Oppo Reno 12 Pro. (Sumber gambar: Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Oppo Reno 12 Series Bawa Ragam Fitur AI, Cek Spesifikasi Lengkap & Harganya

01 August 2024   |   08:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Oppo Reno 12 5G Series akhirnya meluncur ke pasar gadget Indonesia. Hadir dalam dua varian yakni pro dan standar, ponsel ini membawa ketahanan kokoh pada desain dan rangka dilengkapi serangkaian fitur AI Generatif terdepan di industri untuk pengalaman produktivitas dan kreativitas. 

Mempercepat adopsi kecerdasan buatan pada perangkat, Head of Public Relations Oppo Indonesia Arga Simanjuntak mengatakan, Reno12 Series menghadirkan desain Fluid Futuristik dan kerangka High-Strength Alloy untuk perlindungan yang lebih baik terhadap jatuh, tekanan, dan air.

Baca juga: Pakai Teknologi All Around Armor, Sekuat Apa Oppo Reno 12 Series?

Kedua perangkat ini juga dibekali MediaTek Dimensity 7300-Energy 4nm baru yang dikembangkan MediaTek dan Oppo untuk memberikan efisiensi daya. “Kami sudah bekerja sama secara global. Kami merasa MediaTek menjadi perjalanan Oppo khususnya di Indonesia,” ujar Arga kepada Hypeabis.id di bilangan Senopati, Jakarta, Rabu (31/7/2024).

Lantas seperti apa spesifikasi dan fitur yang dibawa Oppo Reno 12 Series di pasar gawai Tanah Air? Cek ulasannya berikut ini yuk, Genhype.


1.  Fitur AI Melimpah

 Awal tahun ini, Oppo mengumumkan komitmen mereka untuk membawa kemampuan artificial intelligence (AI) ke lebih banyak smartphone flagship kelas atas. Oppo telah bergabung dengan Google, Microsoft, MediaTek, Qualcomm, dan mitra lainnya untuk mempercepat kehadiran generasi baru AI Phone. 

Nah, serangkaian terobosan fitur GenAI pun hadir dalam Oppo Reno 12 Series. Dengan AI Eraser 2.0, pengguna dapat dengan mudah menghapus orang lain di foto dengan sekali sentuh berkat kemampuan mengidentifikasi orang dan objek yang tidak diinginkan secara otomatis. 

Kemudian, AI Clear Face memastikan tangkapan foto yang jernih dengan mengembalikan detail definisi tinggi seperti kontur wajah, rambut, dan alis. Sementara itu, AI Best Face dapat secara otomatis mengidentifikasi orang di foto dengan mata yang berkedip dan menggunakan teknologi GenAI untuk memperbaikinya. 

Pengguna juga bisa mengandalkan AI Studio untuk membuat avatar digital hanya dari 1 foto, seperti tema koboi hingga cyberpunk. Dibangun dengan model Google Gemini (LLM), AI Toolbox memanfaatkan kemampuan pengenalan yang kuat untuk memahami konten yang ditampilkan di layar dan merekomendasikan fitur AI yang sesuai, seperti pembuatan konten media sosial atau ringkasan konten untuk artikel panjang. 

Pengguna dapat menggunakan AI Recording Summary yang bisa menghasilkan ringkasan teks dari rekaman suara. Fitur ini mampu mengorganisasikannya menjadi catatan dengan informasi seperti daftar tugas, waktu, lokasi, dan detail lainnya.


2. Desain Futuristik yang Stylish dan Kokoh

Reno12 Series membawa desain eksterior perak yang futuristik. Panel belakang kaca dibuat dengan Oppo’s Fluid Ripple Texture yang menciptakan nuansa 3D seperti air beriak. Penggunaan efek paralaks menghadirkan visual indah dengan tekstur yang halus seperti cermin dan menjadi ciri khas seri Reno.

Selain warna silver, kedua perangkat ini hadir dengan pilihan warna lainnya. Penggemar gadget bisa memilih Sunset Pink yang menggunakan proses kristal cair grafis Oppo untuk membuat desain warna baru di tahun ini. 

Buat penggemar klasik, Matte Brown menampilkan warna coklat elegan dalam desain bebas sidik jari. Sementara pada Reno12 Pro 5G, Space Brown hadirkan desain 2 warna matte-gloss dengan 2 bagian yang dipisahkan oleh pita logam horizontal di cover belakang.

Selain itu, Infinite View Screen menjadi salah satu teknologi layar paling canggih di pasaran. Menggunakan desain quad micro-curve, layar ini menggabungkan keindahan layar melengkung dengan pengalaman genggaman layar datar, memberikan kenyamanan dan visual imersif, serta mengurangi sentuhan yang tidak sengaja pada tepi layar lengkung.

Reno12 Series hadir dengan layar OLED 6,7 inci 120Hz yang mampu menampilkan hingga 1,07 miliar warna dan menawarkan perlindungan mata yang rendah cahaya biru. Ditambah dengan teknologi Splash Touch yang memungkinkan layar tetap responsif bahkan saat layar atau tangan pengguna basah.

Layar Reno12 5G telah dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 7i. Sementara Reno12 Pro 5G dilengkapi Corning Gorilla Glass Victus 2 yang menjadi kaca pelindung terkuat di Reno Series, memberikan ketahanan ultra-flagship terhadap benturan, jatuh, bengkok, dan goresan. 

Dengan rating IP65, Reno12 Series memberikan ketahanan debu dan air. Sementara komponen penting seperti lubang, speaker, port USB-C, dan slot kartu SIM telah diperkuat untuk membuat smartphone semakin tahan air.

 

Oppo Reno 12 Series. (Sumber gambar: Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Oppo Reno 12 Series. (Sumber gambar: Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)


3. AI Portrait Expert

Dilengkapi sensor Sony LYT-600 dengan autofocus omnidirectional full pixel dan OIS, kamera utama Reno12 Series menawarkan pemfokusan yang lebih cepat dan stabil untuk bidikan yang lebih jelas. Kedua perangkat ini juga dilengkapi Mode Portrait dengan zoom hingga 2x untuk memudahkan pengambilan portrait bokeh, setara dengan kamera profesional.

Kamera portrait telefoto 50MP menawarkan zoom optik hingga 2x. Adapun kamera selfie 50MP diengkapi autofocus serta efek AI Portrait Retouching untuk penyesuaian fitur wajah seperti bentuk wajah, garis rambut, tulang pipi, dan lainnya saat mengambil selfie secara real-time.

Reno12 Series juga menampilkan Flash Snapshot yang ditingkatkan untuk menyesuaikan proses eksposur kamera dengan lebih cepat, memungkinkan foto untuk menangkap efek pencahayaan yang lebih realistis dan warna kulit yang alami. Video 4K 30fps juga tersedia pada kedua kamera belakang dan depan untuk video detail tinggi dengan resolusi ultra jernih.


4. Efisiensi Daya

Reno12 Series adalah smartphone pertama yang dilengkapi dengan platform mobile MediaTek Dimensity 7300-Energy 4nm. Dikembangkan bersama MediaTek dan Oppo untuk memberikan efisiensi daya yang luar biasa. 

Platform octa-core baru ini terdiri dari 4 inti performa tinggi A78 dan 4 inti efisiensi tinggi A55. Ponsel ini juga mendukung performa memori dan penyimpanan SoC melalui ColorOS Trinity Engine terbaru.

Dengan menggunakan model AI untuk mengidentifikasi kebiasaan pengguna saat ini, teknologi CPU-Vita yang diperbarui dari Trinity Engine dapat secara tepat mengalokasikan sumber daya SoC, mencapai konsumsi daya yang lebih rendah dengan stabilitas dan kelancaran sistem. Teknologi RAM-Vita meningkatkan pemanfaatan RAM untuk mempercepat kecepatan membuka aplikasi dan beralih antar aplikasi, menjaga aplikasi di latar belakang aktif selama 72 jam tanpa kendala. RAM Expansion juga tersedia untuk mengonversi 12GB penyimpanan menjadi RAM sementara yang memberikan performa tambahan kapanpun dibutuhkan.

Terakhir, teknologi ROM-Vita mampu melakukan kompresi lossless pada aplikasi yang jarang digunakan dan mengelola file duplikat untuk mengurangi penggunaan penyimpanan yang tidak diperlukan. Dengan demikian, ruang penyimpanan menjadi lebih besar untuk file pengguna dan kecepatan baca atau tulis memori yang lebih cepat.


5.  Baterai Tahan Lama

Ponsel ini dibekali baterai 5000mAh dengan densitas energi tertinggi, memberikan masa pakai baterai yang lebih lama dan kondisi baterai optimal selama lebih dari 4 tahun tanpa meningkatkan ukuran baterai atau smartphone. Reno 12 Series mendukung pengisian cepat 80W SUPERVOOCTM, baterai dapat diisi dari 1 persen hingga 32 persen hanya dalam 10 menit dan hanya memerlukan 46 menit untuk pengisian penuh 100 persen.


5. Konektivitas Lancar

AI LinkBoost generasi terbaru terdiri dari sembilan antena individual yang disusun dalam arsitektur 360 derajat surround, mampu meningkatkan penerimaan sinyal dan mengoptimalkan pemilihan jaringan. Menggunakan model AI tingkat sistem, ponsel ini bisa melakukan peralihan jaringan yang cepat berdasarkan lingkungan jaringan pengguna. 

AI LinkBoost juga meningkatkan latensi jaringan di area dengan sinyal lemah atau jaringan sibuk, meningkatkan seamless switch antara WiFi dan jaringan seluler dan mempercepat kecepatan pemulihan sinyal saat keluar dari lift atau basement. Adanya BeaconLink, meningkatkan transmisi Bluetooth untuk panggilan suara antar perangkat pada jarak hingga 200 meter dalam situasi darurat tanpa memerlukan pulsa dan data.


Harga dan Ketersediaan

Resmi meluncur di Indonesia hari ini, Oppo Reno 12 Series hadir dalam dua varian. Untuk varian Reno 12 Pro 5G dengan konfigurasi memori 12GB/512GB, dibanderol Rp8,9 juta. Sementara Reno12 5G dengan konfigurasi memori 12GB/512GB dijual Rp7,9 juta. Ada pula tawaran kapasitas penyimpanan 12GB/256GB yang dibanderol Rp6,9 juta untuk varian standar.

Baca juga: 5 Ponsel Lipat Paling Laris di Dunia, Ada Galaxy Z Flip5 & Oppo Find N3 Flip 

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Potensi Bisnis Alat Kesehatan, Peluang di Tengah Perkembangan Teknologi

BERIKUTNYA

Aktris Senior Christine Hakim Raih Lifetime Achievement Award di Malaysia International Film Festival 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: