Ilustrasi bermain gim (Unsplash/Screen Post)

Rekomendasi Game Asyik dengan Grafik Wow

10 May 2021   |   11:43 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Bermain gim telah menjadi salah satu hiburan paling mudah dan menyenangkan yang bisa dilakukan untuk mengisi waktu luang. Saat ini, telah tersedia banyak gim di platform mobile phone

Berbagai jenis gim dapat dengan mudah ditemukan di toko aplikasi seperti Google Play Store atau Apple Store. Kamu tinggal download dan mainkan gim-gim kesayangan. 

Nah, disini Hypeabis bakal membagikan beberapa gim santai dan simpel serta dengan grafik yang memukau, yang dijamin bakal memanjakan kalian. Cek deh rekomendasi gim-gim ini: 

1. Sky: Children of the Light 

Sky: Children of the Light

Sky: Children of the Light

Gim ini menawarkan pengalaman bermain simpel dengan suguhan audio dan visual yang sangat ciamik. Para pemain diminta mengirim bintang kembali ke rasi mereka melewati beberapa kerajaan. 

Lantaran punya konten yang menarik, Sky: Children of the Light dinobatkan sebagai Game 2019 Apple of the Year dan memenangkan penghargaan Pocker Gamer People Choice. 

2. Journey 

Journey

Journey

Ini merupakan gim yang punya tampilan menarik. Selain itu, gim ini tidak memiliki unsur teka-teki, penyelesaian misi, atau menaikkan level karakter seperti gim-gim pada umumnya. 

Journey hanya sekadar memberikan pengalaman kepada pemain untuk melakukan perjalanan sesuai dengan judul gimnya. Kalian hanya akan mengikuti cerita dengan disuguhkan. 

3. Alto's Advanture 

Alto

Alto's Adventure

Alto's Advanture merupakan gim snowboarding bergenre endless running adventure yang sangat menarik dan mudah dimainkan, menggunakan kontrol touch. 

Anda akan diajak berseluncur menjelajahi gunung bersalju untuk mengejar sekumpulan Llama yang kabur. Nantinya, akan ada berbagai lokasi gunung dan hutan yang kian menantang. 

4. FAR: Lone Sails 

FAR: Lone Sails

FAR: Lone Sails

Ini adalah gim petulangan bergaya unik yang menempatkan pemain dibalik kemudi semacam kendaraan hibrid perahu, mobil, atau bahkan kereta. 

Menariknya, akan ada teka-teki yang menjadi tantangan di sepanjang perjalanan. Selain itu, salah satu nilai jual dari gim ini adalah tampilan duni latar belakang yang indah. 

5. Limbo 

Limbo

Limbo

Limbo adalah permainan video teka-teki yang menampilkan visual menarik hitam putih. Dengan demikian, presentasi gim yang ditampilkan menambah suasana misteri yang kental. 

Di sini, pemain akan mengontrol karakter seorang bocah tanpa nama yang berupaya mencari kakak perempuannya, di tengah hutam rimba belantara. 

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Ini Dia 4 Film Korea Baru yang Bakal Tayang di Viu Bulan Mei

BERIKUTNYA

Inspiratif, Kisah Maya Miranda Ambarsari Akuisisi Galangan Kapal Milik Asing

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: