Putri Gita (Sumber gambar: Loop Music)

Penyanyi Pendatang Putri Gita Debut dengan Single Telah Coba

13 July 2023   |   19:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Nama penyanyi muda Ardya Putri Gita Asmara mulai dikenal publik setelah video dirinya mengikuti audisi sebuah kompetisi menyanyi viral di media sosial. Dengan suaranya yang merdu, tak jarang dia mampu menarik perhatian warganet di media sosial dengan penampilan bernyanyinya.

Kini, Putri Gita mantap berkarier secara profesional dengan merilis single perdana bertajuk Telah Coba. Lagu Telah Coba berkisah tentang toxic relationship atau hubungan yang tidak sehat baik secara fisik maupun mental. Materi lagu ini bercerita tentang pasangan yang sudah mencoba untuk terus bertahan bersama, namun tidak dapat bersatu karena banyaknya cobaan yang menerpa meskipun mereka sudah berusaha untuk memperbaikinya.

Hal itu pun akhirnya membuat mereka memutuskan bahwa berpisah adalah jalan yang terbaik untuk hubungan mereka berdua. "Singkatnya, Telah Coba tuh menceritakan tentang pasangan yang telah mencoba untuk menjaga hubungan tersebut, tapi ketika salah satu dari mereka udah enggak ingin bersama lagi, ya hubungannya akan jadi sia-sia dan pada akhirnya harus berakhir,” kata Putri Gita.

Penyanyi berusia 16 tahun itu bercerita bahwa proyek lagu ini terjadi ketika Pika Iskandar selaku penulis lirik beserta pembuat lagu, melakukan workshop dengannya dan mencoba mempelajari karakter suara dirinya. Akhirnya, setelah beberapa kali workshop, Pika memilih untuk membuat lagu Telah Coba agar sesuai dengan karakter vokal Putri Gita.
 

Meski ini menjadi karya musik pertamanya, Putri mengaku tidak menghadapi kendala yang terlalu berat dalam proses produksi single Telah Coba, selain membangun feel atau rasa pada bagian awal lagunya karena dia harus mendalami makna dari lagunya. Namun, dengan latihan terus menerus dan dukungan dari timnya, dia pun bisa menyelesaikan penggarapan lagunya dengan baik.

"Dari awal denger demo lagu Telah Coba aku sudah langsung suka banget sama liriknya, dan kebetulan nada lagunya juga easy listening terus mudah dihafal," katanya.

Dengan merilis single Telah Coba, Putri pun berharap bahwa karya perdananya ini bisa diterima dengan baik dan disukai banyak orang supaya bisa menjadi awal yang baik untuk karier musiknya serta bisa menjadi penyemangat bagi dirinya untuk terus berkarya dengan lagu-lagu selanjutnya.
 

Putri Gita (Sumber gambar: Loop Music)

Putri Gita (Sumber gambar: Loop Music)

Profil Putri Gita
Sebagai tambahan informasi, Ardya Putri Gita Asmara atau yang lebih akrab disapa Putri Gita adalah seorang penyanyi muda berbakat asal Bandar Lampung. Sejak usia tiga tahun, dia telah gemar bernyanyi hingga kedua orangtuanya memfasilitasi Putri untuk belajar bernyanyi secara serius dan rutin mengikuti lomba-lomba festival sejak dini.

Di samping belajar vokal, penyanyi yang masih duduk di bangku SMA ini juga belajar sejumlah alat musik seperti gitar, piano, biola, drum hingga bass. Namun, dia lebih menguasai alat musik gitar dan piano.

Keinginannya untuk fokus menekuni karier di dunia musik membuatnya aktif mengikuti berbagai ajang pencarian bakat seperti Indonesian Idol Junior, The Indonesian Next Big Star  serta The Voice Kids Season 4 yang dimentori oleh penyanyi Rizky Febian.

Dari seluruh ajang pencarian bakat yang diikutinya, penampilannya di The Voice Kids Season 4 tahun 2021 lalu terbilang menjadi yang paling menarik perhatian warganet hingga videonya viral di berbagai media sosial. Kala itu, Putri membawakan lagu Cuek dari Rizky Febian di depan para juri seperti Yura Yunita, Isyana Sarasvati, Marcel Siahaan, termasuk Rizky Febian.

Suaranya yang merdu dan groovey, membuat seluruh juri terpukau dan bersedia untuk menjadi mentornya. Namun, akhirnya, Putri memilih Rizky Febian sebagai mentor vokalnya. Meskipun belum berhasil menjadi juara, Putri Gita tetap bersemangat hingga kemudian berhasil untuk merilis single debut Telah Coba dengan bantuan label musik Loop Music.



Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Penderita Neuropati Perifer Sering Telat Terdeteksi, Kata Dokter, Ini Penyebabnya

BERIKUTNYA

Angkat Legenda Urban, Teater Titimangsa Siap Pentaskan Ariyah dari Jembatan Ancol

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: