We The Fest 2023 Umumkan Line Up Phase 2, Daniel Caesar dan Lee Hi Siap Dobrak Jakarta
08 May 2023 |
19:00 WIB
1
Like
Like
Like
Festival musik besutan Ismaya Live, We The Fest 2023 baru saja mengumumkan line up musisi yang siap mengisi panggung GBK Sports Complex Senayan, Jakarta pada 21-23 Juli 2023 mendatang. Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi We The Fest @we.the.fest pada Minggu (7/5/2023).
Ada total 15 musisi solo dan grup yang diumumkan We The Fest sebagai pengisi line up phase 2. Dua musisi yang cukup dinantikan di antaranya adalah Daniel Caesar dan Lee Hi yang secara resmi sudah diumumkan sebagai pengisi panggung We The Fest tahun ini. Danie Caesar sendiri sempat menyapa penggemar Indonesia di gelaran Java Jazz 2018. Kehadiran pelantun lagu Best Part ini selalu dinantikan oleh para penggemarnya.
Baca juga: We The Fest 2023 Umumkan Line Up Perdana, The 1975 Siap Guncang Jakarta!
Sementara Lee Hi punya rencana datang ke Indonesia setelah diundang untuk festival musik GUDFEST 2022 di akhir tahun lalu. Sayangnya konser itu diundur dan akhirnya dibatalkan pada Maret 2023 lalu.
Walhasil, solois dengan nama asli Lee Ha Yi itu mengurungkan niat menyapa penggemar Indonesia tahun lalu. Tahun ini, Lee Hi akan bertatap muka dengan para penggemarnya untuk gelaran We The Fest 2023. Selain Daniel Caesar dan Lee Hi, berikut nama-nama musisi yang mengisi line up phase 2 dari We The Fest 2023:
Deretan musisi itu menambah jajaran pengisi acara We The Fest 2023 yang sebelumnya sudah diumumkan dalam line up phase 1 yakni The Strokes, The 1975, The Kid Laroi, Lewis Capaldi, Dermot Kennedy, Dhruv, Gigi, Giveon, Gryffin, NxWorries (Anderson. PAAK & Knxwledge), Peach Tree Rascals, Poter Robinson, Project Pop, RINI, Sabrina Carpenter, Mikha Angelo, Kunto Aji, Rafi Sudirman, Ron N Roll Mafia, Syarikat Idola Remaja, dan Yura Yunita.
Tiket dijual dalam dua kategori yakni General Admission (GA) dan Very Important Banana (VIB) dalam bentuk bundling dan daily pass. Tiket dijual mulai harga Rp880.000 hingga Rp2 juta untuk daily pass. Sementara tiket bundling selama 3 hari dijual mulai Rp1,4 juta Rp4,2 juta.
We The Fest juga menyediakan tiket dalam bentuk paket grup berisi 5 orang untuk masing-masing kategori yang dijual mulai harga Rp8 juta untuk kategori GA dan Rp20 juta untuk kategori VIB.
We The West 2023 merupakan festival gelaran ke-8 sejak pertama kali diselenggarakan pada 2014. Selama delapan tahun, We The Fest sudah merangkul musisi lokal dan internasional dalam satu gelaran panggung. Bagaimana Genhype, tertarik mendatangi We The Fest tahun ini?
Baca juga: Rekomendasi Lagu The Strokes, Band yang jadi Lineup We The Fest 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Ada total 15 musisi solo dan grup yang diumumkan We The Fest sebagai pengisi line up phase 2. Dua musisi yang cukup dinantikan di antaranya adalah Daniel Caesar dan Lee Hi yang secara resmi sudah diumumkan sebagai pengisi panggung We The Fest tahun ini. Danie Caesar sendiri sempat menyapa penggemar Indonesia di gelaran Java Jazz 2018. Kehadiran pelantun lagu Best Part ini selalu dinantikan oleh para penggemarnya.
Baca juga: We The Fest 2023 Umumkan Line Up Perdana, The 1975 Siap Guncang Jakarta!
Sementara Lee Hi punya rencana datang ke Indonesia setelah diundang untuk festival musik GUDFEST 2022 di akhir tahun lalu. Sayangnya konser itu diundur dan akhirnya dibatalkan pada Maret 2023 lalu.
Walhasil, solois dengan nama asli Lee Ha Yi itu mengurungkan niat menyapa penggemar Indonesia tahun lalu. Tahun ini, Lee Hi akan bertatap muka dengan para penggemarnya untuk gelaran We The Fest 2023. Selain Daniel Caesar dan Lee Hi, berikut nama-nama musisi yang mengisi line up phase 2 dari We The Fest 2023:
- Daniel Caesar
- Lee Hi
- Elderbrook
- Jake Scoot
- Alexander 23
- Sorn feat Seungyeon & Denise Julia
- Maliq & D’Essentials
- The Changcuters
- Alyph Feat A. Nayaka & Bn Utomo
- Efek Rumah Kaca
- Ali
- The Adams
- Barasuara
- Hindia
- Sajama Cut
Deretan musisi itu menambah jajaran pengisi acara We The Fest 2023 yang sebelumnya sudah diumumkan dalam line up phase 1 yakni The Strokes, The 1975, The Kid Laroi, Lewis Capaldi, Dermot Kennedy, Dhruv, Gigi, Giveon, Gryffin, NxWorries (Anderson. PAAK & Knxwledge), Peach Tree Rascals, Poter Robinson, Project Pop, RINI, Sabrina Carpenter, Mikha Angelo, Kunto Aji, Rafi Sudirman, Ron N Roll Mafia, Syarikat Idola Remaja, dan Yura Yunita.
Tiket dijual dalam dua kategori yakni General Admission (GA) dan Very Important Banana (VIB) dalam bentuk bundling dan daily pass. Tiket dijual mulai harga Rp880.000 hingga Rp2 juta untuk daily pass. Sementara tiket bundling selama 3 hari dijual mulai Rp1,4 juta Rp4,2 juta.
We The Fest juga menyediakan tiket dalam bentuk paket grup berisi 5 orang untuk masing-masing kategori yang dijual mulai harga Rp8 juta untuk kategori GA dan Rp20 juta untuk kategori VIB.
We The West 2023 merupakan festival gelaran ke-8 sejak pertama kali diselenggarakan pada 2014. Selama delapan tahun, We The Fest sudah merangkul musisi lokal dan internasional dalam satu gelaran panggung. Bagaimana Genhype, tertarik mendatangi We The Fest tahun ini?
Baca juga: Rekomendasi Lagu The Strokes, Band yang jadi Lineup We The Fest 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.