Mal Senayan City, Jakarta, dengan dekorasi bertema Ramadan. (Sumber foto: JIBI/Hypeabis.id/Arief Hermawan P)

Daftar Mal yang Gelar Midnight Shopping Jelang Lebaran, Ada Diskon Sampai 50 Persen

31 March 2024   |   09:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Menyambut Hari Raya Idulfitri, sejumlah mal di Jakarta dan seluruh Indonesia mulai menggelar sejumlah event belanja dengan diskon besar-besaran dari 80 sampai 50 persen. Salah satunya program midnight shopping atau midnight sale yang menawarkan sensasi belanja tengah malam.

Biasanya sejak awal Ramadan sampai hari-hari terakhir menuju Idulfitri, masyarakat mulai sibuk berbelanja berbagai kebutuhan pokoknya. Jenis produk paling laku pada masa-masa tersebut, mulai dari kue-kue, bahan makanan, sampai busana dan aksesori pelengkapnya. 

Baca juga: Ide Outfit Lebaran 2024 Untuk Keluarga Agar Tampil Modis nan Elegan

Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) kembali menggelar program Midnight Sale Ramadan 2024. Dalam kesempatan ini banyak tawaran diskon menarik hingga 80 persen. Acara berlangsung selama lima hari lamanya yang dimulai sejak akhir pekan ini.

Sejumlah mal di Jakarta yang menggelar program midnight sale sampai hari ini, misalnya Central Park Mall dalam event Ramadan Shopping Marathon till Night. Kegiatan tersebut berlangsung pada 30-31 Maret 2024 dari pukul 17.00 - 00.00 WIB. Pengunjung berkesempatan mendapatkan potongan harga produk sampai 80 persen.

Sementara di kawasan Jawa Barat ada Cibinong City Mall Bogor yang menggelar midnight shopping pada 30 Maret dan 6 April 2024. Selain memfasilitasi kegiatan belanja sampai tengah malam, ada juga pertunjukan spesial dari sejumlah bintang tamu, seperti Badai (29 Maret), Amanda Manopo dan Indra Birowo (30 Maret), sampai Nadhif Basalamah (6 April).

Tak sampai di sana, sejumlah mal yang dikelola oleh PT Lippo Malls Indonesia yang tersebar di seluruh nusantara akan menggelar kegiatan midnight shopping dengan diskon hingga 80 persen. Setidaknya hampir 80 untuk tenant fashion, tenant food and beverages, dan lainnya.

Program midnight sale biasanya berlangsung dari pukul 20.00 hingga pukul 24.00 dengan penambahan jam operasional mal selama 2 jam. Bagi masyarakat muslim yang ingin buka puasa di rumah dan salat tarawih di mesjid sekitar daerahnya, masih memiliki kesempatan berbelanja setelah menjalankan semua aktivitas tersebut.

Nah Genhype, yuk simak sejumlah mal di Jakarta dan seluruh Indonesia yang menggelar program midnight sale.
 

Jakarta

  • Mal Lippo Cikarang 30-31 Maret 2024
  • Central Park Neo Soho Mall 31 Maret 2024
  • Grand Indonesia 5-6 April 2024
  • Plaza Atrium 6 April 2024


Jawa Barat

Cibinong City Mall, Cibinong (Bogor)  6 April 2024
 

Jawa Timur

Kediri Town Square 29 - 31 Maret 2024 diskon sampai 70 persen
 

Wilayah Indonesia Timur

  • Lippo Plaza Kendari 29-31 Maret & 5-7 April 2024 Diskon sampai 50 persen
  • Lippo Plaza Palangka Raya 29-31 Maret & 6-7 April 2024 diskon sampai 50 persen
  • Lippo Plaza Kupang 6-7 April 2024 diskon sampai 80 persen
  • Lippo Plaza Baubau 29-31 Maret & 5-9 April 2024 diskon sampai 60 persen

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Syarat, Jadwal dan Kegiatan Iktikaf dan Qiyamul Lail di Masjid Istiqlal Jakarta

BERIKUTNYA

Smarthome, Solusi Bikin Rumah Tetap Aman Kala Ditinggal Mudik Lebaran

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: