Marlowe (Sumber foto: Open Road Films)

Leam Neeson Menjadi Detektif di Kisah Klasik Marlowe

16 February 2023   |   20:00 WIB

Aktor gaek yang kembali populer setelah membintangi trilogi Taken, Leam Neeson kembali tampil dalam film terbarunya Marlowe yang tayang secara nasional di bioskop Amerika Serikat dan sekitarnya pada 15 Februari. Dalam film ini Neeson berperan sebagai detektif swasta Philip Marlowe yang menyelidiki hilangnya kekasih kliennya, tetapi malah menemukan hal yang tak terduga.

Marlowe merupakan kisah thriller kejahatan yang disutradarai oleh Neil Jordan dan ditulis oleh William Monahan. Film ini diadaptasi dari novel tahun 2014 The Black-Eyed Blonde karya John Banville, yang menggunakan nama samaran Benjamin Black.

Selain Neeson, film tersebut juga dibintangi oleh  Diane Kruger, Jessica Lange, Adewale Akinnuoye-Agbaje, Alan Cumming, Francois Arnaud, Ian Hart, Danny Huston, Daniela Melchior and Colm Meaney.

Film ini berkisah tentang detektif swasta Philip Marlowe yang diminta Clare Cavendish (Diane Kruger) untuk melacak kekasihnya yang hilang. Namun, detektif tersebut malah terseret ke hal yang lebih dari yang dia semula harapkan. Penyelidikan Marlowe mulai membuat orang lain terganggu. Makin jauh dia menggali, makin banyak masalah yang muncul.

Film tersebut sempat ditayangkan perdana di Festival Film Internasional San Sebastián ke-70 pada 24 September 2022 dan baru dirilis di bioskop secara nasional di Amerika pada 15 Februari 2023, oleh Open Road Films dan Briarcliff Entertainment.

Marlowe merupakan film ke-100 Liam Neeson. Dalam karirnya Neeson memang sering mendapat peran di film sukses dan berbujet mahal, seperti Schindler’s List [1993], Michael Collins [1996], Batman Begins [2005], Les Miserables, The Next Three Days [2010], Silence [2016], trilogi The Chronicles of Narnia sebagai pengisi suara Singa Aslan, serta Star Wars : Episode 1 - The Phantom Menace dan berperan sebagai Qui-Gon Jinn.
 

Neeson merasa perannya sebagai Marlowe begitu istimewa baginya, mengikuti jejak orang-orang hebat Hollywood seperti Humphrey Bogart, dan bekerja bersama dengan Neil Jordan untuk keempat kalinya.

“Jika saya kembali menjadi anak-anak bertahun-tahun yang lalu di Irlandia Utara, Minggu sore menonton film noir, saya ingat, terutama [Humphrey] Bogart, The Big Sleep menurut saya, dan saya dulu tertarik untuk memerankannya. Saya tidak bisa, pada usia itu, mengikuti ceritanya, tetapi ada sesuatu yang ajaib tentang itu,” katanya dalam wawancaranya dengan Colider.

“Untuk mendapat kesempatan bermain Marlowe bersama Robert Mitchum, dan saya mengidolakan Elliott Gould, dan Bogart, tentunya. Saya merasa sangat tersanjung, dan mendapat kesempatan untuk bekerja dengan (sutradara) Neil Jordan lagi. Ini adalah film keempat kami bersama,” katanya menambahkan.

Baca juga: Detektif Hercule Poirot Hadir Lagi di Film A Haunting in Venice

Film ini setelah tayang perdana mendapat tinjauan beragam dari para kritikus. Di situs pengulas Rotten Tomatoes, film ini mendapat peringkat persetujuan 23 persen berdasarkan 40 ulasan, dengan peringkat rata-rata 4,8/10.

Metakritik memberi film tersebut skor rata-rata tertimbang 42 dari 100, berdasarkan 18 kritik, yang menunjukkan "ulasan campuran atau rata-rata".

Hasil melihat film itu di Festival Film Internasional San Sebastián, dari Screen Daily menyatakan: "Dengan beberapa lelucon yang tidak sesuai tentang layar MacGuffins yang terkenal, skenario yang diketahui oleh Jordan dan William Monahan...tidak terasa cukup licik dalam plotnya atau cukup segar dalam menata ulang baik pahlawannya atau dunia LA-nya".

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Festival Sinema Australia Indonesia 2023 Sajikan 7 Film Pilihan Kelas Internasional

BERIKUTNYA

Yuk Aktif Bergerak, Waspadai Obesitas Pada Remaja

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: