Indonesia merayakan pesta demokrasi Pilkada pada 27 November 2024 (Sumber gambar/ilustrasi: Pexels/ Tara Winstead)

Cek Daftar Promo Pilkada 2024 di Destinasi Wisata & Tempat Liburan

27 November 2024   |   09:31 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Sejumlah pengelola destinasi wisata dan tempat liburan di dalam negeri memberikan beragam promo bagi Genhype yang menjalankan hak pilihnya dalam gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Promosi yang disuguhkan umumnya berupa potongan harga. 

Pemerintah memutuskan untuk menjadikan hari pemilihan kepala daerah pada Rabu, 27 November 2024 sebagai libur nasional. Dengan begitu, aktivitas belajar dan mengajar di sekolah libur, begitu juga dengan kegiatan kerja yang diliburkan selama satu hari. 

Baca juga: Cek Daftar Promo & Diskon Pilkada Serentak 27 November 2024

Untuk itu, Genhype bisa menjadikan hari ini sebagai ajang untuk jalan-jalan bersama keluarga,setelah melaksanakan hak pilih Pilkada 2024. Kalian bisa memanfaatkan berbagai macam program menarik yang ditawarkan oleh para pengelola destinasi wisata dalam periode terbatas dan ketentuan tertentu. 

Apa saja? Berikut daftar destinasi wisata yang memiliki promo Pilkada 2024:


1. Trans Studio Cibubur

Berdasarkan akun resmi media sosial instagram @transstudio.cibubur, pengelola destinasi wisata ini memberlakukan tarif spesial masuk ke Trans Studio Cibubur, yakni Rp100.000 per orang.

Genhype cukup menunjukkan bukti telah ikut memeriahkan pesta demokrasi Pilkada 2024 ketika berada di loket. Tarif spesial ini hanya berlaku pada 27 November 2024 dan pembelian di loket. Namun, manajemen mengungkapkan bahwa kuota tiket dengan tarif Rp100.000 per orang terbatas. 
 

2. Ancol Taman Impian 

Ancol Taman Impian juga menjadi destinasi wisata yang dapat dikunjungi oleh Genhype pada hari ini, Rabu, 27 November 2024. Ada harga spesial bagi siapa saja yang dapat menunjukkan telah ikut memilih dalam Pilkada 2024.

Dalam akun media sosial instagramnya, Genhype akan memperoleh tarif spesial masuk ke Dufan dari Rp400.000 menjadi Rp240.000, Sea World Ancol dari Rp175.000 menjadi Rp105.000, Samudra dari Rp150.000 menjadi Rp90.000, Atlantis dari 150.000 menjadi 90.000, dan Jakarta Bird Land dari Rp80.000 menjadi Rp48.000. 

Program ini hanya berlaku untuk pembelian di loket daring, untuk kunjungan 27 November 2024, dan satu jari tinta Pilkada berlaku untuk 1 tiket promo. 
 

3. KidZania Jakarta 

Manajemen KidZania Jakarta juga memberikan program promo kepada Genhype yang telah melaksanakan hak pilih dalam Pilkada serentak 2024. Dalam akun resmi media sosial instagram, mereka menyatakan akan memberikan diskon 30 persen khusus pembelian tiket di Jakarta. 

Tidak hanya itu, jam operasional destinasi liburan itu juga bergeser menjadi pukul 10.00-19.00 WIB. Adapun, syarat dan ketentuan untuk memperoleh promo adalah tiket berlaku kategori anak atau dewasa.Kemudian, maksimal pembelian 4 tiket dalam 1 transaksi, serta promo tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya. 
 

4. Fun & Fit Adventure Park 

Fun & Fit Adventure Park juga menjadi destinasi liburan yang menawarkan promo Pilkada 2024. Manajemen mengadakan program beli 1 gratis 1 yang hanya berlaku pada 27 November 2024.

Untuk mendapatkan promo tersebut, Genhype harus memenuhi sejumlah syarat dan ketentuan yang berlaku. Pertama adalah menunjukkan jari sebagai tanda telah ikut Pilkada, pembelian 1 tiket bermain, tidak termasuk kaus kaki dan tiket pendamping tambahan, tidak dapat digabungkan dengan promo lain, dan berlaku hanya 1 hari saja.

Baca juga: Deretan Selebritas yang Ikut Kontestasi di Pilkada 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Sinopsis Moana 2 yang Tayang Hari Ini di Bioskop Indonesia

BERIKUTNYA

Biaya Gedung Hingga Lemahnya Ekonomi Jadi Tantangan Ekosistem Seni Pertunjukan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: