Ilustrasi uang THR. (Sumber gambar: Unsplash/Raden Prasetya)

5 Aplikasi untuk Kirim THR Online, Enggak Perlu Ribet Bawa Uang Cash

15 April 2023   |   10:53 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Hari Raya Idulitri adalah momen yang pas untuk berbagi kebahagiaan dengan anggota keluarga dan sesama. Salah satu tradisi yang galib dilakukan adalah berbagi tunjangan hari raya (THR) atau angpau yang diberikan pada kerabat sebagai simbol keberkahan.

Tradisi salam tempel ini biasanya dilakukan oleh anggota keluarga yang sudah memiliki penghasilan. Selain menjadi ekspresi berbagi kebahagiaan kegiatan ini juga menjadi bentuk sedekah pada anak-anak kecil di keluarga dan lingkungan mereka.

Baca juga: Asal-usul Tradisi Salam Tempel yang Penuh Penantian

Namun, kadang kala ada beberapa faktor yang membuat seseorang tidak bisa membagi angpau secara langsung. Beberapa di antaranya termasuk jarak yang jauh, lupa membawa uang tunai, atau kepraktisan dalam pembagian THR pada sanak saudara.

Nah, untuk menyikapi masalah tersebut saat ini sebenarnya sudah ada sederet aplikasi untuk mengirim THR atau angpau secara online. Aplikasi berbasis dompet digital ini pun bisa digunakan untuk melakukan transaksi tersebut. Berikut beberapa di antaranya:
 

1. OVO

Aplikasi dompet digital OVO bisa menjadi  salah satu pilihan yang pas jika kamu mau membagikan THR secara online. Caranya pun cukup mudah, yakni kamu tingga meminta nomor telepon atau rekening bank dari orang yang hendak kamu kirimkan angpau. 

Setelah itu, pilih menu Transfer, lalu pilih sesama OVO atau ke rekening bank. Misalnya mau transfer ke sesama OVO, maka hanya perlu memasukkan nama atau nomor ponsel yang terdaftar. Lalu masukkan nominal yang mau ditransfer dam ketik pesan yang ingin disampaikan.
 

2. DANA

Dompet digital lain yang bisa digunakan untuk berbagi uang THR online adalah DANA. Adapun, untuk mengirim angpau bisa dimulai dengan membuka aplikasi DANA, lalu pilih opsi Send atau ke pihak penerima. Kamu pun bisa memilih mengirimnya ke nomor telepon pengguna DANA atau nomor rekening bank.

Misalnya, kamu mau mengirim uang ke akun DANA,maka hanya perlu memilih akun yang ingin dikirimi THR dan masukkan nominal uang yang akan dikirimkan. Uniknya, kamu pun bisa memilih sumber dana pengiriman, apakah dari saldo DANA atau menggunakan rekening yang sudah disimpan di akun tersebut.


3. ShopeePay

Dompet digital besutan Sea Limited ini juga bisa menjadi salah satu aplikasi untuk mengirim THR secara online. Beberapa tahun belakangan ini ShopeePay juga digandrungi pengguna internet untuk melakukan transaksi digital karena banyak diskon dan cashback yang ditawarkan.

Adapun, cara untuk mengirim saldo THR, kamu cukup masuk ke aplikasi Shopee, pilih ShopeePay. Lalu, akses menu transfer baik ke sesama pengguna, nomor telepon, atau penarikan tunai di rekening bank. Kemudian, masukkan nominal yang ingin ditransfer. Lakukan konfirmasi dan masukkan PIN ShopeePay.


4. GoPay

Aplikasi satu ini juga bisa menjadi pilihan alternatif untuk mengirimkan THR online. Caranya pun cukup mudah, kamu kamu cukup membuka aplikasi Gojek, lalu memilih menu Pay yang terletak sejajar dengan saldo GoPay. 

Laiknya akun dompet digital, pengiriman saldo via GoPay juga dapat dilakukan untuk mengirim THR ke akun Gopay lain atau ke perbankan. Namun, untuk mengirim ke nomor rekening bank biasanya ada kode khusus yang harus diisi terlebih dulu.


5. LInkAja

Dompet digital LinkAja juga bisa jadi salah satu opsi jika kamu mau mengirimkan THR ke saudara secara online. Kamu cukup membuka aplikasi tersebut di ponsel kalian lalu pilih opsi Kirim Uang.

Setelah itu, kamu akan diminta memilih metode transfer, mulai dari scan kode QR, memasukkan nomor telepon yang terkoneksi dengan akun LinkAja, atau mengirimkannya ke rekening bank lain yang harus didaftarkan  terlebih dulu.

Nah, itulah dia Genhype 5 aplikasi untuk mengirim THR secara online secara sangkil dan mangkus dan cukup dari ponsel kalian. Jadi, mau menggunakan cara yang mana nih?

Baca juga: Salam Tempel hingga Baju Baru, Ini 8 Tradisi Lebaran di Indonesia

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Inilah 10 Kota Populer Tujuan Mudik 2023, Ada Kampung Halamanmu?

BERIKUTNYA

Obati Kerinduan Tokoh teladan, Film Biopik Buya Hamka Tayang Lebih Cepat Jadi 19 April

Komentar

Rofik Ofisial leo

Rofik Ofisial leo

14 Jul 2023 - 02:35

Dana kaget


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: