iPhone 15 Pro dan Pro Max. (Sumber Foto: Apple)

Spesifikasi dan Harga iPhone 15 Pro dan Pro Max, Unggulkan Material Titanium

13 September 2023   |   13:24 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Apple baru saja meluncurkan seri iPhone 15 melalui Apple Event 2023 pada Rabu, (13/9/2023). Sama seperti biasanya, ada empat model yang diluncurkan, mulai dari iPhone 15, 15 Plus, 15 Pro, dan 15 Pro Max. Perangkat tersebut hadir membawa banyak fitur yang lebih canggih dari pendahulunya.

Adapun untuk iPhone 15 Pro dan Pro Max merupakan seri paling premium dengan sejumlah fitur yang lebih unggul dari seri utamanya iPhone 15 dan iPhone 15 Plus, mulai dari segi dapur pacu, kamera, sampai desain. Nah Genhype, yuk simak fitur-fitur iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max berikut ini.

Baca juga: Rekap Apple Event September 2023, Peluncuran iPhone 15, Watch Series, dan Airpods Pro


1. Desain iPhone 15 Pro dan Pro Max

iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max tersedia dalam varian warna putih, biru, dan hitam. Materialnya terbuat dari titanium grade 5 yang bobotnya lebih ringan. Apple mengklaim bahwa material ini lebih tahan banting ketimbang stainless steel yang digunakan pada seri sebelumnya.

iPhone 15 Pro memiliki berat 187 gram, sementara iPhone 15 Pro Max sebesar 221 gram. Sementara layarnya  iPhone 15 Pro 6,1 inci dan iPhone 15 Pro Max 6,7 inci. Bezel atau bingkainya dibuat lebih tipis sehingga rasio layar-ke-bodi lebih luas. Adapun layarnya masih menggunakan tipe OLED dengan tingkat kecerahan maksimum 2.000 nits, serta perlindungan Ceramic Shield.

Pada layarnya dilengkapi dengan Dynamic Island, yakni fitur yang memungkinkan penggunanya untuk mengakses sejumlah fungsi dengan menekan tombol di sisi atas layar. Sejumlah fitur yang tersedia melalui Dynamic Island antara lain ProMotion, Extreme Dynamic Range, Always On Display, StandBy Mode, dan Roadside Assistance.

Seri iPhone 15 Pro dan Promax juga dilengkapi Action Button untuk memudahkan akses ke sejumlah fitur penting di ponsel. Tombol ini bisa mengaktifkan voice memo, kamera, senter, mode fokus, terjemahan, serta fitur aksesibilitas seperti kaca pembesar.
 
 

2. Kamera yang Jernih dan Berkualitas Tinggi

iPhone 15 Pro dan Pro Max memiliki kamera utama 48MP (f/1.8, OIS, PDAF) dan kamera sekunder yang mendukung fungsi ultrawide 13MP (f/2.2) dan telefoto 12MP (f/2.8). Sejumlah fiturnya antara lain Smart HDR, Deep Fusion, Night Mode, Portrait Mode, serta perekaman video mencapai resolusi 4k di 60fps.

Khusus iPhone 15 Pro Max dibekali kamera periskop dengan ukuran sensor 25 persen lebih besar dibandingkan pendahulunya. Kamera ini memberikan zoom optik rerpanjang yang pernah ada di Iphone, yakni mencapai 5x dengan focal length 120mm.

Gambar yang dihasilkan lebih detail dan tajam, serta warnanya lebih cerah dengan menggunakan mode malam yang didukung oleh mesin fotonik Apple yang canggih. Selain itu, fitur Smart HDR mampu menangkap subjek dan latar belakang dengan warna yang lebih nyata, highlight lebih terang, midtone yang kaya, dan bayangan yang lebih dalam saat dilihat di aplikasi foto.


3. Dapur Pacu yang Cepat dan Efisien 

Performa iPhone 15 Pro dan Pro Max ditenagai oleh  A17 Bionic, yakni chipset 3nm pertama yang dirilis oleh Apple berbarengan dengan seri ponsel pintar ini. Chip ini menggunakan CPU 6 inti, yakni 2 inti untuk performa dan 4 inti untuk efisiensi.

Performa chip ini mengalami peningkatan hingga 10 persen lebih cepat daripada pendahulunya. Menggunakan neural engine yang lebih cepat dua kali lipat, yakni 35 triliun operasi per detik untuk menjalankan fungsi machine learning. Dengan kemampuan tersebut, ponsel ini sangat menunjang aktivitas gaming yang lebih mulus tanpa gangguan.

iPhone 15 Pro dan Pro Max menggunakan baterai litium-ion internal yang diklaim bisa bertahan sampai 28 jam untuk pemutaran video, 25 jam untuk pemutaran audio, atau 22 jam untuk durasi bicara. Baterai ini juga mendukung fitur StandBy Mode yang bisa menghemat daya saat layar sedang tidak digunakan. Pengisian dayanya bisa dilakukan dengan USB-C.

Adapun dari segi konektivitas, iPhone 15 Pro dan Pro Max mendukung jaringan 5G (sub-6 GHz) dengan 4x4 MIMO, LTE Gigabit-class, Wi-Fi 6 dengan 2x2 MIMO, Bluetooth 5.3, Ultra Wideband chip generasi kedua, NFC dengan mode pembaca, dan GPS dengan GLONASS.


4. Harga iPhone 15 Pro dan Pro Max

Apple membuka pre-order mulai 15 September di 40 negara, kemudian secara remi penjualan dibuka pada 22 September 2023. Berikut harga iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max dengan harga mulai dari $999 atau Rp15,3 juta.


iPhone 15 Pro

  • iPhone 15 Pro 128 GB : US$999 atau Rp15,3 juta
  • iPhone 15 Pro 256 GB : US$1.099 atau Rp16,9 juta
  • iPhone 15 Pro 512 GB : US$1.299 atau Rp19,9 juta
  • iPhone 15 Pro 1 TB: US$1.499 atau Rp23 juta


iPhone 15 Pro Max

  • iPhone 15 Pro Max 256 GB : US$1.199 atau Rp18,4 juta
  • iPhone 15 Pro Max 512 GB : US$1.399 atau Rp21,5 juta
  • iPhone 15 Pro Max 1 TB: US$1.599 atau Rp24,3 juta

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Dorong Pengembangan Industri Gim Lokal, Kemenparekraf Gelar Program Inkubasi Gameseed

BERIKUTNYA

Daftar Pemenang Lengkap MTV Video Music Awards 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: