Salah satu adegan dalam film Ayla The Daughter of War (Dok. IMDb)

Viral di TikTok, Simak Sinopsis Film dari Kisah Nyata 'Ayla The Daughter of War'

19 July 2021   |   15:43 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Akhir-akhir ini film Ayla The Daughter of War menjadi topik perbincangan banyak orang di media sosial. Pasalnya, banyak orang yang mengunggah cuplikan momen haru dari film tersebut di platform TikTok serta tak sedikit juga yang memuji jalan cerita film yang tayang pada tahun 2017 tersebut.

Diangkat dari kisah nyata, film Ayla The Daughter of War adalah kisah kehidupan seorang prajurit sersan Angkatan Darat Turki bernama Suleyman (Cetin Tekindor) dengan putri angkatnya Ayla (Kim Seol) selama perang Korea pada tahun 1950-an.

Ketika Korea Utara menginvasi Korea Selatan, Turki memutuskan untuk membantu Korea Selatan dengan mengirim pasukannya sekitar 5000 tentara di bawah komando Jenderal Tahsin Yazici.

Dalam film tersebut, Sersan Suleyman merupakan salah satu dari ribuan tentara Turki yang pergi ke Korea Selatan. Suatu malam, saat dia kembali ke unit pangkalan perang, dia melihat seorang gadis kecil berusia lima tahun di antara semak-semak yang menggigil kedinginan dan ketakutan. Anak kecil itu dikisahkan merupakan korban yang telah ditinggalkan kedua orang tua dan keluarganya yang telah terbunuh.

Sebab tidak mungkin menemukan keluarganya, akhirnya Suleyman memutuskan untuk mengurus anak tersebut dan memberinya nama Ayla yang berarti bulan dalam bahasa Turki. Sejak saat itulah, cerita film tersebut berfokus pada hubungan antara ayah dan anak angkat yang mengharukan dan penuh kasih sayang.

Setelah selama 15 bulan bersama, situasi dilematis pun datang ketika tugas militer Suleyman telah berakhir di Korea dan dia harus kembali ke Turki untuk menemui kekasih yang telah dirindukannya. Akan tetapi, di satu sisi dia pun tidak bisa meninggalkan Ayla yang sudah dia anggap seperti anak kandungnya sendiri.

Dia bahkan berusaha menyelundupkan Ayla di dalam koper agar bisa ikut bersamanya pulang ke Turki. Namun, usaha itu gagal dan akhirnya dengan terpaksa Ayla diasuh oleh pemerintah Korea Selatan dan mereka pun berpisah.

Film tersebut diputar untuk pertama kalinya di Turki di Grand Pera Emek Movie Theater oleh Kotamadya Beyoglu pada peringatan 60 tahun persahabatan antara Turki dan Republik Korea. Selain itu, film tersebut juga terpilih sebagai perwakilan Turki untuk Film Berbahasa Asing Terbaik di Academy Awards ke-90 meskipun tidak dinominasikan.


Editor: Roni Yunianto
 

SEBELUMNYA

Soal Dugaan Skandal, Berbagai Merek Putuskan Kontrak dengan Kris Wu

BERIKUTNYA

Animasi Ikonik Clippy dari Microsoft Bakal Kembali Hadir sebagai Emoji

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: