Jadwal Pertandingan Indonesia vs Korea Selatan U-23, Pertaruhan Menuju Olimpiade Paris
24 April 2024 |
22:00 WIB
Timnas Indonesia akan menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Duel sengit kedua tim ini akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalida, Doha, Qatar, pada Jumat (24/5/2024) pukul 00.30 WIB dini hari.
Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Korea Selatan ini diprediksi berjalan dengan tensi tinggi. Kedua negara ini sama-sama menunjukkan perkembangan performa tim yang luar biasa sejak babak fase grup.
Baca juga: Timnas Indonesia Cetak Sejarah Lolos 8 Besar Piala Asia U-23
Garuda muda yang meski harus menelan kekalahan 0-2 dari Qatar, mampu bangkit dengan baik di pertandingan selanjutnya. Marcelino dan kawan-kawan mampu mengalahkan Australia dengan skor 1-0 dan menjungkalkan Yordania dengan skor 4-1 pada laga terakhir fase grup.
Dengan demikian, Garuda muda datang dengan status sebagai runner-up Grup A dengan 2 kemenangan dan 1 kekalahan. Saat ini, bisa lolos ke perempat final sendiri sudah jadi sejarah baru bagi Merah Putih.
Namun, mimpi Timnas Indonesia belum usai. Mereka mesti terus berjuang mencetak sejarah dengan lolos ke semifinal. Meski lawannya tidak mudah, peluang menuju ke sana masih ada.
Sementara itu, Korea Selatan juga tampil konsisten sepanjang Piala Asia U-23 2024 digelar. Pada laga terakhir fase grup, tim berjuluk The Taegeuk Warrior Muda ini mampu mengalahkan Jepang, salah satu tim favorit juara di turnamen ini dengan skor 1-0.
Raihan tersebut membuat Korsel mampu meraih poin sempurna dengan memetik 3 kemenangan di babak penyisihan Grup B. Korsel melaju ke babak 8 besar dengan status sebagai juara grup.
Menghadapi Indonesia, skuad yang dilatih Hwang Sun-hong ini tentu tak ingin kalah. Korsel U-23 tengah bertekad melanjutkan tradisi untuk selalu lolos ke babak semifinal. Tim ini sejak 1988 hingga 2020 bahkan selalu lolos Olimpiade untuk mewakili Asia.
Sebagai informasi, tim yang berhasil masuk ke babak semifinal berkesempatan tampil di Olimpiade 2024. Sebanyak tiga tim akan langsung lolos, sedangkan satu tim lainnya memainkan playoff melawan wakil dari Afrika.
Timnas Indonesia U-23 hanya pernah sekali berjumlah dengan Korea Selatan U-23. Laga tersebut tepatnya terjadi di Kualifikasi AFC U-23 2016 yang digelar di Jakarta pada 2015.
Dalam laga tersebut, Garuda muda harus mengakui keunggulan Korea Selatan. Dalam pertandingan yang berlangsung pada 31 Maret 2015 itu, Korea Selatan mempu memenangi laga dengan skor 4-0.
Kendati demikian, pertandingan tersebut sudah berjarak 9 tahun. Tentu, materi pemain yang ada saat ini sudah sangat berbeda.
5 Pertandingan Terakhir Korea Selatan U-23:
5 Pertandingan Terakhir Indonesia U-23:
Jadwal Pertandingan Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23:
Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Korea Selatan ini diprediksi berjalan dengan tensi tinggi. Kedua negara ini sama-sama menunjukkan perkembangan performa tim yang luar biasa sejak babak fase grup.
Baca juga: Timnas Indonesia Cetak Sejarah Lolos 8 Besar Piala Asia U-23
Garuda muda yang meski harus menelan kekalahan 0-2 dari Qatar, mampu bangkit dengan baik di pertandingan selanjutnya. Marcelino dan kawan-kawan mampu mengalahkan Australia dengan skor 1-0 dan menjungkalkan Yordania dengan skor 4-1 pada laga terakhir fase grup.
Timnas Indonesia U-23 (Sumber gambar: PSSI)
Dengan demikian, Garuda muda datang dengan status sebagai runner-up Grup A dengan 2 kemenangan dan 1 kekalahan. Saat ini, bisa lolos ke perempat final sendiri sudah jadi sejarah baru bagi Merah Putih.
Namun, mimpi Timnas Indonesia belum usai. Mereka mesti terus berjuang mencetak sejarah dengan lolos ke semifinal. Meski lawannya tidak mudah, peluang menuju ke sana masih ada.
Sementara itu, Korea Selatan juga tampil konsisten sepanjang Piala Asia U-23 2024 digelar. Pada laga terakhir fase grup, tim berjuluk The Taegeuk Warrior Muda ini mampu mengalahkan Jepang, salah satu tim favorit juara di turnamen ini dengan skor 1-0.
Raihan tersebut membuat Korsel mampu meraih poin sempurna dengan memetik 3 kemenangan di babak penyisihan Grup B. Korsel melaju ke babak 8 besar dengan status sebagai juara grup.
Menghadapi Indonesia, skuad yang dilatih Hwang Sun-hong ini tentu tak ingin kalah. Korsel U-23 tengah bertekad melanjutkan tradisi untuk selalu lolos ke babak semifinal. Tim ini sejak 1988 hingga 2020 bahkan selalu lolos Olimpiade untuk mewakili Asia.
Sebagai informasi, tim yang berhasil masuk ke babak semifinal berkesempatan tampil di Olimpiade 2024. Sebanyak tiga tim akan langsung lolos, sedangkan satu tim lainnya memainkan playoff melawan wakil dari Afrika.
Dibayangi Rekor Buruk
Timnas Indonesia U-23 hanya pernah sekali berjumlah dengan Korea Selatan U-23. Laga tersebut tepatnya terjadi di Kualifikasi AFC U-23 2016 yang digelar di Jakarta pada 2015.
Dalam laga tersebut, Garuda muda harus mengakui keunggulan Korea Selatan. Dalam pertandingan yang berlangsung pada 31 Maret 2015 itu, Korea Selatan mempu memenangi laga dengan skor 4-0.
Kendati demikian, pertandingan tersebut sudah berjarak 9 tahun. Tentu, materi pemain yang ada saat ini sudah sangat berbeda.
5 Pertandingan Terakhir Korea Selatan U-23:
- (22/04/24) Jepang U23 vs Korsel U23 0-1
- (19/04/24) China U23 v Korsel U23 0-2
- (16/04/24) Korsel U23 vs UEA U23 1-0
- (10/04/24) Arab Saudi U23 vs Korsel U23 1-0
- (27/03/24) Australia U23 vs Korsel U23 2-2 (pen 3-4)
5 Pertandingan Terakhir Indonesia U-23:
- (21/04/24) Yordania U23 vs Indonesia U23 1-4
- (18/04/24) Indonesia U23 vs Australia U23 1-0
- (15/04/24) Qatar U23 vs Indonesia U23 2-0
- (09/04/24) UEA U23 vs Indonesia U23 0-1
- (06/04/24) Arab Saudi U23 vs Indonesia U23 3-1
Jadwal Pertandingan Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23:
- Hari: Jumat, 26 April 2024
- Tempat: Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar
- Kick-off: Pukul 00.30 WIB
- Siaran televisi: RCTI
- Live streaming: Vision+ (Soccer Channel)
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.