Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana, Juara All England 2022. (Sumber foto: Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia)

Totalitas! Tim Bulu Tangkis Indonesia Siap Berlaga di All England 2023

10 March 2023   |   16:31 WIB

Perwakilan atlet bulu tangkis Indonesia dipastikan ikut dalam salah satu turnamen tertua dan bergengsi yakni All England, yang akan digelar pada 14-19 Maret 2023. Tim nasional ditargetkan meraih hasil terbaik dari ajang ini, menyusul prestasi yang ditorehkan ganda putra Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana pada All England 2022.

Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Agung Firman Sampurna berharap pada tahun ini maupun berikutnya atlet Indonesia dapat terus termotivasi untuk meraih prestasi tertinggi. Terlebih, 2023 merupakan periode perjuangan kualifikasi menuju Olimpiade Paris Mei 2024.

Sementara itu, Ketua Harian PBSI Alex Tirta menyatakan bahwa para atlet sudah berlatih untuk menjalani turnamen bergengsi tersebut. 

"Apalagi ada event besar All England. Jadi memang sudah siap baik secara latihan, mental, dan juga kesehatan mereka sudah siap untuk bertanding.” ujarnya dalam jumpa pers, Rabu (8/3/2023).

Baca juga: Kenalan Yuk Sama 5 Pria Punggawa Bulu Tangkis Indonesia di Piala Thomas

Saat ini, PBSI sudah membentuk Timnas bulu tangkis terdiri dari 21 atlet di semua kategori yang akan berlaga di All England nanti. Lalu apa saja prestasi timnas bulu tangkis pada seri All England ini di tahun-tahun sebelumnya?

Mari kita simak rinciannya.

Prestasi terbaru timnas bulu tangkis di gelaran tersebut dicetak melalui kategori ganda putra Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana pada All England 2022. Namun, laga final tersebut menimbulkan dilema tersendiri bagi masyarakat Indonesia yang harus menyaksikan pertemuan antara Fikri dan Maulana dengan Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan yang merupakan sesama perwakilan Indonesia.

Bakri (Bagas dan Fikri) menyapu bersih the Daddies, julukan untuk Hendra dan Ahsan 2 set langsung dengan skor 21-19 dan 21-13. Dari the Daddies sendiri, kontribusi mereka di All England tercatat pada 2014 dan 2019 dengan meraih gelar juara di kedua tahun tersebut.
 

Untuk ganda putra lainnya, ada empat nama yang meraih back to back kategori tersebut yakni Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya pada 2017 dan 2018. Ricky Subagja dan Rexy Mainaky pada 1995 dan 1996. Tjun Tjun dan Johan Wahjudi pada 1974 dan 1975.

Serta Christian Hadinata dan Ade Chandra pada 1972 dan 1973. Dan untuk back to back lainnya, tercatat pada 1993 dan 1994 melalui kategori tunggal putra dan tunggal putri Hariyanto Arbi & Susi Susanti.

Sementara dari kategori ganda campuran, Indonesia berhasil mencetak hattrick sejak 2012 hingga 2014 melalui perwakilan Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir atau yang dikenal dengan julukan “Owi-Butet”.

Disamping kombinasi Owi-Butet, Indonesia juga memiliki pencetak gelar juara lainnya kategori ganda campuran dari Praveen Jordan dan Debby Susanto pada 2016. Serta Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti pada 2020.

Di samping deretan prestasi tersebut, Indonesia juga memiliki dua sejarah rekor menakjubkan di All England yang masih sulit untuk dilampaui.

Prestasi pertama datang dari legenda hidup bulu tangkis Indonesia atau bahkan dunia yakni Rudy Hartono. Dia berhasil meraih 8 gelar juara tunggal putra dan yang lebih membuat tercengang adalah 7 diantaranya diraih secara berturut-turut dari 1968 hingga 1974. Adapun, gelar juara terakhirnya diraih pada All England 1976.

Sejarah kedua dari ganda putra Tjun Tjun dan Johan Wahjudi yang meraih 6 kali juara ganda putra dan 4 diantaranya diraih secara berturut-turut pula.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Bangun Ulang Sekolah, Happy Heart Indonesia Gencarkan Kampanye Perubahan

BERIKUTNYA

Mengenal AI Generator Music & Rekomendasinya untuk Berkarya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: