Ilustrasi canyoneering. (Sumber foto: Unsplash/Han-Hsing Tu)

Menantang Adrenalin dengan Wisata Canyoneering di Curug Cikondang Cianjur

16 August 2024   |   07:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Kepopuleran air terjun sebagai wisata yang menenangkan telah menarik minat banyak wisatawan. Destinasi ini menawarkan keindahan aliran air dari ketinggian yang begitu menentramkan. Namun, bayangkan jika air terjun atau curug itu memberikan pengalaman yang berbeda. Suasana seperti ini bisa dirasakan saat mengunjungi Curug Cikondang.
 
Wisata yang terletak di Sukadana, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat ini sedang ramai dikunjungi pecinta alam. Pasalnya, Curug Cikondang tak hanya memiliki daya tarik pada keindahan air terjunnya saja, tetapi juga bebatuannya yang menjadi tempat bagi jiwa petualang.

Di sini pengunjung dapat mengeksplorasi olahraga menantang seperti canyoneering. Canyoneering merupakan jenis pendakian yang mencakup berbagai teknik mancakrida seperti berjalan, memanjat, mendaki, dan menuruni tebing.

Baca juga: Intip Keindahan Curug Naga, Wisata Air Terjun yang Memacu Adrenalin
 

Dalam dunia pencinta alam, olahraga ini sedang banyak digemari karena melibatkan unsur wisata. Curug Cikondang dengan tebing turunannya yang eksotik sukses menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin menjajal olahraga ekstrem ini. Mereka berlomba-lomba menuruni tebing di tengah pancuran air terjun yang deras untuk sampai ke bawah. Jangan khawatir, seluruh kegiatan ini dipastikan aman karena pengunjung wajib menggunakan alat pelindung selama berkegiatan.
 

Aktivitas canyoneering di Curug Cikondang (Sumber gambar: Sumber foto: Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat,)

Aktivitas canyoneering di Curug Cikondang (Sumber gambar: Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat)


Dengan daya tarik wisata olahraga yang menyenangkan, Curug Cikondang juga menawarkan keunikan lain yang tak kalah mengundang decak kagum. Masuk dalam destinasi dari Situs Gunung Padang, air yang mengalir deras di antara bebatuan tersebut menentang indah hingga 30 meter dengan ketinggian 50 meter. Ciri khas lebarnya air terjun ini membuat Curug Cikondang cukup berbeda dari curug lain yang terkesan lebih sempit dengan aliran air yang tinggi.
 
Keunikan Curug Cikondang ini juga yang membuatnya menarik saat dipandang dari kejauhan. Sembari menyaksikan pengunjung beraktivitas canyoneering, wisatawan lain banyak yang mengambil waktu rehat untuk sekedar bersantai di pondok-pondok yang tersedia, menikmati suara gemericik air deras yang begitu menenangkan dari Curug Cikondang. Sebagian wisatawan lainnya juga memilih untuk berenang di sekitar kaki air terjun yang kerap dijuluki Little Niagara ini.
 

Wisata Canyoneering di Curug Cikondang (Sumber gambar: Instagram.com/curugcikondang)

Wisata Canyoneering di Curug Cikondang (Sumber gambar: Instagram.com/curugcikondang)


Cukup dengan Rp5000 saja, pengunjung sudah bisa masuk ke Curug Cikondang. Namun, pengunjung membutuhkan biaya tambahan lain untuk mengakses wisata canyoneering yakni sekitar Rp300.000 hingga Rp320.000 per orang, lengkap dengan alat pelindung dan ahli yang akan memandu wisata tetap aman.
 
Untuk menuju Curug Cikondang, pengunjung perlu menempuh jarak sekitar 36 kilometer dari pusat Cianjur. Perjalanan akan menempuh waktu kurang lebih 1 jam 20 menit dengan kendaraan pribadi. Pengendara perlu melewati Jalan Raya Cianjur-Sukabumi menuju Jalan HOS Cokroaminoto, kemudian ikuti terus ke Jalan Raya Cibeber untuk sampai di Curug Cikondang.

Baca juga: Eksplorasi Curug Walet & Curug Payung, Surga Tersembunyi di Pamijahan Bogor

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

WHO Deklarasikan Monkeypox dalam Status Darurat Kesehatan Global

BERIKUTNYA

Film Dokumenter Jung Kook: I Am Still Tayang Terbatas di Bioskop 18 September 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: