Wulan Guritno (Sumber gambar: instagram.com/wulanguritno)

Rekam Jejak Wulan Guritno yang Disebut Bakal Jadi Duta Anti Judi Online

05 September 2023   |   16:05 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Belakangan ini nama Wulan Guritno sedang jadi perbincangan hangat di media sosial. Aktris kelahiran 1981 itu menjadi sorotan karena diduga sempat mempromosikan platform judi online. Dirinya bahkan harus memenuhi panggilan kepolisian terkait hal tersebut. 

Di tengah kasusnya yang makin jadi sorotan, sang artis justru disebut bakal dijadikan sebagai duta Anti Judi Online oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi. 

Terlepas dari sorotan tersebut, Wulan Guritno merupakan salah satu nama senior di dunia entertainment Indonesia. Dia banyak menghiasi layar kaca televisi hingga layar lebar bioskop, sebagai seorang presenter, aktris, dan figur publik. Seperti apa perjalanan karier dan pencapainnya di dunia hiburan Tanah Air? Yuk simak ulasan berikut ini.  

Baca juga: Penyebab Kecanduan Judi Online dari Sisi Psikologis, Trauma hingga Gangguan Perkembangan
 

Wulan Guritno adalah aktris yang memulai kariernya sejak 1995. Perempuan kelahiran 42 tahun ini terlahir sebagai keturunan Jawa dan Inggris dengan nama lengkap Sri Wulandari Lorraine Joko Guritno.

Wulan memulai kariernya sebagai pemain sinetron. Dia sempat membintangi sinetron Pondok Indah pada 1995 dan Tutur Tinular pada 1997. Namanya perlahan mulai dikenal publik.

Pada 2001, dia sempat pindah haluan dengan menekuni karier sebagai presenter olahraga di salah satu stasiun televisi swasta. Dia dipercaya menjadi pembawa acara untuk program olahraga Highlight Liga Italia. Karier Wulan sebagai presenter pun makin melambung ketika dia menjadi pembawa acara World Cup-Tainment hingga menjadi presenter untuk Euro 2004.

Setelah itu, dia kembali ke dunia akting lagi. Akan tetapi, kali ini wajahnya lebih sering menghiasi layar lebar. Misalnya, pada 2005, Wulan sempat membintangi film berjudul Gie dan Janji Joni. Dia juga sempat ikut berperan di film Naga Bonar Jadi 2 dan Otomatis Romantis.

Meskipun demikian, sebenarnya Wulan tak benar-benar meninggalkan dunia sinetron, bidang yang menjadi pembuka kariernya itu. Era setelahnya dia juga kembali dengan membintangi sinetron Dilarang Jatuh Cinta dan Dua Hati Menyatu.
 

Sebagai aktris, Wulan sempat meraih beberapa penghargaan bergengsi. Pada 2007, dia memenangkan kategori Most Favourite Supporting Actress di MTV Indonesia Movie Awards saat membintangi film Nagabonar Jadi 2.

Namanya juga masuk nominasi Pemeran Pendukung Wanita Terbaik Festival Film Indonesia saat berperan di film Gie. Dia lalu mendapatkan Pemeran Utama Wanita Terfavorit pada ajang MTV Indonesia Movie Awards pada 2011.

Raihan prestasi Wulan tak berhenti di situ. Perempuan kelahiran 14 April 1981 ini juga kembali meraih penghargaan Penampilan Singkat nan Berkesan di film Nada untuk Asa pada Piala Maya.

Setelah kariernya melesat, Wulan sebenarnya sempat mencoba dunia politik pada 2009. Namun, karena satu dan lain hal, dia tidak melanjutkan menjadi calon anggota legislatif.

Hingga sekarang, Wulan yang telah menginjak usia kepala empat masih sering menghiasi judul-judul film atau serial di Indonesia. Terbaru, aktingnya cukup mencuri perhatian saat membintangi serial Open BO di Vidio.

Wulan juga akan membintangi film horor Bangsal Isolasi. Pada tahun ini, dia juga ikut terlibat dalam film Alena Anak Ratu Iblis, Glo, Kau Cahaya, hingga Bukannya Aku Tidak Mau Nikah.

Baca juga: Dibintangi Wulan Guritno, Film Bangsal Isolasi Angkat Kisah Misteri di Lapas Perempuan

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Kenali 9 Tanaman yang Biasa Digunakan pada Produk Busana Ecoprint

BERIKUTNYA

Resep Nasi Goreng Khas Hong Kong yang Lezat Ala Chef Devina Hermawan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: