Ilustrasi bermain gim (Sumber gambar: Freepik)

Tren Gim Bertema Religi Jadi Wadah Belajar Anak-anak

18 April 2023   |   15:30 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Ada kalanya orang tua bingung mengajarkan pendidikan agama dengan cara yang menyenangkan untuk anak. Padahal, proses belajar yang menyenangkan dan seru ini merupakan salah satu faktor penting agar anak lebih tertarik dan pada akhirnya punya keinginan untuk mendalami agamanya.

Dengan perkembangan dunia saat ini, proses belajar yang menarik bisa dilakukan dengan berbagai sarana. Tidak hanya lewat ceramah saja, nilai-nilai religius juga bisa ditanamkan melalui sebuah gim.

Pengamat Game dari Zilbest, Yabes Elia, mengatakan game memang bisa diarahkan untuk tujuan edukasi. Melalui permainan yang edukatif, seseorang bisa bersenang-senang sekaligus belajar tentang suatu hal, termasuk soal religi.

Baca juga: Review Game Lokal Rendezvous, Cerita di Neo Surabaya Bergaya Cyberpunk 

Proses belajar religi bagi anak-anak juga bisa berjalan lebih mulus. Yabes mencontohkan gim bisa mengangkat perjalanan dari tokoh atau kisah-kisah religi tertentu. Dalam gim tersebut, gamer bisa menyelesaikan misi-misi tertentu yang secara tidak langsung membuat gamer belajar sejarah dari tokoh yang diangkat di dalam gim.

Selain itu, gim dalam bentuk tebak-tebakan juga bisa diubah menjadi format yang lebih religi. Contohnya dengan mengangkat pertanyaan yang bernuansa agama sehingga mengharuskan gamer belajar agar bisa menjawab pertanyaan tersebut.

“Gim sekarang adalah alat belajar yang paling efektif. Gim membuat output dari belajar lebih jelas. Jadi, kalau seseorang memenangkan suatu gim, berarti orang tersebut telah mengetahui inti cerita atau pengetahuan di dalam gim tersebut,” ungkap Yabes kepada Hypeabis.id.

Adanya kemenangan di dalam gim juga membuat gamer jadi lebih tertarik untuk terus belajar. Mereka ingin meraih kemenangan-kemenangan selanjutnya agar level permainannya terus meningkat. Dalam hal ini, seiring dengan banyaknya kemenangan yang diraih, maka level pengetahuan gamer juga akan otomatis bertambah.

Saat ini gim-gim bertema edukasi religi sudah banyak tersedia dan bisa dengan mudah diunduh di Play Store maupun App Store. Salah satu developer yang cukup fokus pada bidang ini adalah Educa Studio.
 

Gim Educa Studio (Sumber gambar: Educa Studio)

Gim Educa Studio (Sumber gambar: Educa Studio)


Pengembang gim asal Salatiga itu punya beberapa gim yang bertema soal religi dan sudah diunduh oleh puluhan juta orang. Menurut CEO Educa Studio Andi Taru, pihaknya memang fokus mengembangkan edutainment gamification.

Melalui konsep tersebut, pembelajaran agama bagi anak-anak bisa tersampaikan dengan format yang lebih menyenangkan sehingga proses belajar terasa seperti bermain. Efeknya, anak jadi tidak akan cepat merasa bosan ketika belajar agama.

“Jika sebelumnya belajar itu melalui buku, kemudian video. Berikutnya adalah menggunakan gim. Proses belajar dengan gim memiliki beberapa kelebihan, yaitu engagement, dinamis, dan interaktif. Harapannya, proses belajar (terutama untuk religi) bisa juga lebih menyenangkan,” ucap Andi kepada Hypeabis.id.

Andi mengatakan ada dua gim yang sejak peluncuran pertamanya hingga kini memiliki respons yang baik oleh publik. Pertama adalah Marbel Belajar Mengaji. Gim ini cocok untuk anak usia 3-8 tahun.

Gim Marbel Belajar Mengaji dapat membantu anak-anak belajar mengenal huruf hijaiyah A Ba Ta, belajar membaca huruf hijaiyah dengan harokatnya (Fathah, Dummah, Kasroh), serta belajar membaca huruf hijaiyah dengan harokat tanwin (Fathah Tanwin, Dummah Tanwin, Kasroh Tanwin).

Kedua, ada KABI - Kisah Nabi dan Buku Islam. Gim interaktif ini membuat gamer bisa belajar kisah-kisah 25 Nabi dalam Islam dengan lebih menyenangkan. Menurut Andi, seluruh informasi di gim ini dirangkum dari berbagai sumber terpercaya. Hal ini membuat informasi yang didapatkan anak-anak ketika bermain gim jadi lebih valid.

Oleh karena itu, gim ini sangat cocok bagi umat muslim untuk belajar mengenal nabi-nabi serta kisahnya dalam menyebarkan agama Allah. Dengan aplikasi ini, anak-anak juga dapat membaca di mana pun dan kapan pun.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Catat! Skema One Way, Contraflow, dan Ganjil Genap Periode Mudik 2023 yang Mulai Hari Ini

BERIKUTNYA

Foya-foya Tunda Dulu, Manfaatkan THR Jadi Momentum Perbaiki Kondisi Finansial

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: