A Virtuous Business. (Sumber foto: JTBC)

Drama Korea A Virtuous Business, Melawan Tabu Lewat Humor 1990-an

08 November 2024   |   15:23 WIB
Image
Aldehead Marinda Merfonsina Uparatu Mahasiswa Jurnalistik Universitas Padjadjaran

Menjelang akhir pekan, Genhype punya beragam pilihan aktivitas untuk bersantai. Mulai dari menyiapkan daftar perjalanan, berburu kuliner, hingga bersantai di rumah sambil maraton drama favorit. Jika opsi terakhir terdengar menggoda, jangan lewatkan K-drama terbaru yang sedang ramai diperbincangkan.

A Virtuous Business, serial terbaru dari JTBC yang juga tayang di Netflix sejak 12 Oktober 2024, membawa penonton ke era 1990-an dengan cerita segar dan penuh humor. Drama ini mengikuti perjalanan empat wanita dari Bangpan Sisters yang berjuang menjual produk dewasa secara door-to-door di tengah masyarakat pedesaan yang konservatif.

Baca juga: 6 Drama Korea Terbaru Tayang November 2024, Ada The Fiery Priest Season 2

Plotnya berpusat pada Han Jung-sook, yang diperankan oleh aktris  Kim So-yeon. Pada drama ini dia bertransformasi dari seorang ibu rumah tangga menjadi penjual produk dewasa demi memenuhi kebutuhan finansial dan meraih kemandirian ekonom setelah bercerai.

Di sampingnya ada Oh Geum-hee, Seo Young-bok, dan Lee Joo-ri. Ketiga wanita ini juga hadir dengan beragam latar belakang yang rata-rata berkaitan dengan upaya mereka melawan dominasi patriarki di sekitarnya.

Yang membuat drama ini menarik adalah keberanian empat sekawan ini dalam menghadapi stigma sosial tentang seksualitas perempuan, yang seringkali dianggap tabu dan kotor. Berlatar Korea Selatan pada 1990-an, drama ini mengemas isu sensitif dengan sentuhan humor sekaligus pesan mendalam tentang pembebasan diri dari belenggu norma tradisional.
 

A Virtuous Business memperlihatkan cara pandang masyarakat kontemporer terhadap keberadaan perempuan, isu gender hingga hal yang lebih sensitif seperti persoalan seksualitas yang sering kali dikubur karena stigma yang kuat kala itu. Model tayangan semacam ini turut mencerminkan adanya pergeseran diskusi di kalangan masyarakat Korea Selatan sendiri berkaitan dengan seksualitas dan tabu tentang perempuan.

Serial A Virtuous Business menghadirkan sejumlah pelajaran berharga yang relevan bagi penontonnya. Pertama, kisah ini menonjolkan tema pemberdayaan dan kemandirian perempuan. Transformasi karakter utama, Han Jung-sook, dari ibu rumah tangga menjadi pengusaha produk dewasa, mencerminkan perubahan sosial yang lebih besar di Korea Selatan, di mana peran tradisional perempuan semakin berkembang menuju kesetaraan gender.

Melalui perjuangannya, penonton diajak untuk melihat pentingnya meraih kemandirian finansial dan kekuatan pribadi dalam menghadapi tantangan hidup.

Kedua, drama ini juga menyoroti pentingnya persaudaraan dan solidaritas antar perempuan. Ikatan erat antara Bangpan Sisters—empat sahabat yang bersama-sama menghadapi berbagai kesulitan—menjadi simbol betapa pentingnya dukungan perempuan dalam mengatasi tekanan sosial dan patriarki. Solidaritas ini tidak hanya memperkuat mereka secara individu, tetapi juga menciptakan ruang aman untuk saling mendukung dalam mencapai impian mereka.

Terakhir, A Virtuous Business dengan berani menggali isu tabu tentang seksualitas perempuan. Keputusan para karakter untuk menjual produk dewasa di masyarakat yang konservatif membuka percakapan penting mengenai budaya dan pandangan yang sudah lama tertanam.

Lewat karya ini, ada upaya untuk menantang norma sosial yang menganggap seksualitas perempuan sebagai sesuatu yang tabu. Dengan menghadirkan tema ini, serial ini menciptakan ruang untuk diskusi terbuka tentang seksualitas, terutama yang berkaitan dengan perempuan, tidak hanya di Korea Selatan, tetapi juga di negara lain, termasuk Indonesia.

Nah, setelah membaca ulasan di atas apakah Genhype tertarik untuk menonton 9 episode yang sudah tayang dari drama A Virtuous Business?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Cara Praktis ke Konser Dua Lipa di Indonesia Arena

BERIKUTNYA

Daftar Lagu Hit Dua Lipa, Jadi Setlist Konser di Jakarta 9 November 2024?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: