MAVE (Sumber gambar: Youtube.com/1theK (원더케이)

6 Potret Member MAVE, Girl Group Berbasis AI yang Sedang Viral

30 January 2023   |   17:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Industri K-Pop dengan segala hiruk pikuknya tak pernah bosan untuk dibahas. Mulai dari aktivitas para idol, momen comeback, hingga kelahiran grup-grup baru selalu menarik perhatian para pencintanya Selain dari agensi raksasa K-Pop seperti YG Entertainment atau JYP Entertainment, belakangan nama-nama agensi dengan konsep baru mulai naik daun. 

Misalnya kehadiran Metaverse Entertainment yang langsung berhasil mencuri perhatian penggemar K-Pop. Sesuai dengan namanya, agensi hiburan yang terbilang baru itu meluncurkan ragam hiburan berbasis teknologi metaverse. Terbaru, mereka jadi buah bibir berkat debut girl group virtual pertama mereka bernama MAVE. 

Baca juga: Kenalan dengan MAVE, Girl Group Virtual Besutan Metaverse Entertainment

Baru debut pada 25 Januari 2023, MAVE berhasil menyita banyak pasang mata tidak hanya dari kalangan fans K-Pop, tapi penikmat teknologi AI secara keseluruhan. MAVE pun kian ramai dibahas sejak meluncurkan albumnya yang bertajuk Pandora’s Box.

Debut mereka juga dibarengi dengan peluncuran music video dari single berjudul Pandora. Terbukti hanya dalam 4 hari saja, music video itu sudah ditonton lebih dari 4,3 juta kali di kanal YouTube. Dalam akun Instagram resmi MAVE, girl group ini sudah diperkenalkan sejak 8 Januari 2023.

Namun, wajah-wajah virtual mereka baru dimunculkan di unggahan pada 10 Januari 2023. Mulai dari sanalah beragam potret wajah dan busana member diperlihatkan. Berikut beberapa potret member MAVE:
 

1. First Look

First look MAVE (Sumber gambar: Instagram.com/mave_offical_)

First look MAVE (Sumber gambar: Instagram.com/mave_offical_)

First look member MAVE diperlihatkan sekitar dua pekan sebelum girl group ini debut. Bersamaan dengan unggahan itu, MAVE juga memperkenalkan nama-nama membernya. Mereka adalah  Marty, Zena, Tyra, dan Siu.

Perlu diingat ya Genhype, mereka adalah idol virtual alias fiksi. Namun, apabila dilihat dari tampilannya, visual dari para member ini tampak nyata didukung dengan karakteristik wajah dan kostum masing-masing. Keren kan!
 

2. ID Concept Card


Pada 12 Januari 2023, MAVE menampilkan masing-masing wajah membernya dalam concept card. Kartu dengan konsep ini tampak futuristik dengan desain berwarna ungu neon dan abu-abu. Di bagian kanannya tertulis MAVE, sementara di bagian kiri terdapat nama masing-masing member. Pada bagian tengahnya, terdapat foto visual dari masing-masing member menggunakan busana yang sama dengan kostum first look.
 

3. Poster Concept Card


Masih dengan concept card, kali ini MAVE menghadirkan tampilan busana dan visual yang baru dalam kartu berbentuk poster itu. Jika sebelumnya para member menggunakan busana serba hitam, kali ini MAVE menggunakan kostum serba putih.

Masih dengan karakteristik masing-masing, Tyra sebagai anggota paling muda (maknae) di grup ini tetap tampil ala anak muda dengan rambutnya yang dikuncir dua. Begitupun Marty yang tampil chic dengan two bun di bagian rambutnya. Busana ini dikenakan para member dalam music video Pandora dengan latar suasana ala Cyberpunk.

Baca juga: Didominasi Idol K-Pop Generasi 4, Cek Daftar Lengkap Pemenang Golden Disk Award 2023
1
2


SEBELUMNYA

Rekomendasi Anime Tayang Februari 2023 di Netflix, Ada Detective Conan & Chainsaw Man

BERIKUTNYA

Perhatikan Cara Perawatan Mobil Diesel Ini saat Berlaku Solar Nabati B35

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: