Google Doodle Ikut Rayakan Hari Kuantum Sedunia Tiap 14 April
14 April 2025 |
11:19 WIB
Ada tampilan berbeda pada logo situs pencarian Google hari ini, Senin (14/4/2025). Logo Google yang ikonis berubah menjadi tampilan beberapa lingkaran biru dengan garis merah yang membentang di tengahnya. Rupanya, Google tengah menampilkan doodle World Quantum Day atau Hari Kuantum Sedunia.
Mengutip dari laman Google Doodles, doodle animasi yang ditampilkan oleh Google hari ini ditujukkan untuk peringatan Hari Kuantum Sedunia yang jatuh pada 14 April tiap tahunnya. Doodle tersebut menggambarkan konsep superposisi, salah satu prinsip dasar yang memungkinkan komputasi kuantum.
"Doodle animasi ini merayakan Hari Kuantum Sedunia! Doodle ini menggambarkan konsep superposisi, salah satu prinsip dasar yang memungkinkan komputasi kuantum," demikian tulis Google Doodles.
Baca juga: Metaverse Makin Nyata hingga Perkembangan Komputasi Kuantum
Baca juga: Metaverse Makin Nyata hingga Perkembangan Komputasi Kuantum
Lebih lanjut, Google menuliskan bahwa karya seni yang ditampilkan dalam doodle hari ini menunjukkan thaumatrope, alat dan mainan optik yang terdiri dari cakram dengan dua gambar berbeda di kedua sisinya.
Saat diputar dengan cepat, otak kita menumpuk kedua gambar tersebut sehingga tampak menyatu dan membentuk satu gambar. Thaumatrope membantu menggambarkan konsep superposisi kuantum, saat sebuah partikel berada dalam beberapa keadaan sekaligus.
"Doodle ini merayakan Hari Kuantum Sedunia, perayaan tahunan yang meningkatkan pemahaman tentang fisika dan teknologi kuantum. Tanggalnya, 14 April, mewakili tiga digit pertama konstanta Planck, yang menggambarkan hubungan antara energi dan frekuensi kuantum energi (seperti foton): 4,14×10−15 eV," tulis Google.
Dikutip dari worldquantumday.org, Hari Kuantum Sedunia merupakan perayaan tahunan yang mempromosikan kesadaran dan pemahaman publik tentang sains dan teknologi kuantum di seluruh dunia. Hari Kuantum Sedunia diperingati pada 14 April tiap tahunnya.
Pemilihan tanggal tersebut merujuk pada angka 4,14, angka pertama yang dibulatkan dari Konstanta Planck: 4,1356677×10 −15 eV⋅s = 0,000 000 000 000 004 1356677 elektron volt detik, hasil kali energi dan waktu yang merupakan konstanta fundamental yang mengatur fisika kuantum. Konstanta Planck begitu penting bagi kehidupan manusia, salah satunya digunakan untuk mendefinisikan kilogram.
Kuantum dalam Fisika
Kuantum, bentuk tunggal dari kuanta, adalah unit diskrit terkecil dari setiap entitas fisik, sebagaimana ditukil dari TechTarget. Misalnya, kuantum cahaya adalah foton, dan kuantum listrik adalah elektron. Kuantum sendiri berasal dari bahasa Latin, yang berarti jumlah atau seberapa banyak. Jika sesuatu dapat diukur, maka dia dapat diukur.
Kuantum modern fisika pertama kali diperkenalkan oleh fisikawan Jerman Max Planck tahun 1901. Dia mencoba menjelaskan radiasi benda hitam dan bagaimana objek berubah warna setelah dipanaskan.
Alih-alih berasumsi bahwa energi dari panas dipancarkan dalam gelombang konstan, dia mengemukakan bahwa energi dipancarkan dalam paket atau bundel diskrit. Paket-paket ini disebut kuanta energi. Hal ini membawanya menemukan konstanta Planck, yang merupakan nilai universal fundamental.
Konstanta Planck dilambangkan sebagai h dan menghubungkan energi dalam satu foton dengan frekuensi foton. Satuan lebih lanjut diturunkan dari konstanta Planck, jarak Planck dan waktu Planck, yang menggambarkan satuan jarak terpendek yang bermakna dan satuan waktu terpendek yang bermakna.
Untuk apa pun yang lebih kecil dari satuan, seperti variabel partikel, prinsip ketidakpastian fisikawan Werner Heisenberg mendalilkan bahwa variabel partikel memiliki ketidakpastian inheren dalam posisi dan momentum saat diukur, sehingga variabel ini tidak dapat diukur secara pasti.
Penemuan kuanta dan sifat kuantum partikel subatomik menyebabkan revolusi dalam fisika, dan lahirnya fisika kuantum. Sebelum penemuan kuantum, dunia fisika berputar di sekitar teori relativitas Albert Einstein, yang menggambarkan perilaku benda-benda makroskopis.
Sebaliknya, teori kuantum menggambarkan perilaku partikel mikroskopis, yang kemudian dikenal sebagai teori kuantum, atau mekanika kuantum. Teori relativitas Einstein dan fokus mikroskopis teori kuantum menjadi dua teori yang mendasari fisika modern.
Kuantum dalam Komputasi
Seiring perkembangannya, teori kuantum juga diterapkan pada teknologi komputasi. Teknologi kuantum menggunakan sifat partikel subatomik untuk melakukan kalkulasi, bukan sinyal listrik seperti komputasi klasik.
Komputer kuantum menggunakan bit kuantum atau qubit, bukan bit biner. Hal ini memungkinkan pemrosesan algoritma kecerdasan buatan (AI) yang kompleks yang terlalu intensif secara numerik, untuk dilakukan oleh alur kerja pemrosesan listrik dari daya komputasi klasik. Garis depan penelitian komputer kuantum adalah menghubungkan lebih banyak qubit untuk memecahkan masalah yang lebih besar dan lebih kompleks.
Sistem kuantum dari Google, IBM, Microsoft, dan lainnya mengukur kinerja komputer kuantum dengan mengukur faktor-faktor seperti volume, yang dalam komputasi kuantum berarti jumlah ruang komputasi yang dapat diproses oleh suatu rangkaian sambil tetap mampu memberikan hasil yang akurat.
Telah dipastikan bahwa komputer kuantum dapat melakukan kalkulasi tertentu jauh lebih cepat daripada komputer klasik karena mereka harus melalui setiap opsi pemrosesan satu per satu. Diperlukan waktu yang lama untuk melalui semua opsi untuk beberapa jenis masalah. Komputer kuantum tidak perlu mencoba setiap opsi, mereka menyelesaikan jawabannya hampir seketika.
Komputasi kuantum pun berkembang pesat, didorong oleh investasi sektor publik dan swasta. Industri menyadari potensinya di area yang membutuhkan kemampuan komputasi yang sangat besar yang bahkan tidak mungkin dilakukan dengan superkomputer terbesar.
Penggunaan komputasi kuantum dapat dimanfaatkan dalam berbagai industri dan sektor seperti perawatan kesehatan dan farmasi, keamanan siber, rantai pasokan dan logistik, keuangan, hingga prakiraan iklim.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.