Ilustrasi pasangan yang menikah. (Sumber gambar: Unsplash/Photo Nic)

Kenapa Perjanjian Pranikah Perlu Dipertimbangkan Sebelum Janur Kuning Melengkung?

06 April 2023   |   19:14 WIB
Image
Gita Carla Hypeabis.id

Like
Coba perhatikan setiap kali ada kisah perpisahan antara pasangan publik figur, seringkali istilah perjanjian pranikah disebut. Terkadang kita berpikir negatif tentang perjanjian pranikah karena hal ini tidak umum di kalangan masyarakat umum.

Banyak dari kita mungkin berpikir, mengapa harus memikirkan hal-hal seperti itu sebelum menikah? Seperti menikah hanya untuk bercerai saja. Opini sesempit itu jelas keliru. Konten perjanjian pranikah sebenarnya tidak melulu seputar gono gini harta jika terjadi perceraian. Justru ada tujuan kemaslahatan di mana ada item penekanan peran, hak, dan kewajiban suami istri, baik terkait hal materi maupun nonmateri.

Baca juga: Pencegahan KDRT, Mulai dari Terapi hingga Pentingnya Perjanjian Pra Nikah

Jika memang ada item terkait perlindungan harta, bagian itu justru sebuah antisipasi dan solusi terbaik yang telah disepakati oleh pasangan jika hal terburuk benar-benar terjadi. Apalagi sering kita dengar, tidak sedikit sosok ayah yang tidak menafkahi putra-putrinya dengan layak setelah bercerai. Jadi, dalam perjanjian pranikah sejatinya ada perlindungan pula terhadap anak.

Dari hasil penelusuran beberapa berita tentang pasangan yang memberlakukan perjanjian pranikah, pada dasarnya sejumlah selebriti tanah air memasukkan item penegasan hak dan kewajiban suami dan isteri dalam berumah tangga sebagai bentuk komitmen pertanggungjawaban.

Bagi pasangan berbeda kewarganegaraan, seperti  Melaney Ricardo dan Tyson Lynch misalnya, salah satu tujuan perjanjian pranikah mereka terkait perlindungan sejumlah aset keduanya di masa depan. Pasangan Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie merancang perjanjian pranikah dengan tujuan untuk mengetahui porsi hak dan kewajiban masing-masing sebagai suami istri untuk saling menghormati.
 

Sementara itu, seperti disampaikan di YouTube channel Trans TV Official, pasangan Astrid Tiar dan Gerhard Reinaldi Situmorang memasukkan beberapa kesepakatan bersama terkait soal istri bekerja, masalah keuangan, dan sebagainya. Astrid berani menyebut perjanjian pranikahnya sebagai kunci keharmonisan pernikahan dan bahkan dilaksanakan tanpa kompromi. Semua harus dijalankan sesuai perjanjian.


Perjanjian Pranikah di Mata Hukum

Dari sudut pandang hukum, perjanjian pranikah dinilai penting sebagai wujud perlindungan hukum dari tuntutan yang mungkin muncul, baik ketika terjadi perceraian hidup maupun perpisahan karena kematian, dan sebagai salah satu upaya untuk menghindari perselisihan atas harta pascaperpisahan.

Tahir Azhary, Guru Besar Hukum Islam Fakultas Hukum Universitas Indonesia, mengatakan, selain tentang percampuran atau pemisahan harta, perjanjian pranikah atau disebut juga sebagai prenuptial agreement, bisa berisi semacam talak ta'lik yang diucapkan sesudah ijab kabul.

Artinya, suami melimpahkan hak talak pada istri dalam kondisi tertentu. Beberapa hal yang bisa termaktub dalam perjanjian pra nikah ialah jika suami memukul dengan cara tidak sayang dan istri keberatan, istri berhak mengadu ke pengadilan untuk minta cerai. Apabila suami meninggalkan istri selama beberapa bulan berturut-turut tanpa ada kabar, istri berhak mengadu ke pengadilan agama untuk minta cerai.

Atau, bahkan memasukkan persyaratan suami untuk tidak akan menikah lagi. Caranya? Perjanjian tersebut harus dibuat sebelum pernikahan dan didaftarkan di KUA, serta ditandatangani sebelum ijab kabul.

Nah, bagi yang ingin tahu regulasi komplitnya tentang perjanjian pranikah ini, lihat saja di artikel klinik Hukumonline ,“Perjanjian Pranikah; Syarat dan Cara Membuatnya”, prenuptial agreement atau perjanjian pranikah yang telah diatur dalam Pasal 29 ayat (1) UU 1/1974 jo.

Putusan MK Nomor 69/PUU-XIII/2015 yang menyatakan: “Pada waktu, sebelum dilangsungkan atau selama dalam ikatan perkawinan kedua belah pihak atas persetujuan bersama dapat mengajukan perjanjian tertulis yang disahkan oleh pegawai pencatat perkawinan atau notaris, setelah mana isinya berlaku juga terhadap pihak ketiga sepanjang pihak ketiga tersangkut.”


Manfaat Perjanjian Perkawinan

Pernikahan adalah peristiwa penting dalam hidup yang menandai awal dari perjalanan baru bagi dua individu. Meskipun ini adalah masa yang menggembirakan, penting juga untuk mengambil langkah-langkah praktis untuk memastikan bahwa kedua pasangan terlindungi jika terjadi keadaan yang tidak terduga. Salah satunya dengan membuat perjanjian pernikahan.

Perjanjian perkawinan, juga dikenal sebagai perjanjian pranikah, merupakan kontrak hukum antara dua orang yang akan menikah. Perlu dicatat, perjanjian pranikah merupakan perjanjian yang bersifat bebas, tetapi sah secara hukum.

Perjanjian ini menguraikan hak dan kewajiban masing-masing pasangan dalam hal terjadi perceraian atau kematian. Perjanjian pernikahan dapat mencakup berbagai topik, termasuk pembagian properti, tunjangan pasangan, dan hak asuh anak.

Banyak orang percaya bahwa perjanjian pernikahan hanya diperlukan untuk orang kaya, tetapi tidak demikian halnya. Siapapun bisa mendapatkan keuntungan dari perjanjian pernikahan, terlepas dari situasi keuangan mereka. Perjanjian pernikahan dapat membantu memastikan bahwa kedua pasangan dilindungi dan kepentingan mereka diperhitungkan.


Manfaat Perjanjian Pernikahan

Berikut adalah beberapa manfaat utama dari perjanjian pernikahan:


1. Melindungi aset

Perjanjian pernikahan dapat membantu melindungi aset yang diperoleh sebelum pernikahan, seperti properti atau investasi. Hal ini bisa menjadi sangat penting jika salah satu pasangan memiliki aset atau utang signifikan yang ingin mereka pisahkan.


2. Memperjelas tanggung jawab keuangan

Perjanjian pernikahan dapat memperjelas tanggung jawab keuangan masing-masing pasangan selama pernikahan. Hal ini dapat membantu menghindari perselisihan dan memastikan bahwa kedua pasangan memiliki pemahaman yang sama mengenai keuangan mereka.
 

3. Mengurangi biaya perceraian

Perjanjian pernikahan dapat membantu merampingkan proses perceraian dan mengurangi biaya-biaya hukum. Dengan menguraikan persyaratan perceraian terlebih dahulu, pasangan dapat menghindari pertarungan hukum yang panjang dan mahal.
 

4. Melindungi bisnis keluarga

Jika salah satu atau kedua pasangan memiliki bisnis keluarga, perjanjian pernikahan dapat membantu melindungi bisnis jika terjadi perceraian atau kematian. Ini bisa menjadi sangat penting jika bisnis tersebut merupakan sumber pendapatan utama bagi keluarga.

Membuat perjanjian perkawinan memerlukan pertimbangan dan perencanaan yang matang. Untuk kalian yang kepo bagaimana sih cara membuat perjanjian pranikah di Indonesia,  begini caranya. Pertama, kedua pasangan harus berkonsultasi dengan pengacara yang berspesialisasi dalam hukum keluarga untuk memastikan bahwa perjanjian tersebut adil dan mengikat secara hukum.

Kemudia, buatlah daftar lengkap keinginan bersama pasangan kamu terkait segala hal yang ingin diatur dalam kehidupan berumah tangga kelak. Penting juga untuk mengungkapkan semua aset dan kewajiban untuk memastikan bahwa perjanjian tersebut komprehensif dan mencakup semua masalah yang relevan. Seperti mengatur aset, utang, angguran, bahkan jika ada hal kecil lain, tulis saja.

Merealisasikannya memang tidak mudah, sebab untuk memiliki calon pendamping yang sepaham untuk membuat perjanjian pranikah saja belum tentu berjodoh.

Namun, perjanjian pernikahan dapat memberikan ketenangan pikiran dan membantu melindungi kedua pasangan jika terjadi keadaan yang tidak terduga. Meskipun ini mungkin bukan topik yang paling romantis, ini merupakan pertimbangan penting bagi siapa saja yang akan menikah.

Dengan meluangkan waktu untuk membuat perjanjian pernikahan, kedua pasangan dapat memastikan bahwa kepentingan mereka terlindungi dan pernikahan mereka dibangun di atas dasar kepercayaan dan transparansi yang kokoh.

Baca juga: Ini Alasan Pentingnya Buat Komitmen Keuangan Sebelum Menikah

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Jackie Chan Comeback di Film Ride On, Bawa Peran Aksi Berbalut Komedi

BERIKUTNYA

Jadwal Playoff MPL ID S11 Hari Ini, Momen Pembuktian Alter Ego dan EVOS Legends

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: