Intip Trailer Perdana Film Prekuel dari Army of the Dead
26 July 2021 |
16:38 WIB
Karya berjudul Army of the Dead besutan sutradara Zack Snyder memiliki banyak adaptasi yang tengah disiapkan. Mulai dari pertunjukan animasi spin-off, pengalaman virtual reality, dan film prekuel berjudul Army of Thieves.
Film yang memiliki panel tersendiri pada ajang Comic-Con 2021 itu akhirnya menggoda penonton lebih jauh, dengan dihadirkannya video cuplikan (trailer) pertama mereka. Simak video nya!
Film yang memiliki panel tersendiri pada ajang Comic-Con 2021 itu akhirnya menggoda penonton lebih jauh, dengan dihadirkannya video cuplikan (trailer) pertama mereka. Simak video nya!
Seperti dikutip dari Gamespot, diketahui bahwa film prekuel ini akan berfokus pada karakter Dieter yang direkrut oleh seorang perempuan bernama Gwendolline, yang telah mengawasinya dan memberinya kesempatan menjalan hidup yang tidak biasa.
Menggunakan kekacauan wabah zombie yang sedang terjadi di Amerika Serikat sebagai pengalih perhatian, Gwendoline berencana menggunakan keahlian khusus Dieter untuk memecahkan daftar brankas misterius.
Selama panel Comic-Con 2021, produser eksekutif film Zack Snyder dan Deborah Snyder menjelaskan bahwa cerita itu merupakan kisah cinta antara Gwendoline dan Dieter, yang akan berkembang selama film berlangsung.
Mereka juga menekankan pengalaman unik dalam membuat film prekuel yang genrenya sama sekali berbeda dari film pertamanya. Mereka menyebut Army of Thieves lebih mirip The Italian Job ketimbang Army of the Dead.
Sebagai informasi, film prekuel Army of Thieves disutradarai oleh Schweighofer dengan penulis skenario Shay Hatten, yang juga menulis film orisinalnya. Adapun, film ini dijadwalkan tayang di Netflix pada akhir tahun.
Menggunakan kekacauan wabah zombie yang sedang terjadi di Amerika Serikat sebagai pengalih perhatian, Gwendoline berencana menggunakan keahlian khusus Dieter untuk memecahkan daftar brankas misterius.
Selama panel Comic-Con 2021, produser eksekutif film Zack Snyder dan Deborah Snyder menjelaskan bahwa cerita itu merupakan kisah cinta antara Gwendoline dan Dieter, yang akan berkembang selama film berlangsung.
Mereka juga menekankan pengalaman unik dalam membuat film prekuel yang genrenya sama sekali berbeda dari film pertamanya. Mereka menyebut Army of Thieves lebih mirip The Italian Job ketimbang Army of the Dead.
Sebagai informasi, film prekuel Army of Thieves disutradarai oleh Schweighofer dengan penulis skenario Shay Hatten, yang juga menulis film orisinalnya. Adapun, film ini dijadwalkan tayang di Netflix pada akhir tahun.
Editor: Indyah Sutriningrum
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.