ASEAN Para Games 2023: Borong 3 Emas, Comeback Sempurna Ratu Parabadminton Leani Ratri Oktila
09 June 2023 |
18:03 WIB
1
Like
Like
Like
Di tengah kegembiraan tim para bulu tangkis Indonesia menjuarai umum ajang ASEAN Para Games 2023 di Kamboja, atlet para badminton Indonesia Leani Ratri Oktila menorehkan prestasi. Selama gelaran dia sukses menyabet tiga medali emas.
Leani meraih emas di tunggal putri, ganda putri bersama Khalimatus Sadiyan, dan ganda campuran bersama Hikmat Ramdani. Dia pun menjadi salah satu kontributor emas cabang olahraga para badminton. Di mana tim para bulu tangkis Indonesia meraih 13 emas, 9 perak, dan 8 perunggu di pesta olahraga difabel Asia Tenggara tersebut.
Baca juga: ASEAN Para Games 2023 Kamboja: Sabet Juara Umum, Tim Para Bulu Tangkis Indonesia Tatap Paralimpiade Paris
“Saya sangat senang sekali bisa meraih prestasi di ASEAN Para Games 2023. Bagi saya ajang ini menjadi pemanasan,” katanya kepada Hyepabis.id, di Morodok Techo National Stadium Badminton Hall, Phnom Penh, Jumat (9/6/2023).
Prestasi ini pun terasa spesial mengingat dia baru comeback di ajang ini, setelah sempat cuti hamil. Meski sempat vakum, dia merasa tidak ada kendala berarti ketika kembali turun ke lapangan. “Saya sudah terbiasa, walau sempat cuti hamil,” katanya.
Selepas ajang ini, Leani bakal fokus pada beberapa ajang single event di berbagai negara. Menurutnya, turnamen-turnamen itu penting untuk mempersiapkan dirinya sebelum menuju Paralimpiade 2024 di Paris.
“Ke depan kami harus mengikuti banyak single event sebelum ke Paralimpiade,” katanya.
Nama Leani memang cukup diperhitungkan di sektor para badminton dunia. Prestasinya terukir ketika ikut serta di Paralimpiade Tokyo 2020. Ketika itu kontingen Indonesia mencapai prestasi luar biasa dengan total 9 medali, termasuk dua medali emas, tiga medali perak, dan empat medali perunggu.
Leani berkontribusi dengan tiga medali dalam pencapaian tersebut. Dia meraih medali perak dalam nomor tunggal putri, serta dua medali emas dalam nomor ganda putri bersama Khalimatus Sadiyah, dan nomor ganda campuran bersama Hary Susanto.
Prestasi ini membuat Leani, tidak hanya menjadi atlet parabadminton terbaik di Indonesia, tetapi juga yang terbaik di dunia dalam kategori tunggal putri SL4.
Di Paralimpiade Tokyo 2020, Leani menduduki peringkat satu dunia dalam tiga nomor (WS, WD, XD). Dia merupakan satu-satunya atlet Indonesia yang berhasil meraih dua medali emas dan satu medali perak, sehingga pantas mendapatkan gelar "Ratu Parabadminton di Paralimpiade 2020".
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Leani meraih emas di tunggal putri, ganda putri bersama Khalimatus Sadiyan, dan ganda campuran bersama Hikmat Ramdani. Dia pun menjadi salah satu kontributor emas cabang olahraga para badminton. Di mana tim para bulu tangkis Indonesia meraih 13 emas, 9 perak, dan 8 perunggu di pesta olahraga difabel Asia Tenggara tersebut.
Baca juga: ASEAN Para Games 2023 Kamboja: Sabet Juara Umum, Tim Para Bulu Tangkis Indonesia Tatap Paralimpiade Paris
“Saya sangat senang sekali bisa meraih prestasi di ASEAN Para Games 2023. Bagi saya ajang ini menjadi pemanasan,” katanya kepada Hyepabis.id, di Morodok Techo National Stadium Badminton Hall, Phnom Penh, Jumat (9/6/2023).
Prestasi ini pun terasa spesial mengingat dia baru comeback di ajang ini, setelah sempat cuti hamil. Meski sempat vakum, dia merasa tidak ada kendala berarti ketika kembali turun ke lapangan. “Saya sudah terbiasa, walau sempat cuti hamil,” katanya.
Selepas ajang ini, Leani bakal fokus pada beberapa ajang single event di berbagai negara. Menurutnya, turnamen-turnamen itu penting untuk mempersiapkan dirinya sebelum menuju Paralimpiade 2024 di Paris.
“Ke depan kami harus mengikuti banyak single event sebelum ke Paralimpiade,” katanya.
Atlet Parabadminton Leani Ratri Oktila (Sumber gambar: Dika Irawan/Hypeabis.id
Leani berkontribusi dengan tiga medali dalam pencapaian tersebut. Dia meraih medali perak dalam nomor tunggal putri, serta dua medali emas dalam nomor ganda putri bersama Khalimatus Sadiyah, dan nomor ganda campuran bersama Hary Susanto.
Prestasi ini membuat Leani, tidak hanya menjadi atlet parabadminton terbaik di Indonesia, tetapi juga yang terbaik di dunia dalam kategori tunggal putri SL4.
Di Paralimpiade Tokyo 2020, Leani menduduki peringkat satu dunia dalam tiga nomor (WS, WD, XD). Dia merupakan satu-satunya atlet Indonesia yang berhasil meraih dua medali emas dan satu medali perak, sehingga pantas mendapatkan gelar "Ratu Parabadminton di Paralimpiade 2020".
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.