Bajigur adalah minuman khas Indonesia dari Jawa Barat (Sumber gambar: Kemenparekraf)

6 Minuman Khas Nusantara yang Segar & Sehat, Ada Bajigur & Sarabba

15 December 2023   |   19:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Berbicara tentang kuliner Indonesia rasanya tidak akan pernah habis. Selain makanan, negara yang terletak di garis khatulistiwa ini juga memiliki beragam minuman yang khas, segar, dan tentunya menyehatkan, sehingga bagus untuk tubuh ketika dikonsumsi.

Minuman-minuman khas yang ada di banyak daerah di Indonesia begitu segar dan menyehatkan tubuh, karena terbuat dari bahan-bahan alami dan rempah-rempah yang berlimpah dari bumi Nusantara.

Baca juga: Resep Makanan dan Minuman Hangat yang Cocok Disantap saat Musim Hujan

Para peracik minuman itu juga mendapatkan resep dari nenek moyang dan terus dipertahankan sampai saat ini. Dengan begitu, rasa yang dimilikinya kerap tidak mengalami perubahan dan tidak boleh dilewatkan oleh para traveller.

Dirangkum dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), berikut sejumlah minuman khas Nusantara yang dapat menjadi pilihan untuk dinikmati.


1. Bajigur

Minuman khas Indonesia pertama yang dapat menjadi pilihan untuk dikonsumsi adalah bajigur yang berasal dari Jawa Barat. Terbuat dari jahe, santan, gula aren, dan rempah-rempah lainnya, minuman yang satu ini dapat menjadi pilihan saat musim hujan atau malam tahun baru.

Selain mampu menghangatkan tubuh, minuman yang satu ini juga memiliki khasiat menjaga sistem pencernaan dan mengendalikan tekanan darah serta kadar gulam dalam darah. Minuman ini kerap mendapatkan topping kolang kaling atau roti agar menambah kenikmatannya.


2. Bir Pletok

Minuman khas Indonesia lainnya adalah bir pletok. Meskipun menggunakan nama bir, minuman yang satu ini tidak ada sedikit pun alkohol di dalamnya.
 

Minuman Bir Pletok (Sumber gambar: Kemenparekraf)

Minuman Bir Pletok (Sumber gambar: Kemenparekraf)

Bir pletok justru menjadi minuman yang dapat menyehatkan tubuh lantaran terdiri dari berbagai campuran rempah-rempah seperti kayu manis, jahe, seai, cengkeh, adas, cabai, dan kapulaga. Berbagai macam campuran itu membuat bir pletok kaya akan rasa.

Pedas, harum, dan hangat adalah sensasi yang akan terasa ketika Genhype menikmatinya. Minuman ini juga disebut-sebut mengandung antioksidan yang tinggi, sehingga dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan kerap ampuh mengatasi flu ringan.


3. Ie Seureubet


Ie Seureubet adalah minuman asli Indonesia yang wajib masuk dalam daftar ketika Genhype berkunjung ke Aceh. Minuman sehat ini terbuat dari lada, kayu manis, jahe, pandan, cengkeh, dan juga gula merah. Berbagai macam campuran rempah yang terdapat di dalam Ie Seureubet dapat membuat tubuh terasa hangat. Tidak hanya itu, kandungan itu juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan memulihkan tenaga setelah beraktivitas seharian.


4. Kawa Daun

Minuman khas Indonesia yang satu ini berasal dari Padang, Sumatra Barat. Minuman ini berasal dari daun kopi kering dengan bahan tambahan seperti kayu manis dan gula.

Kawa daun memiliki tampilan seperti teh. Namun, rasa dan aroma kopi dalam minuman itu cukup terasa. Dengan begitu, minuman yang satu ini memiliki sensasi yang tidak akan mungkin dilupakan oleh para penikmatnya.

Kawa daun dapat memiliki beragam manfaat, seperti mengurangi kolesterol dan menurunkan risiko diabetes. Tidak hanya itu, kandungan antioksidan yang ada juga membuat minuman ini sehat bagi tubuh lantaran dapat menangkal radikal bebas.


5. Sarabba

Sarabba menjadi salah satu minuman asli Indonesi lainnya yang wajib masuk dalam daftar ketika Genhype berkunjung ke Makassar, Sulawesi Selatan. Minuman yang satu ini dapat menghangatkan tubuh dan juga menambah stamina lantaran terbuat dari racikan jahe, gula, santan, dan kuning telur.

Citarasa Sarabba yang pedas dari rempah-rempah membuatnya cocok menjadi minuman saat malam hari pergantian tahun atau hujan turun. Minuman ini kian nikmat ketika memiliki teman pisang goreng.


6. Wedang Uwuh

Minuman lain asli Indonesia adalah Wedang Uwuh. Minuman yang terbuat darii rempah-rempah ini memiliki baragam manfaat, sehingga dapat menyegarkan badan, melancarkan aliran darah, dan menghangatkan tubuh.
 

Minuman wedang uwuh (Sumber gambar: Kemenparekraf)

Minuman wedang uwuh (Sumber gambar: Kemenparekraf)

Wedang uwuh juga merupakan warisan budaya tak benda (WBTB) Indonesia yang sudah merambah negara lain, seperti Kanada, Arab Saudi, Vietnam, dan sebagainya.

Baca juga: 3 Resep Minuman dari Bunga Telang yang Berkhasiat untuk Kecantikan Kulit

Editor: Dika  Irawan

SEBELUMNYA

Daftar Harga & Cara Beli Tiket Konser Incubus Asia Tour di Jakarta 23 April 2024

BERIKUTNYA

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Book 4 Series yang Akan Rilis Awal 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: