Event Seru akhir Pekan (Sumber Foto: Freepik)

Event Seru Akhir Pekan di Jakarta 6-7 Juli 2024, Konser Jakarta Fair sampai Patjarmerah Kecil

06 July 2024   |   15:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Genhype, ada banyak event menarik pada akhir pekan 6-7 Juli 2024 di Jakarta. Kamu dan keluarga bisa mengunjungi salah satunya untuk menghabiskan waktu liburan yang berkesan bersama keluarga, pasangan, atau teman. Kalian bisa menikmati beragam event di Jakarta pada akhir pekan ini.

Beberapa di antaranya festival musik, bazaar makanan kekinian, pameran seni, sampai fan meeting aktor Korea Selatan. Nah Genhype, yuk simak beberapa event akhir pekan seru di Jakarta 6-7 Juli 2024.

Baca juga: Prakiraan Cuaca 6-7 Juli 2024, Hujan Lebat Melanda Sebagian Besar Wilayah Indonesia
 

1. Jakarta Fair Kemayoran

Jakarta Fair Kemayoran (JFK) atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) berlangsung pada 12 Juni-14 Juli 2024 di JIExpo Kemayoran. Pameran terbesar, terlama, dan terlengkap ini merupakan acara tahunan dalam rangka merayakan hari jadi Jakarta. Kalian bisa menemukan beragam produk kecantikan, fesyen, otomotif, olahraga, perabotan rumah tangga, elektronik, kuliner, kerajinan tangan, dan lainnya.

Selama 33 hari penuh, JFK juga akan diisi oleh konser musisi dan band papan atas di panggung utama Jakarta Fair Music Concert. Line up konser Jakarta Fair akhir pekan Sabtu, 6 Juli 2024 ada Orind dan Tipe-X, sementara Minggu, 7 Juli 2024 ada Jeruks, Academy, dan Armada.
 

2. Jakarta Sneaker Day

Jakarta Sneaker Day (JSD) 2024 digelar pada 5, 6, 7 Juli 2024 di Hall A, JCC Senayan. Pameran sneaker dan streetwear terbesar di Indoneska ini menghadirkan brand terkemuka, baik lokal dan internasional. Ada banyak sneakers eksklusif yang bisa didapatkan dengan harga diskon sampai 85 persen. Bagi kamu yang ingin mengunjungi pameran ini, bisa membeli tiketnya mulai harga Rp62 ribu di link berikut ini https://linktr.ee/jakartasneakerday.
 

3. Natsu Matsuri

Festival Musim Panas Jepang Natsu Matsuri digelar di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) sejak 29 Juni hingga 7 Juli 2024. Natsu Matsuri merupakan kegiatan yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga di akhir pekan ini untuk melihat seni kebudayaan tradisional Jepang.

Festival ini telah menghadirkan berbagai acara menarik, seperti fun run 5K, kompetisi coswalk dan costreet, parade omikoshi, penampilan taiko, serta kuliner khas Jepang. Pada akhir pekan ini, Natsu Matsuri akan memasuki hari terakhir. Selain konser musik, pengunjung juga dapat menikmati berbagai acara menarik lainnya seperti story telling dan workshop yang edukatif. Acara ini gratis, pengunjung hanya perlu membeli tiket masuk TMII seharga Rp 25.000 saja.
 

4. Fan Meeting Ahn Bo Hyun

Aktor Korea Selatan, Ahn Bo-hyun siap menyapa penggemarnya di tanah air dalam rangka jumpa penggemar bertajuk Hello! 2024 AHN BO HYUN Asia Tour Fan Meeting in Jakarta. Acara tersebut bakal dihelat pada 6 Juli 2024 di Hotel Pullman Grand Central Park Jakarta.

Fan meeting Ahn Bo-hyun di Jakarta akan berlangsung di Ballroom Hotel Pullman Central Park, Sabtu (6/7/2024) pukul 19.00 WIB. Terdapat empat kategori tiket yang bisa dipilih berdasarkan seating plan, mulai dari Rp800 ribu yang termurah hingga Rp2,7 juta yang termahal.
 

5. Indonesia Outdoor Festival 2024 

Indonesia Outdoor Festival (Indofest) 2024 merupakan pameran yang menghadirkan berbagai perlengkapan outdoor (luar ruangan) dan petualangan terbesar di Asia Tenggara sejak 2016. Indofest 2024 hadir dengan mengusung tema GEAR 'Green, Equality, Action and Responsibility'. Acara berlangsung mulai 4-7 Juli 2024 di JCC Senayan Jakarta 

Tahun ini, Indofest akan menghadirkan sebanyak 135 brand yang 80 persennya berasal dari merek lokal dari komunitas yang tergabung dalam pameran ini. Misalnya seperti brand Wakai Go, Polygon, Eiger Women, Osara, Mgee, Artch, Garmin, Coros dan lainnya. Acara pameran ini makin meriah karena menghadirkan sejumlah musisi Tanah Air seperti Batas Senja, Jason Ranti, BagusDwi Danto, dan Island Vibes Reggae Party.
 

6. LiSA Asia Tour 2024

Solois asal Jepang LiSA menyapa para penggemarnya di Tanah Air dalam rangkaian konser bertajuk Live is Smile Always Asia Tour in Jakarta. Konser ini berlangsung pada Sabtu, 6 Juli 2024 di Basketball Hall, GBK Senayan. Ini akan menjadi penampilan kelima LiSA di Indonesia, selain di Jakarta konser ini juga digelar di empat kota Asia lain seperti Taipei, Hong Kong, Seoul, dan Shanghai.
 

7. Asian Food War

Festival kuliner Asian Food War berlangsung hingga 14 Juli 2024 di BlokM Square. Pengunjung akan dimanjakan dengan beragam makanan Asia kekinian yang viral di media sosial. Adapun brand-brand yang berpartisipasi dalam event Asian Food War sebagai berikut.

  • Oppa Dakbal & Korean Wagyu Grill
  • Durian Creme Brulee
  • Es Cream Uncle
  • Rujak Juhi dan Asinan Betawi Noesantara
  • Indomie Bangladesh
  • Milop Dessert
  • Japanese Food Viral
  • FYP! Dessert
  • Steak Ayam Rakyat
  • Bangkok Street Food
  • Sweetosaka Montblanc Dessert & Tanghulu
 

 

8. Pekan Jajanan Jepang & Korea

Pekan Jajanan Jepang & Korea digelar di Fashion Atrium Kota Kasablanka Mall mulai 3-14 Juli 2024. Pengunjung bisa menikmati berbagai jajanan khas Jepang dan Korea mulai pukul 10.00-22.00 WIB. Kamu akan diajak berpetualang rasa, mencicipi jajanan khas Jepang dan Korea dari cita rasa gurih hingga manis. Adapun tenant yang akan berpartisipasi dalam Pekan Jajanan Jepang & Korea sebagai berikut.

  • Nolda Pocha
  • Delscakery
  • Mambucha
  • Tebu Konni by Tebu Indonesia
  • Streetfood by Sindut
  • Ushi So
  • Dakgogi Mandu
  • Wonppang
  • Yeri Dessert
  • K-Fish Ball
  • Tomaple
 

9. Pameran Flona 2024

Pameran Flona 2024 digelar oleh Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat mulai 5 Juli-2 Agustus 2024. Mengusung tema Jakarta Global Hijau Mempesona, pameran ini memperlihatkan beragam jenis tanaman hias cantik dan hewan-hewan peliharaan lucu. Setiap sudut pameran ini bisa jadi spot foto yang Instagramable.
 

10. Patjarmerah Kecil

Patjarmerah, festival kecil literasi dan pasar buku keliling berlangsung pada 29 Juni hingga 7 Juli 2024 di Pos Bloc Jakarta Pusat, mulai pukul 09.00-22.00 WIB. Patjarmerah Kecil atau disingkat Patjar Kecil, adalah festival kecil dan pasar buku yang dirancang untuk anak-anak, belia, dan keluarga.

Pada acara ini, pengunjung dapat menikmati berbagai kegiatan mulai dari membaca dan berbelanja buku, mendengarkan dan menulis dongeng, workshop penulisan, berdiskusi, hingga menonton pertunjukan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Games Seru di Jakarta Fair Kemayoran 2024

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Terapi Musik Kian Diminati, Ini Penyebab dan Tantangannya

BERIKUTNYA

Museum Kebangkitan Nasional Gelar Lomba Debat Ala Sidang PBB, Yuk Daftar

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: