Ordinary Angels (2024). (Sumber foto: Lionsgate)

Rekomendasi Film Bioskop untuk Ramaikan Libur Lebaran 2024

29 March 2024   |   15:04 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Selain mengunjungi sejumlah destinasi wisata, Genhype dapat mengisi libur Lebaran dengan menonton film-film layar lebar. Pada saat itu, beberapa film Hollywood akan menghiasi bioskop Indonesia, seperti Fast Charlie, Ordinary Angels, dan sebagainya. 

Kegiatan menonton film di bioskop bersama orang terkasih atau kawan akan membuat liburan kian seru. Kalian dapat menikmati aksi para bintang dalam memerankan karakternya dan juga menikmati pengalaman menonton melalui layar lebar dengan suara yang menggelegar.

Baca juga: Ada Acara Bioskop Berbisik dan Nonton Film Gratis dalam Rangka Hari Film Nasional

Tidak hanya itu, aktivitas mengisi liburan dengan menonton film juga dapat menjadi alternatif di tengah penuhnya destinasi populer. Menonton film di bioskop juga tidak membutuhkan biaya yang mahal, sehingga arus kas tetap terjaga.

Namun, kalian dapat tetap menikmati liburan. Bioskop yang sebagian besar berada di tengah kota juga membuatnya mudah terjangkau dengan transportasi umum atau transportasi pribadi. Berikut sejumlah film yang akan tayang bioskop pada periode Lebaran 2024:


1. Ordinary Angels

 

Film pertama yang dapat menjadi pilihan Genhype untuk ditonton pada periode Lebaran 2024 adalah Ordinary Angels yang akan tayang mulai Rabu, 3 April 2024 di Cinepolis Cinema. Dikutip dari laman Lionsgate, film ini berdasarkan kisah nyata.

Ordinary Angels bercerita tentang karakter bernama Sharon yang diperankan oleh Swank. Dia adalah individu yang berprofesi sebagai penata rambut yang galak. Namun, di balik sikapnya itu, Sharon adalah wanita pekerja keras.

Pada suatu waktu, dia bertemu dengan seorang pria bernama Ed yang diperankan oleh Alan Ritchson, yakni duda yang bekerja keras memenuhi kebutuhan hidup dua buah hatinya. Suatu saat, Sharon memutuskan untuk membantu keluarga tersebut dan pindah ke gunung ketika tahu putri bungsu Ed menunggu transplantasi hati.


2. Godzilla X Kong: The New Empire

 

Godzilla X Kong: The New Empire menjadi film lainnya yang dapat ditonton pada periode Lebaran 2024. Genhype akan menyaksikan petualangan Godzilla dan Kong yang berusaha menyelamatkan Monsterverse.

Dikutip dari laman Lembaga Sensor Film, Godzilla dan Kong diceritakan tiba-tiba terbangun karena mendapatkan ganggua dari para titan di kedalaman bumi. Para titan itu berusaha mengancam kedamaian Monsterverse. Film ini sedang tayang di bioskop-bioskop Indonesia dan kemungkinan masih akan tersedia saat libur Lebaran 2024.


3. Ghostbusters: Frozen Empire

 

Berbicara tentang hantu, tim penangkap hantu bernama Ghostbusters mungkin sudah tidak asing lagi. Jadi, film Ghostbusters: Frozen Empire dapat membawa nostalgia bagi kamu yang dahulu suka menonton cerita tentangnya.

Dalam film Ghostbusters: Frozen Empire,  keluarga Spengler kembali ke tempat semuanya dimulai untuk bekerja sama dengan Ghostbusters asli, yang telah mengembangkan laboratorium penelitian rahasia untuk membawa pembasmi hantu ke tingkat berikutnya.

Ghostbusters baru dan lama harus bergabung untuk melindungi rumah mereka dan menyelamatkan dunia dari Zaman Es kedua ketika penemuan artefak kuno melepaskan pasukan hantu yang membuat kota menjadi es.

Beberapa bisokop di Indonesia menayangkan Ghostbusters: Frozen Empire. Film yang bercerita tentang para penangkap hantu ini tidak menutup kemungkinan masih akan tayang pada libur Lebaran 2024.


4. Fast Charlie

 

Bagi para pencinta film James Bond, nama Pierce Brosnan mungkin sudah tidak asing lagi lantaran sang aktor berperan sebagai karakter James Bond dalam beberapa film yang bercerita tentang agen rahasia tersebut. Kamu yang rindu dengan aktingnya dapat menonton karya berjudul Fast Charlie yang akan tayang pada periode Labaran 2024.

Dalam film ini, dia memerankan karakter bernama Charlie Swift yang menjadi seorang penyelesai masalah. Pada suatu waktu, pria yang biasanya menyelesaikan masalah harus menghadapi masalah.

Target yang diincarnya kehilangan kepala. Kondisi ini menyulitkannya untuk membuktikan bahwa dia telah menyelesaikan tugasnya kepada orang yang memberinya tugas. Dalam film ini, Brosnan akan beradu peran dengan Morena Baccarin yang memerankan karakter Marcie Kramer yang memiliki suami sebagai korban pembunuhan. Keduanya bekerja sama menyelesaikan masalah.

Fast Charlie akan tayang di bioskop Indonesia pada 29 Maret 2024. Film dengan genre aksi dan kriminal ini memiliki rating usia 17+.
                                                                                  
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Daftar PTN & Prodi Favorit SNBP 2024, Ada Kampus Genhype?

BERIKUTNYA

Refleksi Hari Film Nasional dari 3 Sineas: Ekosistem Mulai Ideal, Tapi Perlu Terus Berbenah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: