OOTD Modis untuk Buka Bersama (Sumber Foto: Freepik)

5 Ide OOTD Modis untuk Acara Buka Bersama, Gaya Kasual hingga Elegan

01 March 2025   |   17:30 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Bulan Ramadan adalah momen yang penuh berkah dan kehangatan. Acara buka bersama menjadi kesempatan istimewa untuk bersilaturahmi dengan banyak orang, seperti keluarga besar, saudara jauh, dan teman lama. Tentunya, setiap orang ingin tampil dengan OOTD (outfit of the day) terbaiknya untuk menghadiri acara tersebut.

Saat memilih outfit untuk buka bersama, pilih bahan yang sejuk, longgar, dan tidak menerawang, padukan dengan hijab yang senada dengan busananya. Yang terpenting adalah percaya diri dengan outfit yang dipilih, sehingga bisa memancarkan aura positif.

Nah Genhype, yuk simak beberapa inspirasi OOTD yang modis dan santun untuk menghadiri acara buka bersama di bulan Ramadan 2025.

Baca juga: Ragam Paket Bukber di Hotel Jaringan Accor, Kambing Guling hingga Masakan Peranakan
 

1. Kaftan yang Mewah dan Elegan

Mengutip Instyle, kaftan atau disebut juga caftan adalah pakaian panjang dan longgar dengan lengan lebar. Biasanya, kaftan dibuat dari bahan seperti katun, sutra, wol, atau kasmir. Kaftan bisa dikenakan dengan atau tanpa ikat pinggang.

Kaftan menjadi pilihan sempurna untuk acara buka bersama keluarga besar atau rekan kerja. Pilih kaftan dengan detail mewah seperti bordir atau payet untuk menambah kesan elegan. Warna-warna netral seperti hitam, putih, atau emas dapat memberikan tampilan yang mewah namun tetap sederhana. Padukan dengan hijab simpel dan aksesoris minimalis agar tidak terkesan berlebihan.
 

2. Tunik dan Celana Kulot Bergaya Kasual

Bagi Genhype, yang suka tampilan lebih kasual namun tetap modis, kombinasi tunik dengan celana kulot bisa menjadi pilihan. Pilih tunik berbahan katun atau linen yang nyaman. Padukan dengan celana kulot longgar yang tidak menyulitkanmu bergerak.

Kenakan warna-warna cerah seperti pastel baby blue, hijau sage, pink atau bold seperti merah marun, burgundy, dan cokelat. Pilih hijab pashmina atau segi empat yang simpel. Tambahkan sneakers atau sandal untuk tampilan yang santai namun tetap bergaya.
 

3. Gamis Warna Pastel yang Anggun

Gamis dengan potongan modern seperti A-line atau model ruffle akan memberikan kesan anggun dan feminin. Pemilihan warna pastel seperti dusty pink, lavender, atau baby blue akan menciptakan tampilan lembut dan anggun. Padukan gamis ini dengan hijab berwarna senada dan sepatu flat atau heels yang nyaman dikenakan.
 

4. Kemeja Oversize dan Rok Plisket yang Feminin

Kemeja oversize dapat dipadukan dengan rok plisket untuk menambah kesan feminin. Pilih kemeja berbahan nyaman dan tidak mudah kusut, serta tambahkan ikat pinggang untuk menonjolkan siluet tubuh.

Sementara, untuk sepatunya bisa mengenakan heels atau wedges. Hijabnya bisa menggunakan pashmina atau model turban yang stylish. Tampilan ini cocok untukmu yang ingin bergaya feminin namun tetap sopan saat acara buka bersama.
 

5. Dress Midi yang Simpel

Dress midi dengan potongan sederhana dapat menjadi pilihan bagi Genhype yang ingin tampilan simpel namun tetap modis. Pilih bahan dreas yang nyaman seperti katun atau linen. Padukan dengan hijab berwarna senada dan sepatu flat atau heels yang nyaman. Tambahkan aksesori minimalis untuk melengkapi tampilanmu tanpa terkesan berlebihan.


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Aston Villa Melaju ke Perempat Final FA Cup 2024/25, Marco Asensio Jadi Pahlawan

BERIKUTNYA

7 Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Jakarta, Masjid Istiqlal sampai MBloc Space

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: