YouTuber Nikocado Avocado dengan tampilan kurus (Sumber gambar: Youtube /@Nikocadoavocado)

YouTuber Nikocado Avocado Sukses Turunkan Berat Badan 113 Kilogram

09 September 2024   |   18:49 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Lama tidak terlihat, YouTuber Nikocado Avocado muncul dengan penampilan yang berbeda dan mengejutkan banyak orang. Pria yang terkenal dengan konten makan-makan dan juga berpenampilan gemuk tersebut, kini tiba-tiba tampil kembali dengan badan yang tergolong kurus.

Video penampilannya tersebut tercatat menjadi yang paling banyak diputar di Youtube di antara konten-konten lain yang pernah diunggahnya. Lewat unggahan terbarunya berjudul Two Step Ahead di akun YouTube @Nikocadoavocado, dia tampil dengan perawakan yang jauh lebih kurus jika dibandingkan dengan unggahannya pada 7 bulan lalu.

Baca juga: 5 Drama Korea dengan Adegan Mukbang yang Menggoda Selera

Dia mengaku telah kehilangan 250 pon atau sekitar 113 kilogram (kg) selama hiatus. Lewat video berdurasi 25 menit 3 detik itu, Nikocado mengungkapkan bahwa langkah menurunkan berat badan merupakan eksperimen sosial terbesar yang pernah dilakukannya.

“Dua langkah ke depan. Saya selalu dua langkah di depan. Ini adalah eksperimen sosial terbesar sepanjang hidup saya,” katanya.

Dia mengutarakan bahwa selama ini ada kekhawatiran melihat banyak orang menyebarkan gaya hidup tidak sehat sebagai ide dan cerita konten hingga diikuti para peselancar di dunia maya. Tidak hanya itu, mereka juga terlibat dalam suatu persaingan untuk meraih perhatian dengan menjadi pemengaruh (influencer).

Menurutnya, para peselancar di dunia maya seperti semut yang berada di ladang pertanian dan saling mengikuti sama lain. Mereka akan mengonsumsi apa saja yang dikontenkan olehnya selama 7 tahun menjadi YouTuber.

Dia pun merasa bahwa dirinya telah berbuat jahat lantaran cerita yang disajikan akan meresap dan bertahan lama hingga memengaruhi alam pikiran para pengikut konten-kontennya yang menurutnya banyak disajikan dengan gaya 'cuci otak'.

“Hari ini, saya terbangun dari mimpi yang sangat panjang dan saya juga terbangun setelah kehilangan berat badan sebanyak 250 pon,” katanya.

Dia menambahkan bahwa orang-orang kerap menyebut dirinya gendut, sakit, membosankan, dan tidak relevan hingga terkesan sebagai makhluk yang paling kacau di seluruh planet.

Meskipun begitu, sang YouTuber tetap membuat konten makan dengan porsi jumbo alias mukbang. Bahkan dalam video terbarunya tersebut, dia tetap memakan mi dalam porsi yang sangat besar ditemani seekor burung, menghabiskan hidangan tersebut dalam dua sesi.

Video Two Steps Ahead berhasil mendapatkan 29 juta penayangan sejak diunggah pada 2 hari lalu. Tidak hanya itu, unggahan tersebut juga berhasil menjadi yang paling banyak ditonton oleh pengguna Youtube di antara video lain yang pernah diunggahnya.

Untuk diketahui, berdasarkan konten-konten video dalam akun YouTubenya, Nikocado pada masa awalnya menjadi konten kreator kuliner memang memiliki tubuh yang kurus. Seiring berjalannya waktu, dia pun makin banyak membuat konten makan makanan cepat saji, seperti mie, pizza, burger, dan sebagainya.

Baca juga: Apa Sih yang Bikin Konten Mukbang Jadi Menarik?

Akumulasi konten demi konten itu membuatnya mengalami kelebihan berat badan alias obesitas. Saat ini, dia berhasil mengembalikan berat badan normalnya sehingga terlihat seperti kembali ke masa awal penampilannya atau sektiar 7-8 tahun lalu.
 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Fakta Menarik Serial Live Action Agatha All Along, Ada Kemunculan Karakter Baru

BERIKUTNYA

MEOVV Tampil Memukau di Debut Perdana dengan Lagu Meow

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: