Atlet para tenis meja David Jacobs meninggal dunia. (Sumber gambar: Instagram/David Jacobs)

Jejak Karier David Jacobs, Atlet Para Tenis Meja yang Meninggal Dunia

28 April 2023   |   16:59 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Like
Indonesia kembali kehilangan putra terbaiknya. Atlet para tenis meja David Jacobs dinyatakan meninggal dunia pagi ini setelah dilarikan ke Rumah Sakit Husada, pasca ditemukan tidak sadarkan diri di pinggir jalur rel sekitar Gambir, Jakarta, Kamis (27/4/2023). 

Kepala Humas KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa dalam keterangannya David ditemukan di sekitar jalur kereta api antara Gambir - Juanda, pada pukul 21.22 WIB. Petugas pun langsung membawa atlet tenis meja itu menggunakan ambulan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut. 

Namun sayang, setelah mendapatkan penanganan, David dinyatakan meninggal dunia pada pukul 03.30 WIB. Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman pun turut berduka cita sekaligus berterima kasih karena telah mengharumkan nama Indonesia melalui prestasinya. 

Baca juga: Prestasi David Jacobs Sebagai Ketua Umum NPC DKI Jakarta, Gencar Dukung Atlet Disabilitas

“Terima kasih David Jacobs, karena telah mengabdikan diri untuk Merah Putih melalui olahraga. Semangatmu untuk Indonesia akan selalu terkenang dan memotivasi kami. Perjuanganmu mengangkat harkat dan martabat bangsa melalui olahraga, akan dilanjutkan,” tutur Marciano dalam keterangannya, dikutip Hypeabis.id, Jumat (28/4/2023).

Mengapresiasi kinerja Komite Nasional Paralimpiade Indonesia/ National Paralympic Committee (NPC) Indonesia yang berhasil melahirkan David Jacobs, Marciano yakin akan kembali lahir atlet-atlet Indonesia yang membanggakan seperti mendiang David Jacobs yang terakhir juga menjabat sebagai Ketua NPC DKI Jakarta.


Jejak Karier David

Lahir di Ujung Pandang, Makassar, 21 Juni 1997, David menekuni olahraga tenis meja sejak usia 10 tahun. Dia kerap bermain di perorangan kelas 10. Terbukti kerja kerasnya membuahkan hasil membanggakan. 

David berhasil meraih medali perunggu pada Paralimpiade Tokyo 2020, dan juga medali perunggu Paralimpiade London 2012. Itu menjadi medali Indonesia pertama pada ajang tersebut.

David juga tercatat meraih medali perunggu Asian Para Games 2010 di China. Setahun berselang di Tanah Air, dia meraih 7 medali emas ASEAN Para Games 2011 di Surakarta. 

Pada 2013, David Jacobs meraih perak perorangan kelas 10 Kejuaraan Asia di Beijing dan perak beregu pada kompetisi yang sama. Selanjutnya pada 2014, dia meraih emas perorangan dan perak ganda kelas 10 Asian Para Games di Incheon. Berlanjut pada 2015, David Jacobs kembali meraih emas perorangan Kejuaraan Asia di Amman.

Saat Asian Para Games di Indonesia 2018, dia berhasil meraih medali emas perorangan kelas 10 dan ganda. Medali emas kembali diraihnya pada tahun berikutnya, yakni nomor beregu kelas 10 pada Kejuaraan Asia Taichung. Medali perak juga diraih David pada nomor perorangan. Tak lupa, dia meraih emas SEATTA Games Singapura tahun 2021.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Simak 4 Kunci Sukses Brand Sneakers Lokal Dongkrak Penjualan

BERIKUTNYA

6 Makanan dan Minuman yang Bikin Susah Tidur, Jangan Dikonsumsi saat Malam Hari

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: