Kamera α 6700 (Sumber gambar: tangkapan layar laman Sony)

Sony Bekali Kamera Seri α 6700 dengan AI & Sensor Gambar 26 Megapiksel

13 July 2023   |   18:24 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi Genhype yang gemar fotografi dan berburu gambar. Pabrikan kamera, yakni Sony, merilis α 6700. Kamera yang akan tersedia di pasar Indonesia dalam waktu dekat itu menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).

Dikutip dari laman Sony, kamera α6700 menggabungkan teknologi AI terbaru dengan kualitas terbaik gambar seri α Sony dalam bodi ringkas kamera APS-C. “Menawarkan pengenalan subjek canggih, teknologi terbaru untuk menangkap gambar diam dan film, dan kompatibilitas lensa E-mount, α6700 yang ringan dirancang untuk petualangan kreatif, kapan saja, di mana saja,” demikian pernyataan resmi Sony..

Perusahaan menuliskan bahwa kamera tersebut menggunakan sensor CMOS Exmor R back-illuminated format APS-C dengan sekitar 26 megapiksel. Sensor itu dikemas dengan teknologi sensor gambar Sony, sehingga diklaim menawarkan sensistivitas, resolusi, dan rentang dinamis.

Sensor itu berpadu dengan mesin pemroses gambar Bionz XR yang mampu meningkatkan kecepatan pemrosesan secara keseluruhan sampai 8x2. Pemrosesan gambar ini juga diklaim mampu menghasilkan gradasi alami dan warna realistis.
 

“Kamera memungkinkan setelan sensitivitas dari ISO 100 hingga ISO 3200016 untuk gambar diam dan film, yang memberikan fleksibilitas lebih besar untuk pengambilan gambar dalam berbagai setelan, termasuk di dalam ruangan dan kondisi low-light,” demikian tertulis.

Perusahaan juga melengkapi kamera ini dengan unit pemrosesan kecerdasan buatan untuk mengenali subjek, AF, dan pelacakan yang lebih baik. Tidak hanya itu, stabilisasi gambar 5 sumbu dalam bodi dengan mode aktif untuk pengambilan gambar film juga tersedia.

Kemudian, kamera tipe ini juga memiliki rentang suhu warna 2.500 k – 9.900 k. Terkait sistem fokus, titik fokus α6700 mencapai 759 titik untuk gambar diam dan maksimal 459 titik untuk film. Sementara itu, rentang sensitivitasnya adalah dari EV-3 sampai EV20 atau ekuivalen dengan ISO 100 dengan lensa F2.0 terpasang.

Dengan begitu, kamera ini memiliki target pengenalan untuk foto dan film terhadap manusia; hewan seperti burung dan serangga; mobil; kereta; dan pesawat. Sementara mengenai kontrol pencahayaan, perusahaan membekali kamera ini dengan tipe metering evaluatif 1.200 zona dengan sensitivitas mulai EV-3 sampai EV 20.  

Rana yang tersemat di dalam kamera memiliki tipe mekanik atau elektronik. Kecepatan rana mekanis dari 1/4000 sampai 30 detik, bulb, dalam gambar diam. Sementara rana elektonik mencapai dari 1/8000 hingga 30 detik. Adapun, untuk film, dari 1/8000 sampai 1 detik.

Fitur lain Sony α6700 seperti Efek Kulit Halus, Creative Look, Fungsi Kustom, Profil Gambar, Selang Waktu, Pembingkaian Otomatis, dan Gaya Gambar Saya.

Fitur Creative Look yang terdapat di dalam kamera menawarkan fleksibilitas kreatif yang lebih besar dengan kemudahan yang juga besar. Kamera ini menyediakan 10 prasetel yang dapat digunakan sebagaimana adanya atau disesuaikan dengan subjek atau pemandangan saat merrekam gambar diam, flm, atau live-streaming.

Sony α6700 memiliki format high efficiency image file (HEIF) dengan gradasi 10-bit untuk reproduksi langit dan rona kulit potret yang lebih realistis tanpa band. Format ini menjadi yang pertama kali dalam kamera APS-C.

Format HEIF juga menggunakan teknolofi kompresi yang diklaim canggih guna menjaga kualitas gambar sambil mengurangi ukuran file secara signifikan, sehingga hemat ruang penyimpanan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Kamera Buat YouTuber Pemula

Dari sisi bodi, Sony α6700 memiliki dimensi sekitar panjang 122 milimeter (mm), lebar 69 mm, dan tinggi 75,1 mm. Adapun, ukuran dari pegangan ke monitor adalah sekitar panjang 122 mm, lebar 69 mm, dan tinggi 63,6 mm.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

6 Fakta Yeri Red Velvet, Pemeran Baek Je Na dalam Drakor Bitch X Rich

BERIKUTNYA

Penderita Neuropati Perifer Sering Telat Terdeteksi, Kata Dokter, Ini Penyebabnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: