Elon Musk mempresentasikan prototipe Tesla Bot pada livestream AI Day. (Dok. Tesla Inc.)

Ambisi Elon Musk Menciptakan Robot Tesla 'Pengganti' Manusia

20 August 2021   |   14:31 WIB
Image
Nirmala Aninda Manajer Konten Hypeabis.id

Tesla mengembangkan Tesla Bot, robot humanoid manusia hidup yang dirancang untuk meringankan tugas sehari-hari, dengan prototipe yang diharapkan rampung sekitar tahun depan. Kabar tersebut muncul di sela-sela acara AI Day perdana Tesla yang disiarkan melalui situs resmi Tesla, Jumat (20/8).

Bot ini sedang diusulkan sebagai upaya penggunaan robotik non-otomotif untuk proyek utama Tesla dan superkomputer canggih, DOJO.

Pada presentasinya, CEO Tesla Elon Musk mengungkapkan bahwa Tesla Bot dirancang untuk memudahkan hidup manusia dengan menggantikan kita mengerjakan tugas yang berbahaya, berulang dan membosankan seperti mengangkat barang, atau belanja keperluan sehari-hari.

Pada dasarnya pekerjaan fisik masa depan akan menjadi pilihan dan bisa digantikan dengan robot.

“Tesla bisa dibilang perusahaan robot terbesar di dunia. Mobil kami pada dasarnya adalah robot semi-sentient beroda," kata Musk seperti dikutip melalui Bloomberg.
 
Robot ini jadi highlight di hari pertama AI Day Tesla, yang menyoroti para insinyur Tesla yang memberikan presentasi yang sangat teknis tentang fungsionalitas mengemudi otonom (autonomous driving), dengan tujuan merekrut bakat baru ke perusahaan yang berbasis di Palo Alto, California, itu,

Musk punya kebiasan meluncurkan produk yang hanya prototipe -- pada dasarnya menjual visi sebelum terwujud dalam kenyataan.

Pada November 2017, Tesla meluncurkan truk Semi, tetapi produksi kendaraan itu telah diundur hingga 2022 awal, sebagian karena tantangan membuat sel baterai yang lebih besar.

Misi Tesla adalah untuk mempercepat transisi dunia ke energi berkelanjutan. Musk, bagaimanapun, tidak menjelaskan bagaimana Tesla Bot nantinya akan berkontribusi ke dalam misi energi bersih.

Di sisi lain, dia mengatakan Tesla mengembangkan robot agar manusia dapat mengawasi dan mengontrolnya dengan mudah.

Beratnya 125 pon atau sekitar 57 kilogram, dan memiliki kecepatan berjalan 5 mil per jam, dan wajahnya akan menjadi layar yang menampilkan informasi penting.

Sebelum Tesla, robot humanoid telah dibuat oleh beberapa produsen mobil. Honda membuat robot Asimo dan itu sangat canggih.

Toyota juga mengembangkan dua robot humanoid bernama Humanoid dan Robina yang dapat meniru gerakan manusia.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Jajaran Smartphone Oppo Reno6 5G Dirilis, Ini Harga & Spesifikasinya

BERIKUTNYA

Yerin & Yonghee CIX Akan Debut Akting dalam Drama The Witch Shop Reopening

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: