Resmi Rilis di Indonesia, Cek Spek & Harga Smartphone iQOO Z7 5G
04 April 2023 |
15:44 WIB
Jajaran ponsel pintar kelas menengah atau mid-range makin ramai dengan hadirnya smartphone terbaru dari iQOO. Vendor ponsel asal China itu baru saja merilis produk seri terbarunya, iQOO Z7 5G dan iQOO Z7 X5G. Ponsel ini dibekali dengan ketahanan performa untuk bermain gim.
Praditya Putra, Head of Product, iQOO Indonesia, mengatakan bahwa perusahaan mengusung jargon Redefine Power untuk produk terbarunya itu. iQOO Z7 5G seri, lanjutnya, dibekali dengan teknologi mumpuni di kelasnya dan siap menyuguhkan performa dan pengalaman gaming kepada para pengguna.
Dijelaskan olehnya, permasalahan para pengguna ponsel kelas mid-range biasanya ada tiga, yakni performa yang lemot, baterai cepat habis, dan ponsel cepat panas. Oleh karena itu dari segi performa iQOO Z7 5G ditenagai oleh prosesor Snapdragon 782G.
"iQOO Z7 5G merupakan ponsel pintar pertama di Indonesia yang menggunakan prosesor snapdragon 782G," kata Radit dalam acara peluncuran di Jakarta, Senin (3/4).
Baca juga: Membongkar & Mengintip Komponen Bagian Dalam Smartphone POCO X5 5G
Prosesor Snapdragon 782G, memiliki upgrade 10 persen dalam hal CPU dan 13 persen peningkatan GPU, tentunya juga sudah mendukung jaringan 5G. Dominikus Susanto, perwakilan dari Qualcomm Indonesia, menjelaskan bahwa Snapdragon 782G merupakan prosesor di seri high end yang akan memberikan performa tinggi untuk penggunanya.
"Snapdragon 782G ini diciptakan untuk memenuhi kebutuhan para pengguna smartphone di kalangan mid-high yang semakin banyak keperluannya seperti bekerja dan bikin konten kreatif," katanya.
Di samping itu ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai 5000 mAh dengan 120-Watt Dual-Cell Flash Charge. Pengguna bisa melakukan pengisian daya selama 5 menit untuk melakukan panggilan selama 5 jam. Dibutuhkan waktu selama 9 menit agar 50 persen baterainya terisi.
Selain untuk mendukung produktivitas, tentu smartphone yang berperforma tinggi sangat bisa diandalkan untuk bermain gim. Fitur-fitur pendukung gaming dalam iQOO Z7 5G, misalnya sistem pendingin yang menggunakan 3K Super Conducting Liquid Cooling Vapor Chamber.
3K VC Cooling System disematkan pada bagian belakang smartphone untuk membantu mengontrol panas saat bermain gim. Vapor Chamber Liquid Cooling System dibuat seluas 3002 mm2 yang akan membantu mengurangi suhu ponsel hingga 15 derajat Celcius pada CPU.
iQOO Z7 5G menggunakan 120Hz refresh rate yang disertai Eye Protection untuk menampilkan visual yang lancar dan nyaman walaupun digunakan secara intens saat bermain gim. Selain itu, pengguna juga dapat menikmati pengalaman yang superior dengan fitur gaming andalan iQOO dengan melakukan gerakan swipe dan summon.
Ada juga teknologi X Axis Linear Motor, 4D Game Vibration dan Motion Control, serta Dual Stereo Speaker dan Sound Field Expansion Algorithm untuk menghasilkan suara yang lebih imersif sehingga membuat penggunanya seperti berada di tengah medan perang saat bermain gim.
Untuk pengalaman yang lebih lancar dalam multitasking, iQOO Z7 5G memiliki Extended RAM 3.0 yang dapat ditingkatkan kapasitasnya hingga 8GB. Ponsel ini juga menawarkan dua pilihan kapasitas penyimpanan memori, yaitu 12GB RAM + 256GB ROM dan 8GB RAM + 128GB ROM.
Sementara dari segi fotografi, ponsel ini dilengkapi kamera depan 16MP serta kamera belakang 64MP OIS Ultra-Sensing dan 2MP Bokeh camera. Ponsel juga dilengkapi fitur OIS (Optical Image Stabilization) untuk menciptakan gambar yang lebih jelas dengan detail yang lebih tajam, bahkan dalam kondisi malam yang minim cahaya.
Fitur fotografi menarik lainnya adalah kamera Super Moon untuk mengambil foto bulan. Lalu dalam mode video juga memiliki fitur Hybrid Image Stabilization (OIS + EIS) untuk merekam gambar yang stabil dan profesional bahkan dengan hand-held shooting atau memegang kamera langsung dengan tangan.
Perangkat ini tersedia dalam beberapa varian warna, seperti Metallic Grey, dan Tropical Blue.
iQOO Z7 5G dapat dibeli mulai 3 April 2023. Perangkat dibanderol seharga Rp4,29 juta untuk varian 8/128GB dan Rp4,89 juta untuk varian 12/256GB. Sementara itu, iQOO Z7x 5G dijual dengan harga Rp3,29 juta varian 8/128GB dan Rp3,69 juta untuk varian 8/256GB.
Baca juga: Ini Pertimbangan Utama Konsumen Membeli Smartphone pada 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Praditya Putra, Head of Product, iQOO Indonesia, mengatakan bahwa perusahaan mengusung jargon Redefine Power untuk produk terbarunya itu. iQOO Z7 5G seri, lanjutnya, dibekali dengan teknologi mumpuni di kelasnya dan siap menyuguhkan performa dan pengalaman gaming kepada para pengguna.
Dijelaskan olehnya, permasalahan para pengguna ponsel kelas mid-range biasanya ada tiga, yakni performa yang lemot, baterai cepat habis, dan ponsel cepat panas. Oleh karena itu dari segi performa iQOO Z7 5G ditenagai oleh prosesor Snapdragon 782G.
"iQOO Z7 5G merupakan ponsel pintar pertama di Indonesia yang menggunakan prosesor snapdragon 782G," kata Radit dalam acara peluncuran di Jakarta, Senin (3/4).
Baca juga: Membongkar & Mengintip Komponen Bagian Dalam Smartphone POCO X5 5G
Prosesor Snapdragon 782G, memiliki upgrade 10 persen dalam hal CPU dan 13 persen peningkatan GPU, tentunya juga sudah mendukung jaringan 5G. Dominikus Susanto, perwakilan dari Qualcomm Indonesia, menjelaskan bahwa Snapdragon 782G merupakan prosesor di seri high end yang akan memberikan performa tinggi untuk penggunanya.
"Snapdragon 782G ini diciptakan untuk memenuhi kebutuhan para pengguna smartphone di kalangan mid-high yang semakin banyak keperluannya seperti bekerja dan bikin konten kreatif," katanya.
Di samping itu ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai 5000 mAh dengan 120-Watt Dual-Cell Flash Charge. Pengguna bisa melakukan pengisian daya selama 5 menit untuk melakukan panggilan selama 5 jam. Dibutuhkan waktu selama 9 menit agar 50 persen baterainya terisi.
Selain untuk mendukung produktivitas, tentu smartphone yang berperforma tinggi sangat bisa diandalkan untuk bermain gim. Fitur-fitur pendukung gaming dalam iQOO Z7 5G, misalnya sistem pendingin yang menggunakan 3K Super Conducting Liquid Cooling Vapor Chamber.
3K VC Cooling System disematkan pada bagian belakang smartphone untuk membantu mengontrol panas saat bermain gim. Vapor Chamber Liquid Cooling System dibuat seluas 3002 mm2 yang akan membantu mengurangi suhu ponsel hingga 15 derajat Celcius pada CPU.
iQOO Z7 5G menggunakan 120Hz refresh rate yang disertai Eye Protection untuk menampilkan visual yang lancar dan nyaman walaupun digunakan secara intens saat bermain gim. Selain itu, pengguna juga dapat menikmati pengalaman yang superior dengan fitur gaming andalan iQOO dengan melakukan gerakan swipe dan summon.
Ada juga teknologi X Axis Linear Motor, 4D Game Vibration dan Motion Control, serta Dual Stereo Speaker dan Sound Field Expansion Algorithm untuk menghasilkan suara yang lebih imersif sehingga membuat penggunanya seperti berada di tengah medan perang saat bermain gim.
iQOO Z7 5G resmi rilis di Indonesia (Sumber Foto: iQOO Indonesia)
Sementara dari segi fotografi, ponsel ini dilengkapi kamera depan 16MP serta kamera belakang 64MP OIS Ultra-Sensing dan 2MP Bokeh camera. Ponsel juga dilengkapi fitur OIS (Optical Image Stabilization) untuk menciptakan gambar yang lebih jelas dengan detail yang lebih tajam, bahkan dalam kondisi malam yang minim cahaya.
Fitur fotografi menarik lainnya adalah kamera Super Moon untuk mengambil foto bulan. Lalu dalam mode video juga memiliki fitur Hybrid Image Stabilization (OIS + EIS) untuk merekam gambar yang stabil dan profesional bahkan dengan hand-held shooting atau memegang kamera langsung dengan tangan.
Perangkat ini tersedia dalam beberapa varian warna, seperti Metallic Grey, dan Tropical Blue.
iQOO Z7 5G dapat dibeli mulai 3 April 2023. Perangkat dibanderol seharga Rp4,29 juta untuk varian 8/128GB dan Rp4,89 juta untuk varian 12/256GB. Sementara itu, iQOO Z7x 5G dijual dengan harga Rp3,29 juta varian 8/128GB dan Rp3,69 juta untuk varian 8/256GB.
Baca juga: Ini Pertimbangan Utama Konsumen Membeli Smartphone pada 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.