lawan berikutnya. Oleh karena itu, peluang besar itu kini hanya di peringkat ketiga dan keempat.
Para Pesepak bola Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum pertandingan melawan Timnas Bahrain pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). (Sumber gambar: JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti)
Cara Beli Tiket
Berkat pentingnya laga ini, banyak suporter Indonesia yang ingin hadir ke stadion dan menjadi saksi sejarah perjuangan Garuda. PSSI pun memutuskan untuk membuka gelombang kedua penjualan tiket.Namun, war tiket diprediksi bakal lebih sengit. satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga mengatakan penjualan tiket gelombang pertama sudah menyedot 80 persen dari total penjualan.
Artinya, pada penjualan gelombang kedua nanti hanya memperebutkan 20 persen tiket sisa saja. “Nanti hari Senin tanggal 19 Mei, kami akan buka lagi penjualan di KitaGaruda.id untuk sisa 20 persen. Jadi masih ada kesempatan kepada penonton dan suporter untuk membeli tiket,” ungkapnya dalam laman resmi PSSI.
PSSI mengimbau para penonton dan suporter untuk tidak membeli melalui calo. Membeli tiket melalui calo tidak hanya beresiko mendapatkan harga yang jauh lebih mahal, tetapi juga tidak menjamin keaslian tiket yang dibeli.
Selain itu, perlu diperhatikan bahwa penjualan tiket gelombang kedua ini dilakukan di situs yang berbeda. Jika penjualan tiket pertama melalui aplikasi Livin by Mandiri, penjualan kedua ini dapat diakses melalui situs kitagaruda.id.
Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs China bervariasi sesuai dengan lokasi tempat duduk di stadion, dengan kisaran mulai dari Rp300.000 hingga Rp1.750.000. Tiket kategori tertinggi tersedia di area Mandiri Premium West dan Mandiri Premium East seharga Rp1.750.000.
Selanjutnya, tiket di area Freeport Garuda West dan Sinar Mas Garuda East dibanderol Rp1.250.000. Untuk kategori menengah, tersedia kursi di Astra Financial Garuda North dan Indosat Garuda South dengan harga Rp600.000. Sementara itu, pilihan paling terjangkau dapat ditemukan di Indomie Upper Garuda seharga Rp300.000.
Setiap pembeli tiket wajib mempunyai akun Garuda ID. Penjualan tiket dibuka mulai pukul 13.00 WIB. Berikut adalah link pembeliannya kitagaruda.id/tickets
Baca juga: Timnas Indonesia Panggil 32 Pemain Jelang 2 Laga Krusial di Kualifikasi Piala Dunia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.