CEO TikTok Shou Zi Chew menyampaikan paparan pada acara Tiktok Southeast Asia Impact Forum 2023 di Jakarta, Kamis (15/6). (Sumber foto: hypeabis.id/Arief Hermawan P)

CEO TikTok Shou Chew Buka-bukaan Soal Isi FYP yang Sering Muncul di Beranda

15 June 2023   |   19:38 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Dalam acara TikTok Southeast Asia Impact Forum 2023,  CEO TikTok Shou Chew buka-bukaan soal isi For Your Page atau FYP yang sering muncul di beranda miliknya. Dia menyebut ada beberapa jenis konten yang sering dilihat dan jadi hiburan tersendiri baginya.

Bagi pengguna TikTok, istilah FYP atau For You Page mungkin terdengar tidak asing lagi. FPY biasanya berisi kumpulan video pendek yang muncul di timeline saat pertama kali membuka aplikasi asal China tersebut. Bisa dibilang, FYP ini mirip seperti home page atau laman beranda dari media sosial ini.

Konten-konten yang muncul pertama kali pada FYP seseorang biasanya bersifat personal. Sebab, konten tersebut akan disesuaikan dengan preferensi setiap orang. TikTok umumnya akan merekomendasikan konten berdasarkan kesukaan tiap penggunanya.

Jika seseorang menyukai musik, kemungkinan besar FYP TikTok-nya akan berisi soal musik, konser, musisi, atau hal lainnya yang masih relevan. Nah, kira-kira apa ya FYP yang sering muncul di beranda milik Bos TikTok ini?

Dalam acara tersebut, Shou awalnya bercerita bahwa dirinya juga termasuk penikmat konten-konten di TikTok. Bahkan, dirinya cukup banyak menghabiskan waktu untuk melihat aneka kreasi video di media sosial miliknya tersebut.
 

“Namun, feed saya biasanya berisi konten-konten yang lucu. Banyak jokes bapak-bapak juga,” ungkap Chew.


Isi FYP miliknya itu dinilai sesuai dengan kepribadiannya. Bos TikTok itu mengaku dirinya adalah pribadi yang menyukai humor. Di sisi lain, dirinya juga kerap mencoba mengeksplorasi jenis konten-konten yang lain.

Misalnya, saat sedang berkunjung ke suatu negara, Chew mengaku punya ketertarikan untuk mencari konten lokal dari negara tersebut, termasuk saat dirinya ke Indonesia saat ini. Begitu pula saat dirinya ke negara lain beberapa waktu lalu.

Hal ini dilakukannya bukan tanpa alasan. Selain tertarik dengan konten lokal, dia ingin mengerti apa yang sedang menjadi kesukaan di sebuah negara atau daerah. Hal ini juga bisa berarti ekosistem kreator telah terbentuk dengan baik di daerah tersebut.

Bos TikTok ini beberapa kali juga menyinggung soal konten yang dibuat Pandawara Group, salah satu Tiktokker asal Indonesia. Pandawara adalah salah satu kreator konten yang menginsiprasi. Sebab, kontennya berfokus pada isu lingkungan, terutama sampah.

Selain itu, komposisi videonya juga menarik sehingga saat ini sangat populer. Dia kembali menegaskan bahwa TikTok telah menjadi media sosial yang punya beragam konten di dalamnya. Bukan sekadar menari atau menyanyi, melainkan juga soal edukasi.

Konten jenis tersebut memang belakangan marak di TikTok. Kampanye edukasi tersebut tidak terbatas pada satu bidang. Jika Pandawara bergerak di bidang lingkungan, ada banyak kreator lain yang juga memberikan edukasi di bidang edukasi atau sektor lain.

Baca juga: Luhut Bilang This Country is Not Ecek-ecek ke Bos TikTok, Apa Arti Ecek-ecek?

Salah satu kreator konten edukasi di TikTok adalah Clark Anthony. Kreator asal Filipina ini menggunakan media sosialnya untuk membantu murid sekolah menengah dan perguruan tinggi melakukan riset secara lebih mudah.

Dari survei yang dilakukan oleh TikTok, sebanyak 91 persen para kreator di aplikasi ini sepakat bahwa TikTok membantu mereka dalam mempromosikan pembelajaran virtual ke generasi muda. Sebanyak 92 persen bahkan menyebut mereka dapat berbagi ilmu secara global.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Kisah yang Tak Biasa akan Hadir dalam Drakor Moving di Disney+ Hotstar

BERIKUTNYA

Moms Begini Cara Stimulus Ajari Si Kecil Berjalan  

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: