Pemain film Before, Now & Then (Nana) berfoto bersama seusai meraih penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik FFI 2022 (Sumber gambar: Hypeabis.id/Abdurachman)

Before, Now & Then (Nana) Bawa Pulang Piala Citra Film Terbaik FFI 2022

23 November 2022   |   06:31 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Film Before, Now & Then (Nana) berhasil menyabet Piala Citra untuk kategori Film Cerita Panjang Terbaik di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2022. Tahun ini, film garapan sutradara Kamila Andini itu berhasil memboyong 5 Piala Citra sekaligus.

Selain menjadi Film Cerita Panjang Terbaik, film Nana juga memenangkan empat kategori lainnya yakni Penata Artistik Terbaik, Penata Musik Terbaik, Sinematografi Terbaik, dan Penyunting Gambar Terbaik.

"Film Nana dipilih karena secara subtil menggunakan bahasa tubuh dan unsur sinema dalam mengekspresikan perlawanan di tengah dunia yang serba diam, menjadi bahasa tutur personal," kata Aktris senior Christine Hakim, sebagai perwakilan dewan juri, saat membacakan nominasi FFI 2022, Selasa (22/11/2022).

Baca jugaProfil Ladya Cheryl, Aktris Terbaik Peraih Piala Citra FFI 2022

Produser Gita Fara mengatakan perolehan lima Piala Citra sekaligus dinobatkannya Nana sebagai film terbaik merupakan suatu pencapaian yang membanggakan.

"Tahun ini FFI merayakan perempuan. Pekerja film di Nana, 70 persen adalah perempuan. Jadi kami merasa ini juga sebagai perayaan bagi para perempuan pekerja film. Suara kami makin lantang dan terus dikumandangkan,” katanya.

Film Nana bersaing dengan empat film lainnya yakni Autobiography karya Makbul Mubarak, Mencuri Raden Saleh besutan Angga Dwimas Sasongko, Ngeri-Ngeri Sedap arahan Bene Dion, dan Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas dari sutradara Edwin.

Kemenangan ini juga menjadi pertama yang diraih oleh film panjang garapan sutradara Kamila Andini. Tahun lalu, film garapannya, Yuni, juga masuk dalam nominasi Film Cerita Panjang Terbaik. Namun, film Penyalin Cahaya karya Wregas Bhanuteja memenangkan kategori tersebut.

"Tahun lalu anak saya bilang, ibu kalah terus. Tahun ini ternyata berbeda jalannya. Ya itu juga seperti menggambarkan kehidupan. Kadang kalah kadang menang. Yang terpenting adalah bikin terus film dengan penuh cinta,” kata sutradara Kamila Andini.
 

Film Nana

Sementara itu, diadaptasi dari salah satu bab dalam novel Jais Darga Namaku karya Ahda Imran, Before, Now & Then (Nana) bercerita tentang seorang perempuan Indonesia yang hidup di daerah Jawa Barat pada era 1960-an yang diangkat dari sebuah kisah nyata kehidupan Raden Nana Sunani.

Kisah seorang perempuan yang melarikan diri dari gerombolan yang ingin menjadikannya istri dan membuatnya kehilangan ayah dan anak. Dia lalu menjalani hidupnya yang baru bersama seorang menak Sunda, hingga bersahabat dengan salah satu perempuan simpanan suaminya.

Film ini dibintangi oleh Happy Salma yang memainkan karakter utama yaitu Nana, Laura Basuki, Ibnu Jamil, Arswendy Bening Swara, Rieke Diah Pitaloka, Arawinda Kirana dan aktris cilik pendatang baru, Chempa Putri.

Adapun, film pemenang Piala Citra FFI tahun ini,  Before, Now, and Then (Nana) bisa kalian saksikan melalui aplikasi streaming Prime Video. Film juga akan diputar pada ajang Jogja NETPAC Asian Fiml Festival (JAFF) 2022 di Yogyakarta. 

Baca jugaMarthino Lio Sabet Penghargaan Pemeran Utama Pria Terbaik FFI 2022

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Profil Ladya Cheryl, Aktris Terbaik Peraih Piala Citra FFI 2022 

BERIKUTNYA

Cek Daftar Lengkap Pemenang Piala Citra Festival Film Indonesia 2022

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: