Ilustrasi iPad Mini. (Dok. Dollar Gill dari Unsplash)

Didesain Ulang, iPad Mini Dikabarkan Rilis pada Musim Gugur 2021

12 July 2021   |   18:05 WIB

Genhype, apakah kalian siap dengan kembalinya perangkat tablet terkecil dari Apple? Berdasarkan laporan sejumlah media, raksasa teknologi tersebut dikabarkan akan merilis satu iPad Mini dengan desain ulang. Dari aspek desain, peranti ini menampilkan bezel atau frame layar di bagian luar yang tampak lebih ramping.

Beberapa laporan bahkan  mengungkapkan peranti ini tampil dengan ukuran layar yang lebih besar, performa yang lebih cepat, dan desain yang mirip dengan iPad Air milik Apple yang rilis pada 2020.

Kabar ini beriringan dengan sejumlah laporan terkait yang menyebutkan bahwa Apple akan membuang fitur tombol halaman utama untuk menciptakan frame layar yang lebih sempit. Selain itu, muncul beberapa laporan tentang rekomendasi desain serupa dengan iPad Air seperti adanya sensor ID sentuh yang dibuat di bagian samping layaknya tombol menyalakan gawai.

Sebelumnya, analis Ming-Chi Kuo memprediksi bahwa iPad Mini dari Apple akan memiliki layar berukuran 8,5 sampai 9 inci dan dirilis pada paruh kedua di tahun ini. Dia juga menyarankan penggunaan layar LED pada iPad Mini sebagaimana diaplikasikan pada iPad Pro. 

iPad Mini terbaru kali ini akan menjadi tablet generasi keenam setelah adanya perombakan ulang pada desain pada 2019 melalui dukungan penggunaan stylus Apple Pencil serta pengaplikasian prosesor A12.

Meski bocoran dan prediksi sudah banyak bermunculan, tetapi dengan kondisi kelangkaan chip dan bagian-bagian perangkat elektronik yang terjadi di tingkat dunia akan menjadi tantangan bagi Apple untuk mengembangkan seri terbaru dari iPad Mini dan merilisnya tepat waktu pada paruh kedua 2021.


Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Nih 5 Destinasi Wisata Mewah Tempat Rebahan Para Crazy Rich

BERIKUTNYA

3 Resep Camilan Mudah ini Cocok buat Genhype yang Suka Ngemil

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: