Ratu Victoria yang berkuasa lebih dari enam dekade tepatnya 1837-1901 (sumber gambar The Royal Family)

7 Fakta Penobatan Ratu Victoria, Salah Satu Penabalan Termegah di Britania Raya 

06 May 2023   |   18:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

4. Pengulangan Kebaktian

Menurut seorang pendeta yang mencatat kejadian prosesi penobatan dalam programnya. Uskup Bath and Wells tanpa sengaja membalik dua halaman program sekaligus dan secara tidak sengaja menyatakan bahwa kebaktian telah selesai. 

Saat Victoria telah mengundurkan diri ke Kapel St. Edward kesalahan itu pun akhirnya baru disadari oleh uskup yang lain. Akibatnya, sang ratu pun harus dibawa kembali ke biara untuk menyelesaikan prosesinya agar sesuai kaidah yang berlaku. 
 

5. Cincin Penobatan yang Terlalu Kecil

Tradisi Inggris menyatakan bahwa Uskup Agung Canterbury menempatkan cincin penobatan di jari keempat raja, yaitu jari manis. Namun, tukang emas kerajaan Victoria keliru menafsirkan jari keempat berarti jari kelingking.

Dari sinilah akhirnya cincin penobatan yang harus dipakai Victoria terasa sesak saat disematkan di jari manisnya. Imbas dari hal tersebut dia pun terpaksa harus merendam jarinya dengan air es agar cincin tersebut dapat dilepas kembali usai upacara. 
 

6. Baron John Rolle Jatuh Terguling di Tangga

Tahun kelahiran anggota parlemen Baron John Rolle memang tidak jelas. Namun, dipastikan dia berusia delapan puluhan saat penobatan Victoria. Karena sudah sangat tua, beberapa tamu undangan pun harap-harap cemas saat dia menaiki tangga di dalam biara karena ditakutkan bakal jatuh.

Namun, hukum gravitasi Newton memang berlaku, tongkat yang dikenakan Rolle terlepas meski dia masih dikawal dua orang pengawal. Akibatnya dia pun jatuh berguling-guling menuruni tangga, dan berbaring di bagian bawah melingkar di jubahnya yang besar. 
 

7. Medali Penobatan yang Membuat Kericuhan

Sudah galib diketahui khalayak bahwa saat penobatan di Inggris, sebuah medali juga akan diberikan kepada lebih dari ribuan orang. Termasuk bangsawan, pejabat pemerintah dan anggota angkatan darat, angkatan udara, laut dan polisi. 

Namun, menjelang akhir upacara penobatan Ratu Victoria, Lord Surrey, seorang bendahara rumah tangga kerajaan justru malah membagikan medali penobatan di antara kerumunan. Akibatnya, semua orang pun berebut dengan sekuat tenaga untuk mendapatkan medali tersebut hingga terjadi kericuhan. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah
1
2


SEBELUMNYA

Daftar Game Mobile dengan Pendapatan Tertinggi 2022, Nomor 1 Bukan Genshin Impact

BERIKUTNYA

Pangeran Charles Diangkat jadi Raja, Cek Daftar Penerus Takhta Kerajaan Inggris

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: