Tampilan Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Tampilan Classy & Elegan Galaxy Z Fold 5, Ponsel Foldable Terbaru dari Samsung

27 July 2023   |   18:38 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Samsung mengeluarkan generasi terbaru dari seri foldable Galaxy. Salah satunya yakni Galaxy Z Fold 5 yang menawarkan ragam fitur hingga multitasking yang seamles. Desain yang elegan dan layar lebar yang immersive, ponsel ini cocok untuk kalangan eksekutif. 

Dari pengalaman Hypeabis.id menjajal (hands on), smartphone lipat ini terbilang memiliki bobot ringan dan ramping meskipun layarnya terbilang lebar. Jadi lebih nyaman ketika masuk ke saku celana atau kantong baju. 

MX Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Ricky Bunardi mengatakan form factor Galaxy Z Fold 5 kini lebih ramping 2,4mm (saat ditutup) dan 0,2mm (saat dibuka), serta lebih ringan 9 gram berkat zero-gap hinge yang meminimalikan crease di layar dan menghilangkan celah saat ditutup. 
 

Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)


Ya, dari pengalaman langsung Hypeabis.id, Galaxy Z Fold 5 terbilang lebih flat atau tiada celah dalam keadaan terlipat. Teknologi Flex Hinge yang disematkan, atau engsel terintegrasi yang baru ini juga dilengkapi dengan struktur rel ganda yang mampu meredam benturan eksternal.

Masih dari desain, Galaxy Z Fold 5 memiliki rangka Armor Aluminum, dan Corning Gorilla Glass Victus 2 yang dipasang di Flex Window dan bagian belakang perangkat. Dengan dukungan IPX8, menambah ketahanan ponsel ini dari air, termasuk dalam keadaan terendam di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. 

 

Layar utama Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Layar utama Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)


Memiliki tiga pilihan warna, Icy Blue, Cream, dan Graphite yang classy dan elegan, Galaxy Z Fold memiliki fitur andalan Multi Screen. Kamu bisa menampilkan tiga halaman sekaligus pada layar utama. Kamu juga bisa menambah satu halaman atau jendela aplikasi yang bisa digeser ke pinggir layar atau disembunyikan ketika tidak digunakan. 

Taskbar pada Galaxy Z Fold 5 pun ditingkatkan dari 2 pada generasi sebelumnya, menjadi 4. Makin lebih banyak pilihan buat aplikasi yang ingin ditampilkan secara cepat. 

Fungsi two-handed drag and drop yang telah disempurnakan juga mampu meningkatkan produktivitas saat pengguna memindahkan konten antar aplikasi dan layar. Cukup sentuh dan tahan sebuah gambar dari Samsung Gallery dengan satu jari, lalu gunakan jari lainnya untuk membuka aplikasi Samsung Notes untuk drag-and-drop gambar tersebut. 

Tampilan Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Tampilan Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)


Dengan hidden pop-up, aplikasi bisa terus berjalan in-background, memungkinkan pengguna untuk menonton konten video secara full-screen dan chat dengan teman dalam floating pop-up di sisi layar.

Untuk kualitas kameranya, Galaxy Z Fold 5 memiliki tiga kamera di bagian belakang. Kamera utamanya menggunakan lensa wide 50 MP. Kemudian lensa ultra ide 12 MP, dan lensa telephoto 10 MP dengan maksimal 30 kali zoom. 

Ponsel ini juga memiliki kamera selfie 10 MP dan under display camera 14 MP. Kualitas gambar yang dihasilkan tentu lebih tajam dan jernih pada saat menggunaan kamera belakang. Bahkan secara otomatis ada efek blur di sekitar objek.

Varian warna Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)

Varian warna Galaxy Z Fold 5. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)


Dibekali chipset Snapdragon 8 Gen 2 Mobile Platform for Galaxy, ponsel ini memiliki grafik tingkat tinggi. Ditambah teknologi artificial intelligence (AI), pengalaman gaming menjadi lebih menyenangkan walaupun ponsel ini lebih cocok untuk kalangan eksekutif. 

Galaxy Z Fold 5 juga dengan mudah mengakomodasi sesi bermain game secara maraton dengan sistem pendingin terbarukan yang mampu membuang panas dengan lebih cerdas untuk lag yang minim tanpa ada penurunan performa.

Baca juga: Menjajal Galaxy Z Flip 5, Flagship Lipat Terbaru Punya Samsung

Galaxy Z Fold 5 juga dibekali S Pen yang 41 persen lebih ramping dan dapat disematkan ke dalam casing. Buat kamu yang tertarik, Galaxy Z Fold 5 sudah bisa dipreorder dan tersedia dalam tiga harga. Di antaranya Galaxy Z Fold 5 256 GB dengan harga Rp24.999.999, Galaxy Z Fold 5 512 GB seharga Rp26.999.000, dan Galaxy Z Fold 5 1 TB dengan Rp29.999.000. 

Editor: M R Purboyo
 

SEBELUMNYA

Tren Estetika Medis Makin Moncer, Intip Jenis Prosedur Kecantikan yang Diminati Masyarakat

BERIKUTNYA

Misi Re.juve Sebarkan Gaya Hidup Sehat Lewat Kombinasi Sayur & Buah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: