Tim Fnatic Onic (Sumber gambar: onic.esports)

Babak Kualifikasi Grup MLBB MSC 2024, Fnatic Onic Melawan Team Falcons

03 July 2024   |   18:10 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ajang Mobile Legends Bang Bang (MLBB) Mid Season Cup terus bergulir. Pada hari pertama babak penyisihan grup yang berlangsung hari ini, Rabu, 3 Juli 2024, tim Mobile Legends: Bang Bang asal Indonesia Fnatic Onic akan berjumpa dengan Team Falcons, tim asal Arab Saudi.

Pertandingan antara Fnatic Onic melawan Team Falcons merupakan satu dari 8 pertandingan yang akan berlangsung pada hari pertama babak penyisihan grup. Berlangsung pada pukul 16.30 WIB, pertemuan ini menjadi momen penting bagi kedua tim.

Baca juga: Simak Jadwal Lengkap Pertandingan MSC 2024, Diikuti 16 Tim dari Seluruh Dunia

Kemenangan pada pertandingan pertama akan membuat langkah tim menjadi lebih mulus untuk melakoni babak penyisihan grup. Tim yang berhasil merebut kemenangan pertama tentu tidak akan memiliki beban harus menang pada pertandingan selanjutnya.

Dengan jumlah 4 peserta dalam satu grup, setiap tim hanya memiliki kesempatan sebanyak 3 kali pertandingan. Tim yang berhasil memenangkan pertandingan pertama memiliki peluang lebih besar untuk maju ke babak selanjutnya.

Setelah pertandingan saat ini, Fnatic Onic akan berhadapan dengan tim See You Soon pada 6 Juli 2024. Kemudian, mereka juga akan berhadapan dengan tim Selangor Red Giants pada hari dan tanggal yang sama.
 

Sementara itu, Team Falcons juga akan berhadapan dengan Selangor Red Giants dan See You Soon pada 6 Juli 2024 dengan waktu yang berbeda.

Fnatic Onics adalah tim asal Indonesia yang diisi dengan sejumlah pemain seperti Muhammad Satrya Sanubari, Lutpi Ardianto, dan sebagainya. Sementara itu, Team Falcons merupakan tim MLBB yang berasal dari Arab Saudi.

Untuk diketahui, babak kualifikasi grup ajang MLBB MSC 2024 akan berlangsung selama 5 hari, yakni dari 3 sampai 7 Juli 2024. Dalam fase ini, 16 tim akan berlaga dan dibagi ke dalam 4 grup sehingga satu grup terdiri dari 4 tim.

Tim yang akan lolos ke babak playoffs atau 8 besar adalah adalah tim yang berhasil berada di posisi 1 dan 2. Sementara itu, dua tim lainnya yang menghuni peringkat 3 dan 4 akan tereliminasi. Di babak 8 besar, mereka akan bertanding untuk dapat terus melaju ke babak selanjutnya.

Untuk diketahui, ajang MLBB Mid Season Cup 2024 memiliki total hadiah sebesar US$3 juta. dari total itu, US$1 juta di antaranya akan diberikan kepada juara pertama. Sementara pemenang kedua akan menerima hadiah sebesar US$500.000.

Adapun, tim yang menduduki peringkat 3 dan 4 akan mendapatkan hadiah sebesar US$200.000. Kemudian, tim yang juara 5-8 masing-masing akan mendapatkan US$100.000.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Line-up Tak Biasa, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono Bakal Tampil di Pestapora 2024

BERIKUTNYA

Melihat Kans Untung dari Agensi Kreatif

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: