Official merchandise terbaru Manchester United x Adidas x The Stones Roses (Sumber gambar: Manchester United)

Intip Kolaborasi The Stones Roses dengan Manchester United, Gaungkan Kembali Skena Madchester?

09 February 2024   |   12:30 WIB
Image
Andika Prasetyo Mahasiswa IISIP Jakarta

Like
Salah satu band band British-Pop yang merupakan pionir dari skena Madchester di era 1980-an yaitu The Stone Roses, berkolaborasi dengan salah satu tim sepak bola raksasa asal kotanya, Manchester United. Kolaborasi yang berupa perilisan koleksi terbaru official merchandise dari Manchester United tersebut bertajuk Roses Are Red.

Beberapa koleksi official merchandise yang dirilis oleh klub setan merah berupa jaket, jersey, scarf, bucket hat dan lain sebagainya. Dilansir dari Instagram resmi Manchester United, kolaborasi tersebut terinspirasi dari album The Stones Roses yang bertajuk Self Titled (1989). Ciri khas dari album Self Titled yang berupa "Lemon" melekat pada setiap sisi bagian official merchandise tersebut.

Baca juga: Profil Sir Jim Ratcliffe, Pemilik Baru Manchester United yang Berambisi Bawa Klub Berjaya Kembali

It’s like a love song, it’s so poetic, it’s your heart your passion, it’s my city it’s my everthing, it’s far more than just a song. When that song starts, you stick your chest out. For me, Manchester United is the one,” demikian sepenggal kalimat dalam unggahan Instagram Manchester United.

Seperti yang kita ketahui, pelantun lagu Made Of Stone tersebut memang merupakan penggemar fanatik klub Manchester United. Salah satu lagunya yang berjudul One Love didedikasikan untuk The Red Devils yang meraih treble winner pada 1999.  Selain itu, lagu mereka yang berjudul This is the One, sejak 2006 selalu diputar di Stadion Old Trafford saat pemain bersiap memasuki lapangan hijau.
 
 


The Stone Roses sendiri merupakan band  asal Inggris yang dibentuk di kota Manchester pada 1983. Band yang beranggotakan Ian Brown (vokalis), John Squire (gitaris, Gary "Mani" Mounfield (basis), dan Alan "Reni" Wren (drummer) merupakan salah satu band yang mempelopori gerakan Madchester di tahun 1980-an bersama band lainnya, seperti Happy Mondays, Inspiral Carpets, atau The Charlatans.

Dikutip dari laman resmi richmusiconline.com, istilah ‘Madchester’ sendiri dicetuskan oleh Philip Shotton, sang sutradara dari Factory Records, label rekaman yang membawahi banyak band dari Manchester. Lebih lanjut, skena Madchester juga membawa pengaruh dan legasi yang cukup signifikan di ranah musik dan fesyen. Seperti halnya baggy style yang dapat diartikan dari dua sisi, baik secara musik dan fesyen. 

Musik dan sepak bola memang menjadi bagian yang sangat sulit untuk dipisahkan dalam kehidupan warga Inggris. Kedua hal tersebut tumbuh layaknya agama dalam kehidupan, pencampuran yang indah di mana keduanya bisa saling melengkapi kehidupan satu sama lain.

Selain The Stones Roses dengan Manchester United, beberapa band/musisi di Inggris juga kerap mengidentifikasi dirinya dengan tim sepak bola asal kotanya. Seperti halnya Jarvis Cocker dengan Sheffield Wednesday, Damon Albarn dengan Chelsea, Gallagher Brother dari Oasis dengan Manchester City, Serge Pizzorno dengan Leicester City dan lain sebagainya.  

Beberapa koleksi official merchandise hasil kolaborasi dengan The Stones Roses sudah bisa kalian beli di official store resmi Manchester United. Bagi Genhype penggemar The Stone Roses maupun fans Manchester United, jangan sampai kehabisan untuk membeli koleksi kolaborasinya.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

 

SEBELUMNYA

Menuai Sukses dari Official Merchandise

BERIKUTNYA

Cikal Bakal Pers Indonesia sejak Era Kolonialisme hingga Kini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: