Gim RPG Haikyu!! Fly High. (Sumber gambar: Garena)

Haikyu!! Fly High, Game RPG Baru dari Garena yang Diadaptasi dari Anime

19 February 2025   |   18:53 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Garena menerbitkan game role-playing (RPG) baru. Berjudul Haikyu!! Fly High, permainan bertema bola voli yang diangkat dari anime populer Haikyu!! ini bakal menawarkan petualangan seru dengan pengalaman imersif serta dinamis berkat grafik visual tiga dimensi (3D). 

Dikembangkan studio Prophet Games, gim Haikyu!! Fly High menghadirkan sensasi pertandingan voli dari perspektif pemain. Para penggemar anime Haikyu!! dapat memainkan pertandingan voli yang menantang, tetapi tetap mendapatkan esensi yang sesuai dengan serial anime-nya. 

Pemain akan menghadapi berbagai tantangan di gim ini,  mulai dari mengumpulkan dan melatih karakter. Kemudian, membentuk formasi impian, hingga meracik gameplay strategis untuk meraih kemenangan dengan keterampilan dan taktik yang cerdik. 

Baca juga: Cek Informasi Seputar Game Elden Ring Nightreign, Gameplay sampai Tanggal Rilis 

Para gamer juga akan dimanjakan dengan perpaduan antara elemen strategi gim RPG berbasis tim dengan kontrol yang intuitif. Tawaran gameplay yang menaik ini memberikan pemain kesempatan untuk membangun tim bola voli impian yang tak terkalahkan. 

Sudah dibuka untuk pra-registrasi global Haikyu!! Fly High, pemain akan mendapatkan hadiah in-game eksklusif serta bonus tambahan yang akan tersedia seiring milestone registrasi yang tercapai.

Pemain juga berkesempatan untuk mengikuti petualangan voli yang seru dan mengambil imbalan eksklusif, seperti Recruit Tickets, Diamonds, Gold, item latihan in-game, dan satu set bingkai dari Shoyo Hinata. Bagi yang ingin mendaftar, pra-registrasi Haikyu!! Fly High bisa dilakukan di App Store, Google Play, serta situs resmi. 
 

Anime Haikyu!! 

Di waralaba Haikyu!! secara menyeluruh, penonton akan diajak mengikuti perjalanan tim bola voli SMA Karasuno dan pemain utamanya, Hinata Shoyo, yang berjuang mencapai puncak kompetisi bola voli di Jepang. 

Hinata Shoyo adalah seorang siswa SMA yang sangat pendek, tetapi berbakat dalam olahraga voli. Dia terinspirasi oleh Little Giant, seorang pemain voli legendaris yang juga pendek tapi legendaris. Meskipun tinggi badannya belum ideal untuk menjadi atlet bola voli, semangat dan tekadnya saat bertanding sangat besar.

Setelah lulus dari SMP, Hinata bergabung dengan tim bola voli SMA Karasuno. Namun, dalam pertandingan pertamanya di turnamen nasional, mereka mengalami kekalahan telak dari tim Aoba Johsai. Setelah itu, Hinata bersumpah untuk mengalahkan lawan-lawannya dan membawa Karasuno kembali ke puncak bola voli SMA.

Seiring berjalannya waktu, Hinata dan timnya menghadapi berbagai rintangan, persaingan sengit, dan pertandingan yang emosional. Mereka bertemu dengan berbagai lawan tangguh dan belajar untuk tumbuh sebagai pemain dan tim. Di sepanjang jalan, mereka mengejar impian untuk menjadi tim voli terbaik di Jepang. 

Baca juga: Steam Larang Developer Paksa Pemain Nonton Iklan di Game

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Profil Brian Yuliarto, Guru Besar ITB yang Dilantik Jadi Mendikti Saintek Baru

BERIKUTNYA

Profil Thresia Mareta, Raih Penghargaan Bergengsi Prancis atas Dedikasi di Industri Kreatif

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: