Game lokal A Space For The Unbound menggunakan konsep visual pixel art (Sumber gambar: Steam)

5 Rekomendasi Game Pixel Art, Stardew Valley sampai A Space For The Unbound

06 April 2023   |   06:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Setiap gamer tentu memiliki standarnya masing-masing dalam menentukan judul favoritnya. Ada yang bergantung pada kekayaan cerita, pengembangan karakter, hingga gaya visualisasi. Majunya industri game saat ini sudah membuka banyak kesempatan bagi pengembang dalam membuat visual permainan terbaik.

Namun nyatanya, seiring dengan kecanggihan teknologi penggarapan game, gaya seni piksel (pixel art) justru masih mendapat tempat tersendiri di hati para gamer. Padahal, pixel art merupakan gaya visual klasik untuk menggambarkan gim lawas.

Kala itu, kemampuan komputer yang belum imersif seperti saat ini masih terbatas dalam menampilkan grafis. Alhasil, gaya pixel art dipilih untuk mengisi ruang keterbatasan yang ada. Adapun, pada era digital seperti saat ini, sudah banyak pengembang yang meninggalkan gaya kuno dari visualisasi ini.

Akan tetapi, tak sedikit gamers yang memilih kembali kepada game pixel art. Untuk Genhype yang sedang mencari rekomendasi gim pixel art, Hypeabis.id sudah merangkum untuk kalian nih. Yuk simak! 

Baca juga: BLACKPINK The Game Segera Rilis, Begini Cara Pre-Register untuk Android & iOS
 

1. Stardew Valley

Stardew Valley (Sumber gambar: Steam)

Stardew Valley (Sumber gambar: Steam)

Stardew Valley bisa jadi pilihan game simulasi kebun yang dapat kamu jajal di berbagai platform, mulai dari Nintendo Switch, PS4, Android, hingga iOS. Game karya ConcernedApe yang rilis pada 2016 ini mengajak pemainnya mengurus pertanian dan peternakan di desa hingga sukses.

Menariknya, konsep pixel art dalam permainan ini justru membawa pemainnya bernostalgia dengan game Harvest Moon di PS1. Meski sudah rilis 7 tahun lalu, belakangan game ini kembali viral setelah dimainkan oleh banyak YouTube game. Menerima ulasan yang sangat baik, Stardew Valley sempat memenangkan kategori Breakthrough Award di Golden Joystick Awards. Bahkan pernah mejeng juga di deretan nominasi Best Independent Game dalam ajang The Game Awards 2016.
 

2. Undertale

Undertale (Sumber gambar: Steam)

Undertale (Sumber gambar: Steam)

Banyak pengembang memilih gaya pixel art untuk game story. Undertale menjadi salah satu di antara permainan RPG lainnya yang mengusung konsep seni piksel ini. Dikembangkan oleh Toby Fox, gim yang rilis pada 2015 ini dikembangkan secara independen dengan mode permainan tunggal.

Berbeda dengan gim simulasi perkebunan yang marak mengisi deretan game pixel art, kali ini Toby Fox mengawinkan cerita fiksi dengan konsep 2D yang menarik. Pemain akan berain sebagai seorang anak yang diceritakan jatuh ke bawah tanah. Karakter itu jatuh dalam sebuah wilayah besar di bawah permukaan bumi yang terpisah oleh sebuah penghalang magis. 

Undertale sempat dinominasikan untuk The Game Awards 2015 dalam tiga kategori sekaligus yakni Games for Change, Best Independent Games, dan Game RPG Terbaik.

Baca juga: 7 Rekomendasi Game Ringan Untuk PC, Anti Lag dan Seru!
1
2


SEBELUMNYA

Hermawan Kartajaya Luncurkan Buku Enterpreneurial Marketing dengan Nilai Filosofi Tokoh Pewayangan

BERIKUTNYA

Gokil Abis, SMK di Pekanbaru Ini Punya Hotel & Siswanya Jago Merancang Busana

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: