Penampilan Riri Riza dalam program LeksiKon di ARTJOG MMXIX: Arts of Common - common space. (Dok. Youtube ARTJOG)

Riri Riza Kenang Karya Instalasi saat Gelar Pameran ARTJOG 2019

08 July 2021   |   21:10 WIB

Dengan resmi dibukanya ARTJOG MMXXI: Arts in Commons - Time (to) Wonder per hari ini, Kamis (8/7), ada beberapa kisah yang ternyata menarik perhatian dari para penonton.

Buat Genhype yang sudah berkali-kali datang ke perhelatan ARTJOG, ingat enggak dengan karya dari sutradara film Riri Riza saat pagelaran ARTJOG MMXIX pada 2019?

Sutradara yang sedang mengerjakan proyek film Paranoia dan Petualangan Sherina itu berbagi cerita tentang kegiatan kolaborasi seni antara dirinya dengan sejumlah seniman untuk karya instalasi Humba Dreams (un)Exposed yang merupakan salah satu pameran spesial di ARTJOG MMXIX: Arts of Common - common space.

"Tidak lama setelah bikin film di Sumba, terus bikin sketsa ke Heri Pemad, diskusi, lalu akhirnya bikin sesuatu [karya instalasi]," jelasnya singkat dalam pembukaan ARTJOG MMXXI: Arts in Commons - Time (to) Wonder yang diselenggarakan secara daring.

Dia juga menambahkan bahwa ARTJOG menjadi platform untuk berkolaborasi dengan para seniman yang memiliki artikulasi yang baik dalam praktik seni rupa. Kala itu, dia bekerja sama dengan sejumlah seniman dan komunitas untuk menciptakan sebuah karya instalasi dalam bentuk media campur.

Karya ini melibatkan elemen video mapping yang mengutamakan unsur audio visual, membuatnya menjadi sebuah karya yang menarik untuk ditonton bagi para pengunjung.

Riri kemudian mengakhiri ceritanya dengan mengatakan bahwa ARTJOG bisa menjadi rumah yang memberi pengetahuan baru bagi teman-teman lain yang jauh dari wilayah Yogyakarta.

Riri Riza sebelumnya pernah berpartisipasi dalam ARTJOG MMXIX: Arts of Common - common space yang diselenggarakan pada 2019. Karyanya kala itu merupakan kombinasi dari berbagai potongan film Humba Dreams yang tidak digunakan dan dijadikan sebagai elemen instalasi.

Berdasarkan laporan beberapa media, instalasi ini menyajikan pengalaman yang enggak biasa bagi para penontonnya, di mana mereka diajak untuk menyaksikan film melalui patung jasad duduk dari tradisi Marapu yang sudah diberi lubang kecil yang cukup untuk diintip.

Ingin tahu cerita tentang instalasi Humba Dreams (un)Exposed? Simak videonya dari program LeksiKon ARTJOG MMXIX: Arts of Common - common space di bawah ini!

??????Editor: Fajar Sidik
 



 

SEBELUMNYA

Sedang Isoman? Ini Cara Dapatkan Layanan Telemedisin dan Obat-Obatan Secara Gratis

BERIKUTNYA

4 Tips Perawatan Kulit yang Bisa Dilakukan Sambil Nonton

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: