Beberapa novel paling paopuler karya Marga T. (Sumber gambar: Instagram/Bukugpu)

Populer Sebagai Novelis Era 70-an, Cek 5 Karya Terbaik Marga T

18 August 2023   |   20:37 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Penikmat novel dan kisah fiksi dekade 70-an tentu sudah tidak asing lagi dengan nama Margaret Caecilia Lee atau karib disapa Marga T. Perempuan asal Jakarta itu memang populer sebagai penulis produktif dengan karya-karya terkenal.

Sebut saja novelnya, Karmila (1973) yang sempat dimuat di Kompas sebagai cerita bersambung. Selain itu ada pula novel Badai Pasti Berlalu yang dibuat film oleh Teguh Karya dan dibintangi Christine Hakim, Roy Marten serta Slamet Rahardjo.

Selain menjadi penulis novel, kekaryaan Marga T juga bisa ditemui dalam medium lain termasuk cerpen, cerita anak, novelet, dan memoar. Tak hanya itu, semasa hidupnya penulis yang wafat pada Kamis, (17/8/23) itu juga dikenal sebagai dokter.

Baca juga: Marga T, Penulis Novel Badai Pasti Berlalu Meninggal Dunia di Usia 80 Tahun

Marga T memang piawai dalam meramu kata dan cerita di deretan karyanya. Oleh karena itu, tak heran jika pada 2015 ia dianugerahi Penghargaan Kebudayaan oleh Kemendikbud RI sebagai Pelopor Penulisan Sastra Populer di Indonesia.

Nah, bagi yang penasaran dengan sosok penulis kelahiran 27 Januari 1943, yuk simak rangkumkan deretan karya-karya terbaiknya dalam ulasan berikut Genhype.
 

1. Karmila

Mengambil genre romansa, novel Karmila ditulis oleh Marga T pada 1971 dan dibukukan dua tahun kemudian. Novel ini bercerita tentang perempuan bernama Karmila seorang mahasiswi kedokteran yang masih hijau dalam suatu pesta hingga malapetaka menimpa dirinya.

Akibatnya, rencana studi tokoh protagonis dalam novel setebal 512 halaman itu menjadi kacau balau.  Tak hanya itu, pertentangan batin juga merasuk dalam dirinya, terutama mengenai anggapan bahwa dirinya telah tercemar, sedangkan di lain pihak tunangannya masih tetap mencintainya.
 

2. Badai Pasti Berlalu

Diterbitkan pada 1974, novel Badai Pasti Berlalu bercerita tentang Siska yang patah hati karena tunangannya membatalkan janji suci. Tak hanya itu, perempuan tersebut juga ditinggal menikah dengan gadis lain oleh sang mantan.

Namun, di tengah gebalau tersebut Siska didekati oleh Leo, teman karib abangnya. Dikenal sebagai Don Juan, Leo memang mempunyai motif tersendiri untuk membangkitkan semangat hidup Siska yang telah hancur.

Lain dari itu, muncul pula Helmi, seniman pegawai nite-club yang dikenal sebagai perayu licik. Badai demi badai yang hitam pekat kemudian melanda hati Siska. Akankah mereka bakal berlalu?
 

3. Sekuntum Nozomi

Terbit sejak 2007, Sekuntum Nozomi adalah novel berseri sampai lima edisi. Keunikan dari novel ini adalah banyaknya cerita di dalam cerita.  Tak heran, di novel tersebut Marga T banyak menyandingkan karakter di novelnya yang lain menjadi satu.

Sekuntum Nozomi juga tidak memakai banyak bahasa figuratif. Dengan kata lain, Marga T lebih banyak memakai bahasa populer serta kata-kata sekaligus umpatan yang khas, seperti Matamu. Tak hanya itu dia juga banyak menggunakan bahasa gaul atau prokem. 
 

4. Saga Merah 

Terbit pertama kali pada 1982, Saga Merah berkisah tentang krisis bahtera rumah tangga antara Elaine dan Jim. Pasangan suami istri itu telah menikah 10 tahun lamanya, tapi ada sebuah masalah yang membuat sang istri begitu membenci Jim.

Sementara itu, Jim yang pendiam, makin tenggelam dalam tugasnya sebagai pengacara. Sedangkan Elaine yang tidak ingin menggantungkan hidupnya pada Jim, memilih untuk bekerja sebagai wartawan foto hingga dia bertemu Profesor Sachnoff yang romantis.

Di tengah pergolakan krisis dan pekerjaannya,  Jim ternyata masih menyimpan cinta Elaine. Dari sinilah dia berusaha untuk merebut kembali istrinya dari ancaman belaian cinta sang profesor. Akankah misinya berhasil?
 

5. Gema Sebuah Hati

Mengambil latar pergolakan politik yang terjadi pada 1965, Gema Sebuah Hati berkisah tentang sosok Monik dengan teman-temannya di Fakultas Kedokteran Res Publica yang dikuasai oleh golongan mahasiswa yang condong ke 'kiri'.

Namun, dalam gejolak masa tersebut, Monik ternyata juga harus menghadapi gejolak dirinya sendiri. Ia berada dalam kebimbangan harus menetapkan siapa yang akan dipilihnya sebagai kekasih hati, apakah Martin atau Steve yang keduanya sangat menarik minatnya.

Novel bergenre romansa dengan ketebalan 400 halaman ini juga menghadirkan berbagai paket lengkap yang mencakup semua tema. beberapa di antaranya termasuk sejarah, politik, pergerakan mahasiswa, kedokteran, khasanah sastra.

Baca juga: Jadi Novelis Produktif Semasa Hidup, Simak Kisah Perjalanan Karier Marga T

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

5 Tip Menjaga Mental dan Tumbuh Kembang Anak yang Wajib Dipahami Orang Tua

BERIKUTNYA

7 Tips Pilih Pakaian yang Cocok Saat Cuaca Panas

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: