Rich Brian Siap Rilis Album Where Is My Head? 23 Mei 2025
08 March 2025 |
09:21 WIB
Rapper asal Indonesia, Rich Brian, siap merilis album ketiganya berjudul Where Is My Head? pada 23 Mei 2025. Informasi ini diumumkan oleh Brian lewat unggahan di akun Instagram pribadinya. Ini akan menjadi album pertamanya selama 6 tahun terakhir, setelah terakhir meluncurkan album The Sailor pada 2019 silam.
"Where Is My Head? Album ketigaku. 23 Mei [2025]," tulis Brian lewat akun Instagram @brianimanuel, pada Jumat (7/3/2025).
Selain mengumumkan judul dan tanggal rilis album barunya, Brian juga menggoda penggemarnya dengan meluncurkan sebuah klip teaser dari Where Is My Head?. Video berdurasi 1 menit 23 detik itu menampikan beberapa potongan klip musik dari lagu-lagu yang akan adir di album Where Is My Head?.
Baca juga: Tracklist Album Ruby dari Jennie BLACKPINK yang RIlis 7 Maret 2025
Lewat teaser tersebut, Brian mencoba mengajak penggemar untuk larut dalam semesta karya barunya, yang dimulai dari iringan musik pelan hingga tempo yang cepat sebagaimana banyak lagunya yang mengusung genre hip-hop.
"Setiap menatap ke langit, dan aku melihat kumpulan burung, itu adalah momen terindah yang pernah aku lihat sepanjang hidup," ucap Brian membuka teaser tersebut.
"Dan aku tertidur di rumput lagi tapi kemudian aku bermimpi aneh. Aku bermimpi seseorang berbicara padaku tapi suaranya mirip sekali denganku. Aku tidak bisa melihat wajahnya atau apapun, tapi aku agak ingat apa yang dia katakan," ucapnya.
Klip pengumuman album itu juga menampilkan Brian dengan setting cerita yang berbeda-beda, mulai dari di atas bukit hijau, ruang kontrol, hingga di sebuah ruang gelap dengan sejumlah penari yang memerankan berbagai karakter.
Video itu ditutup dengan adegan Brian tampak membuka pintu bunker dan menatap ke bawah dengan ekspresi yang menyiratkan teka-teki tentang albumnya. "Where Is My Head? Album ketiga dari Rich Brian. 23 Mei," demikian tulisan penutup teaser.
Where Is My Head? akan menjadi album ketiga dari Rich Brian setelah Amen (2018) dan The Sailor (2019). Where Is My Head? menjadi proyek album terlama yang digarap Brian dibandingkan album-album sebelumnya, yang memakan waktu hingga 6 tahun untuk resmi dirilis ke publik.
Setelah merilis album The Sailor, Brian tetap aktif bermusik seperti merilis album mini, mengisi soundtrack film Hollywood, menjadi pengisi di festival musik bergengsi dunia hingga melakukan tur dunia baik secara solois maupun kolektif bersama labelnya yakni 88rising.
Rich Brian merupakan rapper asal Indonesia yang kini berkarier di Amerika Serikat. Dia dikenal karena single debut viralnya berjudul "Dat $tick", yang pertama kali dirilis pada Maret 2016 di SoundCloud. Single tersebut fenomenal di kalangan penikmat musik rap dunia hingga meraih sertifikasi emas dari The Recording Industry Association of America (RIAA).
Baca juga: G-Dragon Resmi Merilis Übermensch, Album Comeback Setelah 12 Tahun
Kesuksesannya itu membuat Brian akhirnya dilirik oleh label Amerika yang menaungi banyak artis Asia, 88rising, hingga resmi dikontrak oleh label tersebut. Dengan 88rising, perlahan karier Brian kian cemerlang dengan menghasilkan beberapa single hit seperti "Gospel", "Glow Like Dat", "100 Degrees" dan "California".
Kariernya di kancah musik internasional juga kian moncer dan telah menggelar beberapa tur konser dunia seperti Tur Asia 88rising dan Head In The Clouds. Pada 2022, Brian tampil sebagai salah satu pengisi acara di festival musik bergengsi dunia Coachella, bersama rekan sesama musisi asal Indonesia di label 88rising, NIKI. Mereka mengukir sejarah musisi Indonesia pertama yang tampil di Coachella.
Sepanjang kariernya, Brian juga telah bekerja sama dengan sederet musisi internasional seperti Diplo, Pharrell Williams, Ghostface Killah dan RZA (Wu-Tang Clan), Pouya, Skrillex, Zhu, bbno$ dan THEY.
Editor: Fajar Sidik
"Where Is My Head? Album ketigaku. 23 Mei [2025]," tulis Brian lewat akun Instagram @brianimanuel, pada Jumat (7/3/2025).
Selain mengumumkan judul dan tanggal rilis album barunya, Brian juga menggoda penggemarnya dengan meluncurkan sebuah klip teaser dari Where Is My Head?. Video berdurasi 1 menit 23 detik itu menampikan beberapa potongan klip musik dari lagu-lagu yang akan adir di album Where Is My Head?.
Baca juga: Tracklist Album Ruby dari Jennie BLACKPINK yang RIlis 7 Maret 2025
Lewat teaser tersebut, Brian mencoba mengajak penggemar untuk larut dalam semesta karya barunya, yang dimulai dari iringan musik pelan hingga tempo yang cepat sebagaimana banyak lagunya yang mengusung genre hip-hop.
"Setiap menatap ke langit, dan aku melihat kumpulan burung, itu adalah momen terindah yang pernah aku lihat sepanjang hidup," ucap Brian membuka teaser tersebut.
"Dan aku tertidur di rumput lagi tapi kemudian aku bermimpi aneh. Aku bermimpi seseorang berbicara padaku tapi suaranya mirip sekali denganku. Aku tidak bisa melihat wajahnya atau apapun, tapi aku agak ingat apa yang dia katakan," ucapnya.
Klip pengumuman album itu juga menampilkan Brian dengan setting cerita yang berbeda-beda, mulai dari di atas bukit hijau, ruang kontrol, hingga di sebuah ruang gelap dengan sejumlah penari yang memerankan berbagai karakter.
Video itu ditutup dengan adegan Brian tampak membuka pintu bunker dan menatap ke bawah dengan ekspresi yang menyiratkan teka-teki tentang albumnya. "Where Is My Head? Album ketiga dari Rich Brian. 23 Mei," demikian tulisan penutup teaser.
Where Is My Head? akan menjadi album ketiga dari Rich Brian setelah Amen (2018) dan The Sailor (2019). Where Is My Head? menjadi proyek album terlama yang digarap Brian dibandingkan album-album sebelumnya, yang memakan waktu hingga 6 tahun untuk resmi dirilis ke publik.
Setelah merilis album The Sailor, Brian tetap aktif bermusik seperti merilis album mini, mengisi soundtrack film Hollywood, menjadi pengisi di festival musik bergengsi dunia hingga melakukan tur dunia baik secara solois maupun kolektif bersama labelnya yakni 88rising.
Rich Brian merupakan rapper asal Indonesia yang kini berkarier di Amerika Serikat. Dia dikenal karena single debut viralnya berjudul "Dat $tick", yang pertama kali dirilis pada Maret 2016 di SoundCloud. Single tersebut fenomenal di kalangan penikmat musik rap dunia hingga meraih sertifikasi emas dari The Recording Industry Association of America (RIAA).
Baca juga: G-Dragon Resmi Merilis Übermensch, Album Comeback Setelah 12 Tahun
Kesuksesannya itu membuat Brian akhirnya dilirik oleh label Amerika yang menaungi banyak artis Asia, 88rising, hingga resmi dikontrak oleh label tersebut. Dengan 88rising, perlahan karier Brian kian cemerlang dengan menghasilkan beberapa single hit seperti "Gospel", "Glow Like Dat", "100 Degrees" dan "California".
Kariernya di kancah musik internasional juga kian moncer dan telah menggelar beberapa tur konser dunia seperti Tur Asia 88rising dan Head In The Clouds. Pada 2022, Brian tampil sebagai salah satu pengisi acara di festival musik bergengsi dunia Coachella, bersama rekan sesama musisi asal Indonesia di label 88rising, NIKI. Mereka mengukir sejarah musisi Indonesia pertama yang tampil di Coachella.
Sepanjang kariernya, Brian juga telah bekerja sama dengan sederet musisi internasional seperti Diplo, Pharrell Williams, Ghostface Killah dan RZA (Wu-Tang Clan), Pouya, Skrillex, Zhu, bbno$ dan THEY.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.