Tampil Trendi dengan Koleksi Desainer Lokal Saat Lebaran, Kenapa Enggak?
12 May 2021 |
11:50 WIB
Sebentar lagi Ramadan akan berakhir dan umat muslim pun akan merayakan hari Lebaran. Sama seperti tahun lalu, Lebaran tahun ini akan lebih banyak dihabiskan di rumah saja oleh masyarakat Indonesia mengingat pandemi yang belum berakhir.
Tetapi hal itu bukan menjadi penghalang untuk tetap tampil trendy meskipun hanya menghabiskan Lebaran di rumah.
Berikut ini beberapa rekomendasi koleksi desainer lokal untuk Genhype yang masih mencari ide outfit look untuk Lebaran.
1. Yunasz Ready to Wear (IY RTW)
Kekuatan koleksi IY RTW terletak pada kejelian Itang dalam memilih bahan-bahan berkualitas internasional dengan desain-desain yang modern, feminim, sekaligus elegan. Koleksi terbarunya diberi nama simple yet elegant yang sederhana, namun tetap terlihat elegan dan dapat di mix and match dengan busana tertutup tambahan untuk mereka yang berhijab
2. Siluet by Hannie Hananto
Dalam koleksi terbarunya, Hannie Hananto mengusung konsep sustainable yang merupakan hasil modifikasi koleksi lamanya dengan sentuhan siluet. Terinspirasi dari bentukan wajah perempuan yang merupakan simbol perjuangan hidup, kuat namun halus. Bentuk garis, dress dengan dasi adalah perwujudan karya perempuan di segala bidang
3. Boldsession by Erika Ardianto
Koleksi shades of Rotua adalah gambaran gadis Batak yang selalu bersemangat, penuh cinta, dan setia mencapai apa yang terbaik. Kain dalam koleksinya ini dibuat oleh pengrajin lokal, bernuansa warna solid bersentuhan cerah. Dipadu dengan katun toyobo, twiscone, linen, dan sedikit sentuhan polyester. Tetap dengan ciri khas garis desain yang bold tetapi ringan dan dinamis. Koleksi terdiri dari atasan, kemeja, outer, dress, rok lilit, obi.
4. RE-LIVE by Wignyo Rahadi
Koleksi ini terdiri dari enam outfit dengan dominasi siluet A dan H berupa ragam long dress, tunik, dan skirt, yang dipadukan dengan varian outer mulai dari vest, blazer, sampai long coat. Tenun ATBM warna hitam, putih dan merah dipadukan dengan motif Houndstooth warna monokrom yang menciptakan nuansa kontemporer.
5. Batik Chic by Novita Yunus
Koleksi terbaru Batik Chic yaitu Modest Wear yang merupakan hasil perpaduan antara Batik Lawang Sewu dengan material tenun sutra Garut, viscose, dan organdi silk. Dominasi untuk koleksi Batik Chic kali ini menggunakan palet warna biru muda, putih dan coklat.
Editor: Dika Irawan
Tetapi hal itu bukan menjadi penghalang untuk tetap tampil trendy meskipun hanya menghabiskan Lebaran di rumah.
Berikut ini beberapa rekomendasi koleksi desainer lokal untuk Genhype yang masih mencari ide outfit look untuk Lebaran.
1. Yunasz Ready to Wear (IY RTW)
Dok. MUFFEST
2. Siluet by Hannie Hananto
Dok. MUFFEST
3. Boldsession by Erika Ardianto
Dok. MUFFEST
4. RE-LIVE by Wignyo Rahadi
Dok. MUFFEST
5. Batik Chic by Novita Yunus
Dok. MUFFEST
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.